Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Polisi di Pemalang Ternak Kambing Perah, Hasilkan Seribu Liter per Bulan dan Dilirik Supplier Pabrik Susu Ternama

<b>Kisah Polisi di Pemalang Ternak Kambing Perah, Hasilkan Seribu Liter per Bulan dan Dilirik Supplier Pabrik Susu Ternama</b><br>

Kisah Polisi di Pemalang Ternak Kambing Perah, Hasilkan Seribu Liter per Bulan dan Dilirik Supplier Pabrik Susu Ternama

Inisiatif Bripka Lutfi dalam beternak kambing tak lepas dari pesan kedua orang tuanya agar selalu bisa memberikan manfaat bagi orang lain.

Bripka Lutfi Hakim, anggota Polri yang berdinas di Polres Pemalang, menjalani usaha sampingan beternak kambing perah.

Hasil produksi susu dari kambing milik Bripka Luthfi kemudian dijual ke reseller dan juga diburu supplier salah satu pabrik pengolahan susu bubuk ternama.

“Kambing perah di peternakan kami berjumlah 150 ekor. Rata-rata produksi susu kambing sekitar 1.000 liter per bulan,” kata Bripka Lutfi dikutip dari Liputan6.com pada Sabtu (14/10).

Seperti apa kisah di baliknya? Berikut selengkapnya:

Kisah Polisi di Pemalang Ternak Kambing Perah, Hasilkan Seribu Liter per Bulan dan Dilirik Supplier Pabrik Susu Ternama

Selain untuk menambah penghasilan keluarga, Bripka Lutfi juga membuka usaha peternakan tersebut untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat di sekitar tempat tinggalnya.

Usaha peternakan kambingnya diberi nama Family 5+. Pemberian angka “5” pada nama tersebut merujuk pada seluruh keluarganya yang terdiri dari dia sendiri, istrinya, serta tiga orang anaknya.

“Sedangkan simbol plus adalah simbol keberadaan karyawan, rekan kerja, rekan bisnis, dan konsumen yang sudah kami anggap seperti keluarga sendiri,” kata Bripka Lutfi.

Bripka Lutfi mengatakan bahwa karyawan yang bekerja di peternakannya bertugas memberikan pakan kambing dan membersihkan kandang. Kadang di tempat itu dibersihkan dua kali sehari, setiap pagi dan sore, agar sisa pakan tidak menumpuk dan lembab.

Kisah Polisi di Pemalang Ternak Kambing Perah, Hasilkan Seribu Liter per Bulan dan Dilirik Supplier Pabrik Susu Ternama

Dalam beternak kambing, Bripka Lutfi mengaku memberikan pakan hijau yang ia tanam sendiri seperti rumput odot, pakchong, indigofera, kaliandra, dan selong.

Sudah 6 tahun Bripka Lutfi menjalani usahanya tersebut. Ia bersyukur hingga saat ini peternakan kambingnya dapat berjalan lancar.

“Jenis kambing perah yang ada di peternakan kami di antaranya jenis kambing Sanen, Sapera, Etawa, dan juga Jawa Randu,” kata Bripka Lutfi.

Bagi Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya, Bripka Lutfi Hakim adalah salah satu anggotanya yang memiliki kegiatan positif di luar dinas.

Apalagi dengan beternak kambing, ia juga sekaligus mendukung program pemerintah terkait penguatan ketahanan pangan.

“Dan tentu kegiatan positif ini kami dukung penuh. Karena Bripka Lutfi Hakim menjalani usaha peternakannya dengan baik tanpa meninggalkan tugas pokoknya sebagai anggota Polri,” kata AKBP Yovan dikutip dari Liputan6.com.

Inisiatif Bripka Lutfi dalam beternak kambing tak lepas dari pesan kedua orang tuanya agar selalu bisa memberikan manfaat bagi orang lain.

"Memang dari dulu saya ditanamkan oleh orang tua kalau bisa juga bermanfaat bagi orang lain," ujar Bripka Lutfi.

Oleh karena itu ia mengutamakan kejujuran tentang kondisi kambing terhadap setiap konsumennya. Para konsumen pun merasa puas terhadap kambing yang dijual Bripka Lutfi.

“Di sini stoknya banyak. Jadi banyak pilihan. Kualitas Insya Allah bagus-bagus,” ungkap Dedi Falusi, salah seorang pembeli kambing dari Bripka Lutfi, dikutip dari akun YouTube Polres Pemalang.

Marah Ditagih Utang Rp3 Juta, Seorang Pria Tembak Mati Teman Kerja
Marah Ditagih Utang Rp3 Juta, Seorang Pria Tembak Mati Teman Kerja

Polisi yang datang melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban ke kamar mayar rumah sakit untuk keperluan visum.

Baca Selengkapnya
Polisi Ajak Pemda Semarang Kaji Kondisi Lalu Lintas Simpang Pertigaan Bawen usai 4 Orang Tewas
Polisi Ajak Pemda Semarang Kaji Kondisi Lalu Lintas Simpang Pertigaan Bawen usai 4 Orang Tewas

Empat korban meninggal dunia dan 26 korban mengalami luka sedang dan ringan.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Pengendara Langgar Uji Emisi di Jalan Bakal Kenal Pasal Berlapis
Siap-Siap, Pengendara Langgar Uji Emisi di Jalan Bakal Kenal Pasal Berlapis

Pada saat uji coba, polisi tidak langsung memberlakukan penilangan melainkan hanya berupaya teguran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Polisi Tangkap Kurir Napi Nusakambangan, Sabu Seberat Hampir 10 Kg Disita
Polisi Tangkap Kurir Napi Nusakambangan, Sabu Seberat Hampir 10 Kg Disita

Tim gabungan mendatangi rumah pelaku di Jalan Beringin Raya, Lorong Kayu Ara, Kecamatan Ilir Timur III Palembang

Baca Selengkapnya
5 Kelompok Remaja 'Perang' di Jalan Bawa Sajam & Air Keras, Satu Tersungkur Kena Bacokan
5 Kelompok Remaja 'Perang' di Jalan Bawa Sajam & Air Keras, Satu Tersungkur Kena Bacokan

Empat orang ditangkap usai tim Opsnal Reskrim Polsek Tangerang melakukan pemeriksaan lokasi dan serangkaian penyelidikan.

Baca Selengkapnya
Kemarau Bikin Kekeringan, Purnomo Polisi Baik Bagikan Air Bersih, Warga sampai Rebutan
Kemarau Bikin Kekeringan, Purnomo Polisi Baik Bagikan Air Bersih, Warga sampai Rebutan

Purnomo kembali berbuat baik kepada masyarakat, ia membagikan setiap hari 10.000 liter air bersih untuk warga yang terdampak kemarau dan kesulitan air.

Baca Selengkapnya
Kabar Terbaru Kasus Mutilasi Mahasiswa di Sleman, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku
Kabar Terbaru Kasus Mutilasi Mahasiswa di Sleman, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku

Warga Dusun Kelor, Kalurahan Wonokerto, Kapanewon Turi, Sleman, dikejutkan dengan penemuan potongan tubuh manusia pada Rabu malam (12/7).

Baca Selengkapnya
Seorang Buruh di Bali Intip Siswi SD Mandi Berujung Percobaan Pemerkosaan
Seorang Buruh di Bali Intip Siswi SD Mandi Berujung Percobaan Pemerkosaan

Polisi berhasil meringkus pelaku tidak lama setelah kejadian tersebut

Baca Selengkapnya
Keji, 3 Pemuda di Serang Cekoki Siswi SMP dengan Miras Lalu 'Digilir' di Lapangan Bola & Bengkel
Keji, 3 Pemuda di Serang Cekoki Siswi SMP dengan Miras Lalu 'Digilir' di Lapangan Bola & Bengkel

Korban dalam keadaan mabuk sempat diinapkan di rumah salah satu pelaku.

Baca Selengkapnya