Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemprov DKI Jakarta Terima Bantuan Ambulans Khusus Penyakit Infeksi

Pemprov DKI Jakarta Terima Bantuan Ambulans Khusus Penyakit Infeksi Ahmad Riza Patria. Liputan6 ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerima bantuan fasilitas ambulans dan baju hazmat untuk penunjang para tenaga medis di Jakarta. Bantuan berupa satu unit ambulans khusus infeksi dan hazmat diterima Pemprov DKI dari Super Indo Supermarket.

Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria mengaku bantuan tersebut akan membantu secara psikis bagi para tenaga medis sekaligus masyarakat umum. Sebab, saat ini jumlah pasien terinfeksi virus Corona di Jakarta melebihi 6.000 pasien.

"Dengan adanya tambahan armada ambulans, secara psikologis dapat memberikan rasa tenang kepada masyarakat karena apabila terdapat kondisi darurat, dapat segera ditangani. Kita memang membutuhkan ambulance khusus infeksi seperti ini terutama sesuai dengan standard WHO," katanya, Rabu (20/5).

Adapun Ambulans yang sesuai dengan Standar WHO yang dimaksud, antara lain:

1. Kabin pasien terpisah dengan kabin pengemudi, harus ada sekat.

2. Pintu keluar hanya satu dan dari belakang dapat dibuka ke atas dan ke samping.

3. Jendela kedap udara dan dilapisi kaca film berwarna gelap.

4. Sistem sirkulasi udara menggunakan heating, ventilasi dan AC.

5. Terdapat filtrasi udara (hemafilter).

6. Terdapat sinar ultra violet.

7. Terdapat tekanan negatif untuk kasus-kasus yang benar-benar kritis.

8. Terdapat intercom untuk komunikasi antara pengemudi dengan kabin.

Riza menambahkan, APD merupakan kebutuhan mutlak para tenaga medis yang menolong pasien Covid-19. Para dokter dan tenaga medis yang bertugas menghadapi pasien wajib menggunakan APD demi meminimalisir risiko penularan.

Penggunaan APD ini, dia mengungkapkan, sangat penting untuk mencegah penularan virus Covid-19 melalui droplet atau cairan air liur dari pasien yang terinfeksi virus. Untuk itu, bantuan APD yang disalurkan dari masyarakat umum maupun dunia usaha harus juga memenuhi standar kesehatan, yaitu pakaian APD tidak berpori.

"Tidak sedikit yang belum memahami dan mengerti dalam memberikan APD. Jadi, memang ada persyaratan khusus tertentu yang harus dipatuhi dan dimengerti," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Bakal Tambah Bantuan Beras ke Warga Prasejahtera Hingga Juni 2024 jika APBN Cukup
Jokowi Bakal Tambah Bantuan Beras ke Warga Prasejahtera Hingga Juni 2024 jika APBN Cukup

Jokowi menyerahkan bantuan pangan cadangan pangan pemerintah (CBP) kepada sejumlah penerima manfaat.

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Jokowi mengatakan, bendungan dan Instalasi Pengolahan Air itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya
Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan
Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan

Jokowi menjelaskan bahwa bantuan pangan berupa beras bisa dilanjutkan setelah bulan Juni jika anggaran negara mencukupi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Cek Stok Beras di Gudang Bulog Cibitung dan Serahkan Bantuan Pangan
Presiden Jokowi Cek Stok Beras di Gudang Bulog Cibitung dan Serahkan Bantuan Pangan

Presiden menyampaikan pemenuhan kebutuhan pangan merupakan prioritas pemerintah saat ini.

Baca Selengkapnya
Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid
Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid

jumlah sampah yang terkumpul selama malam perayaan tahun baru 2024 di Jakarta mencapai 130 ton.

Baca Selengkapnya
Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros
Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros

Bantuan tersebut sebagai upaya menghadapi kenaikan harga beras.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Wajar jika Presiden Jokowi akan mendapat peran penting di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya