Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Puding Yogurt Segar Menggugah Selera, Mudah Dibuat

6 Resep Puding Yogurt Segar Menggugah Selera, Mudah Dibuat Ilustrasi yogurt. ©2018 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Resep puding yogurt berikut ini adalah pilihan makanan penutup yang pas untuk Anda sajikan dalam berbagai acara. Ya, puding adalah dessert yang disukai oleh hampir semua orang. Rasanya yang manis, ringan, dan segar dapat melengkapi sensasi nikmat yang terasa usai makan berat.

Puding yogurt yang dikombinasikan dengan buah-buahan segar akan semakin menambah kelezatannya. Terlebih jika disajikan dalam keadaan dingin setelah dikeluarkan dari kulkas. Dijamin, puding yogurt ini akan membuat siapa saja yang mencobanya ketagihan.

Dikutip dari laman Cookpad, berikut 6 resep puding yogurt pilihan yang telah kami rangkum secara khusus untuk Anda. Praktikan segera di rumah sebagai dessert keluarga atau sebagai pelengkap hidangan acara kumpul-kumpul Anda. Selamat mencoba!

Puding Yogurt Strawberry

Bahan-bahan:

  • 80 gr buah strawberry
  • 300 ml susu cair
  • 200 ml susu yogurt greek classic
  • 1 sdt agar² putih
  • Selai strawberry
  • 80 gr buah strawberry
  • 50 gr gula pasir
  • Topping:

  • Whip Creme
  • Buat strawberry
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Masak bahan saus hingga gula larut dan mengental. Angkat, dinginkan.
    2. Blender semua bahan puding. Tuang dalam panci lalu nyalakan kompor, masak hingga berbuih.
    3. Angkat, aduk-aduk hingga uap panas berkurang, tuang dalam gelas saji. Dinginkan.
    4. Tuang saus di atas puding, beri whipped cream dan siap dinikmati.

    10 resep camilan yogurt sehat lezat dan mudah dipraktikkan

    ©2021 Merdeka.com

    Pudding Yoghurt Lychee

    Bahan-bahan:

  • 600 ml Yogurt Lychee
  • 300 ml Susu
  • Madu sesuai selera
  • 1 Agar agar bubuk putih
  • 1 Jelly bubuk putih
  • Topping buah sesuai selera
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Dalam panci panaskan susu, yogurt, agar-agar bubuk, jelly bubuk, madu.
    2. Aduk rata, koreksi rasa dan tuang dalam cetakan hingga agar-agar dingin.
    3. Setelah dingin keluarkan dari cetakan dan beri topping buah sesuai selera.
    4. Siap disajikan.

    Puding Yogurt Jeruk

    Bahan-bahan:

  • 800 ml susu putih cair
  • 125 gr gula pasir
  • 1 bungkus agar-agar bubuk
  • 1 sdt jeli bubuk
  • 120 gr yogurt rasa jeruk
  • 120 gr yogurt plain
  • 100 gr jeruk kaleng, dipotong-potong
  • 5 tetes pewarna kuning
  • Bahan biasan:

  • 100 gr krim kocok
  • 6 tangkai daun mint
  • 6 buah jeruk kaleng
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Rebus susu cair, gula pasir, agar-agar bubuk dan jeli bubuk hingga mendidih.
    2. Masukkan agar-agar yang telah mendidih ke dalam dua wadah yang berbeda. Tambahkan yogurt jeruk dan pewarna kuning pada satu wadah, dan yogurt plain pada wadah yang lain.
    3. Masak kembali agar-agar sampai mendidih lagi.
    4. Tuangkan adonan yang putih hingga memenuhi ¼ gelas dan biarkan sampai setengah beku.
    5. Tuangkan agar-agar jeruk ke dalam gelas hingga tingginya setengah gelas dan tunggu hingga setengah beku.
    6. Ulangi langkah keempat dan lima hingga gelas terisi penuh dan bekukan.
    7. Tambahkan hiasan di atasnya berupa krim kocok, daun mint serta jeruk kaleng.
    8. Puding yogurt jeruk siap disajikan (untuk 6 gelas).

    026 febrianti diah kusumaningrum

    shutterstock

    Healthy Fruity Yogurt Puding

    Bahan-bahan:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 75 gr gula pasir
  • 150 gr yogurt buah
  • Strawberry dan rasberry
  • 2 gelas ukuran sedang air matang
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Masak air, gula, dan agar-agar, aduk rata, jangan sampai mendidih, setengah matang saja.
    2. Masukkan yogurt, aduk rata kembali dan masak sampai matang. Kalau mau lebih tercampur dengan rata bisa di mixer.
    3. Bagi puding menjadi 2, satu untuk normal dan satunya lagi untuk campuran strawberry dan raspberry.
    4. Potong kecil strawberry dan rasberry, blender dan campurkan pada puding lalu aduk rata, tidak perlu dimasak kembali.
    5. Cetak pada wadah sesuai selera saja untuk penyusunan.
    6. Dinginkan lalu sajikan.

    Puding Naga Yogurt

    Bahan lapisan bawah:

  • 1 bungkus nutrijell stroberi (bisa yang plain)
  • 1 buah naga ukuran sedang dipotong kubis
  • 150 g gula pasir
  • 600 ml air
  • Vanila essens (optional)
  • Bahan lapisan atas:
  • 1 bungkus agar-agar swallow globe
  • 700 ml susu cair
  • 150 g gula pasir
  • 1 pack yoghurt plain/cimory squeeze rasa apa saja
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Siapkan bahan. Susun sebagian potongan buah naga dalam loyang puding yang sudah dibasahi terlebih dulu.
    2. Masak gula, nutrijell dan air dengan api sedang sambil diaduk. Setelah berbuih kecil matikan api. Tambahkan fruity acid sambil diaduk sampai rata. Lalu tuang ke loyang yang berisi potongan buah naga sampai setengah loyang.
    3. Diamkan sampai set dan hangat. Susun sisa potongan buah naga di atasnya. Masak semua bahan lapisan atas sampai berbuih kecil tanda mendidih. Tuang ke dalam loyang tadi.
    4. Diamkan sampai set dan dingin lalu simpan dalam kulkas. Setelah dingin, pindahkan ke wadah lain. Puding segar dan nikmat siap disantap. 

    ilustrasi yogurt

    Shutterstock/mama_mia

    Puding Yogurt Cream Nanas

    Bahan crust:

  • 200 gr biskuit marie
  • 60 gr butter lelehkan
  • Bahan puding:
  • 500 ml susu cair
  • 100 gr gula pasir
  • 1 bks agar-agar bubuk plain
  • 300 ml whipping cream
  • 250 ml (2 bks) yoghurt (peach)
  • 100 gr nanas, potong kotak kecil
  • Cara membuat resep puding yogurt:

    1. Crust: Hancurkan biskuit, tambahkan butter leleh. Aduk rata. Ratakan di dasar loyang bongkar pasang (diameter 20 cm). Simpan di dalam kulkas.
    2. Mixer whipping cream hingga kaku. Masak susu, agar-agar, dan gula hingga mendidih.
    3. Tuang rebusan susu ke dalam whipping cream kocok. Mixer sebentar lalu masukkan yogurt dan nanas. Aduk rata.
    4. Tuang ke atas biskuit. Dinginkan dalam kulkas dan sajikan.

    (mdk/edl)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas
    8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas

    Lembutnya puding susu bercampur buah segar akan memanjakan lidah Anda saat cuaca terik!

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Yogurt untuk Ibu Menyusui, Bantu Lancarkan ASI
    Manfaat Yogurt untuk Ibu Menyusui, Bantu Lancarkan ASI

    Yogurt termasuk makanan sehat yang baik untuk ibu menyusui.

    Baca Selengkapnya
    Benarkah Konsumsi Yogurt Dapat Turunkan Risiko Diabetes?
    Benarkah Konsumsi Yogurt Dapat Turunkan Risiko Diabetes?

    Tidak semua jenis yogurt dapat menurunkan risiko diabetes. Oleh sebab itu, direkomendasikan memilih yogurt yang plain atau tidak mengandung gula.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Manfaat Sering Makan Yogurt di Pagi Hari, Ketahui juga Efek Sampingnya
    Manfaat Sering Makan Yogurt di Pagi Hari, Ketahui juga Efek Sampingnya

    Dengan teksturnya yang krem dan rasa yang bisa disesuaikan, yogurt tidak hanya memanjakan lidah tetapi juga menawarkan beragam manfaat kesehatan.

    Baca Selengkapnya
    Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!
    Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!

    Intip dulu resep puding buah mudah dan enak berikut ini. Caranya gampang dan praktis untuk diikuti.

    Baca Selengkapnya
    Cara Membuat Yoghurt Sendiri Pakai 2 Bahan Saja
    Cara Membuat Yoghurt Sendiri Pakai 2 Bahan Saja

    Mengonsumsi yoghurt secara rutin dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut

    Sajikan kue talam tepung beras untuk kudapan santai saat kumpul keluarga.

    Baca Selengkapnya
    10 Resep Olahan Timun Suri Jadi Minuman Segar, Mudah Dibuat & Cocok Jadi Menu Buka Puasa
    10 Resep Olahan Timun Suri Jadi Minuman Segar, Mudah Dibuat & Cocok Jadi Menu Buka Puasa

    Simak kumpulan resep olahan timun suri berikut ini sebagai bahan minuman buka puasa terbaik.

    Baca Selengkapnya
    12 Ide Resep Makanan Untuk Malam Tahun Baru, Mulai dari Ayam Bakar Hingga Dessert
    12 Ide Resep Makanan Untuk Malam Tahun Baru, Mulai dari Ayam Bakar Hingga Dessert

    Salah satu pilihan favorit untuk malam Tahun Baru adalah hidangan bakaran, mulai dari ayam, ikan, hingga sate. Serta jangan lupa camilan, dessert & minuman.

    Baca Selengkapnya