Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Mengusir Lalat Tanpa Menggunakan Bahan Kimia, Dijamin Ampuh

6 Cara Mengusir Lalat Tanpa Menggunakan Bahan Kimia, Dijamin Ampuh Lalat. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Lalat merupakan serangga yang kerap mengganggu di rumah maupun di tempat-tempat umum. Sering hinggap di tempat kotor membuat lalat membawa kuman cukup banyak. Hal ini yang membuat sebagian orang merasa resah jika makanan mereka dihinggapi lalat.

Setidaknya satu ekor lalat dapat membawa sekitar 100 jenis kuman di tubuhnya. Akibatnya, lalat bisa menyebabkan diare, tipus, bahkan antraks.

Menurut seorang profesor di Universitas Cornell bernama Dr. Jeff Scott, lalat dapat memindahkan bakteri pada tubuhnya tersebut dengan cepat ke dalam makanan yang dihinggapinya.

Menurut peneliti di Penn State Eberly College of Science di Amerika Serikat, mereka menemukan bahwa lalat yang datang ke rumah bisa membawa kuman dan bakteri seperti salmonella, e-coli, dan bakteri yang dapat menyebabkan penyakit maag serta sepsis atau keracunan pada darah.

Dilansir dari liputan6, ada berbagai cara untuk mengusir lalat. Anda juga dapat menggunakan bahan alami untuk membuat lalat kabur dari rumah Anda.

Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengusir lalat.

1. Kantong Plastik Berisi Air

kantong air

2020 Merdeka.com

Cara mengusir lalat yang pertama sudah cukup banyak dipraktikkan. Anda dapat menggunakan kantong plastik yang kemudian diisi air.

Lalat memiliki 3.000-6.000 mata pada setiap bulatan matanya. Hal tersebut memungkinkan mereka untuk mendeteksi gerakan cahaya. Dengan menggantung kantong air berisi plastik, lalat pun akan menjadi bingung karena kantong akan memantulkan cahaya di seluruh tempat.

Letakkan gantungan plastik berisi air di ruangan yang memiliki cahaya terang. Metode ini merupakan cara untuk mengecoh pandangan mata pada lalat.

2. Gunakan Lemon dan Cengkeh

10 cara mengusir lalat dengan bahan alami

pixabay.com 2020 Merdeka.com

Cara mengusir lalat dengan bahan alami dapat Anda lakukan dengan menggunakan irisan lemon dan cengkeh. Irisan lemon dipadukan dengan cengkeh akan memunculkan bau yang tidak disukai oleh lalat.

Cara pengaplikasiannya pun sederhana, letakkan cengkih kering di atas irisan jeruk lemon pada kerumunan lalat. Metode ini akan membuat lalat segera pergi dari rumah Anda.

3. Gunakan Lilin

ilustrasi lilin

soraferret.deviantart.com

Cara mengusir lalat yang satu ini juga cukup sering dipraktikkan. Jika biasanya Anda pergi makan ke warteg, Anda akan menemukan lilin yang menyala.

Cara mengusir lalat satu ini cukup mudah, Anda hanya perlu menyalakan lilin untuk mengusir lalat. Lalat tidak menyukai panas dan asap, sehingga adanya lilin mampu membantu Anda untuk mengusir lalat.

4. Gunakan Kertas Lem Perangkap Lalat

perangkap lalat

2020 Merdeka.com

Ini adalah salah satu cara yang paling mudah untuk mengusir lalat. Anda hanya perlu membeli kertas perangkap lalat yang biasanya telah berisi lem perekat di tengah-tengahnya.

Benda ini disebut flypaper. Flaypaper adalah kertas dengan lem aroma manis agar lalat terperangkap pada lem yang ada pada kertas tersebut. Selain flaypaper, ada flywatters yang menggunakan listrik atau non-listrik sebagai cara mengusir lalat di rumah yang bisa kamu coba.

Namun jika Anda cukup jijik untuk melihat sekumpulan lalat terperangkap, lebih baik letakkan perangkap lalat pada titik-titik tertentu.

5. Menggunakan Kemangi

003 tantri setyorini

Shutterstock

Umumnya lalat tidak menyukai aroma yang terlalu menyengat. Penggunaan lemon dan cengkeh untuk mengusir lalat salah satunya mengecoh indra penciuman lalat.

Cara lain yang juga mampu mengecoh indera penciuman lalat adalah menggunakan kemangi. Penggunaan kemangi merupakan cara mengusir lalat dengan bahan alami dan ramah lingkungan.

Anda dapat meletakkan kemangi di beberapa sudut rumah atau membuat air campuran dari daun kemangi. Buatlah ciran yang pekat kemudian semprotkan pada beberapa sisi rumah. Cara ini mampu mengurangi jumlah populasi lalat di rumah Anda.

6. Gunakan Minyak Esensial

ilustrasi minyak esensial

Shutterstock

Cara lain untuk mengusir lalat dari rumah Anda adalah dengan menggunakan minyak esensial. Dilansir dari Hellosehat, minyak esensial dipercaya dapat mengusir lalat dari rumah. Minyak esensial yang berasal dari bahan alami seperti daun serai, minyak peppermint, dan minyak lavender dapat digunakan untuk menggantikan semprotan berbahan kimia.

Cara penggunaan minyak esensial berbahan daun serai cukup dengan menyemprotkan pada pintu, jendela, dan area yang sering didatangi lalat.

Sedangkan penggunaan minyak peppermint cukup dengan mengoleskannya pada bola kapas dan meletakkannya di area yang sering didatangi lalat.

Terakhir, penggunaan minyak lavender dapat Anda lakukan dengan mencampurkannya dengan beberapa tetes minyak bunga matahari dalam satu botol. Semprotkan di area yang tak ingin didatangi lalat.

(mdk/vna)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Cara Mudah Mengatasi Rasa Lapar agar Kita Merasa Lebih Kenyang Tanpa Harus Makan Berlebih

10 Cara Mudah Mengatasi Rasa Lapar agar Kita Merasa Lebih Kenyang Tanpa Harus Makan Berlebih

Mengatasi rasa lapar dan membuat diri kita kenyang bisa dilakukan tanpa harus makan secara berlebih. Ketahui berbagai cara yang bisa dilakukan ini.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Jerawat bukan hanya masalah kulit, tetapi juga masalah percaya diri. Ternyata, ada banyak cara alami untuk mengatasi bekas jerawat dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya
8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

Kulit belang dapat muncul sebagai bercak, noda, atau flek pada wajah, leher, tangan, atau area tubuh lainnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Selengkapnya
Tips Perawatan Kulit Sebelum dan Sesudah Berolahraga yang Penting Dilakukan

Tips Perawatan Kulit Sebelum dan Sesudah Berolahraga yang Penting Dilakukan

Sebelum dan sesudah berolahraga, kulit membutuhkan perawatan yang tepat.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
Begini Tips agar Tetap Dapat Makan Enak saat Merayakan Lebaran

Begini Tips agar Tetap Dapat Makan Enak saat Merayakan Lebaran

Saat menjalani lebaran, beragam hidangan lezat sudah menyambut kita. Pada kondisi ini, terdapat cara agar kita tetap dapat makan lezat tanpa rasa khawatir.

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami

Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami

Ada solusi sederhana untuk menyingkirkan kutu rambut tanpa perlu menggunakan bahan kimia yang keras atau produk yang mahal

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki, Alami dan Efektif

Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki, Alami dan Efektif

Terdapat beberapa bahan alami yang efektif menghilangkan bekas luka.

Baca Selengkapnya