Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lestarikan Tradisi, Pentas Wayang Golek Akan Digelar di Tiap Kecamatan di Bandung

Lestarikan Tradisi, Pentas Wayang Golek Akan Digelar di Tiap Kecamatan di Bandung Wayang Golek Sunda. ©2021 pixabay/Merdeka.com

Merdeka.com - Masyarakat di Kabupaten Bandung, Jawa Barat sebentar lagi akan mendapatkan hiburan massal lewat program pertunjukan wayang golek. Nantinya, lelakon boneka kayu itu akan berkeliling di tiap kecamatan dan menampilkan dalang tersohor Dadan Sunandar Sunarya.

Informasi ini dibenarkan oleh Bupati Bandung Dadang Supriatna. Menurutnya, pertunjukan akan dimulai pada tahun ini dan diawali di Kecamatan Ciwidey.

"Diawali di Kecamatan Ciwidey, tahun ini kita akan berkeliling di setiap kecamatan melaksanakan pagelaran wayang golek," kata Dadang, Kamis (4/5) merujuk ANTARA.

Berupaya Melestarikan Tradisi

gagrak tjalajapan

Pertunjukan wayang golek ©2018 Merdeka.com/Abdul Aziz Rasjid

Menurut Dadang kegiatan ini dalam rangka Ngamumule tradisi atau melestarikan budaya. Harapannya Wayang Golek bisa terus lestari hingga masa mendatang.

Kegiatan awal ini juga sebagai cara untuk meramaikan Hari Jadi Kabupaten Bandung yang ke-382. Dalam kegiatan tersebut, Dadang turut menyapa masyarakat sekaligus melaksanakan halal bihalal.

Biasanya, hari jadi kedaerahan di wilayahnya diadakan di Dome Bale Rame, lingkungan kantor Pemkab Bandung dan saat ini dirinya menginginkan agar kegiatan tersebut tidak hanya terpusat di sana.

Berjanji Membenahi Tempat Pertunjukan

Untuk mendukung pertunjukan, Dadang berharap seni wayang golek bisa dilakukan di wilayah lainnya, sehingga kebudayaan asli Sunda ini bisa turut dekat masyarakat secara lebih luas

Tempat-tempat publik untuk pertunjukan juga berjanji untuk ditata, agar nyaman dijadikan tempat berkumpul masyarakat. Ini agar sesuai dengan visinya, yakni bangkit, edukatif, dinamis, agamis, dan sejahtera (Bedas).

Dalam mendukung upaya pelestarian budaya ini perlu dukungan dari masyarakat, sehingga daerah ini bisa terus sejahtera.

"Kami berharap doa dari masyarakat Kabupaten Bandung agar kabupaten ini semakin meningkat dan maju," tutur Dadang.

Tokoh dalam Wayang Golek

Sementara itu, wayang golek merupakan kesenian tradisional yang tersohor di Jawa Barat. Dalam pertunjukannya, dalang akan membawakan cerita tentang kerajaan dan budaya lokal menggunakan bahasa Sunda.

Secara bentuk, wayang golek mirip boneka dengan bahan utamanya menggunakan kayu. Ia dibentuk menyerupai manusia, dengan berbagai aksesoris yang identik.

Terdapat sejumlah tokoh di wayang golek seperti Semar Badranaya yang bijak, matang dan dewasa. Biasanya tokoh ini menjadi panutan karena bisa mengambil keputusan. Lalu ada Dawala adalah anak dari Semar dan memiliki karakter yang setia.

Selanjutnya ada Gareng yang memiliki karakter usil dan kasar, sehingga ia jarang dimunculkan. Terakhir terdapat Cepot yang ikonik karena memiliki karakter bijak, jahil, humoris serta suka menolong.

(mdk/nrd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Tari Selapanan, Kesenian Tradisional dari Keratuan Darah Putih Asal Provinsi Lampung

Mengenal Tari Selapanan, Kesenian Tradisional dari Keratuan Darah Putih Asal Provinsi Lampung

Kesenian tradisional dari Provinsi Lampung ini biasanya dibawakan ketika acara-acara besar di Keratuan Darah Putih.

Baca Selengkapnya
Mengenal Rorodaan, Permainan Anak Tradisional dari Bandung Barat yang Sarat Makna

Mengenal Rorodaan, Permainan Anak Tradisional dari Bandung Barat yang Sarat Makna

Permainan ini masih lestari di Kabupaten Bandung Barat

Baca Selengkapnya
Arti Bunyi Tokek Menurut Jumlahnya, Bisa Pertanda Baik dan Buruk

Arti Bunyi Tokek Menurut Jumlahnya, Bisa Pertanda Baik dan Buruk

Arti bunyi tokek sering kali dianggap memiliki makna khusus dalam berbagai kepercayaan dan budaya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Legendarisnya Jamu Bang Adut Tangerang yang Berkhasiat, Hadirkan 21 Racikan Turun Temurun

Legendarisnya Jamu Bang Adut Tangerang yang Berkhasiat, Hadirkan 21 Racikan Turun Temurun

Jamu di kedai Bang Adut hanya disajikan dadakan. Dari asam lambung sampai program hamil tersedia resepnya.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Lembang Bandung yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

8 Wisata Lembang Bandung yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Lembang menawarkan keindahan alam menakjubkan dan beragam atraksi wisata yang menarik.

Baca Selengkapnya
Mengulik Tradisi Ruwatan, Ritual Buang Sial dan Penyucian Diri ala Masyarakat Jawa

Mengulik Tradisi Ruwatan, Ritual Buang Sial dan Penyucian Diri ala Masyarakat Jawa

Masyarakat Jawa masih rutin melaksanakan tradisi tersebut sebagai bentuk penyucian diri.

Baca Selengkapnya
8 Tempat Wisata di Lembang Bandung Terbaru dan Hits, Banyak Dikunjungi Anak Muda

8 Tempat Wisata di Lembang Bandung Terbaru dan Hits, Banyak Dikunjungi Anak Muda

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 tempat wisata di Lembang yang terbaru dan hits.

Baca Selengkapnya
25 Pantun Aceh Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

25 Pantun Aceh Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

Pantun Aceh lucu adalah bagian dari warisan budaya yang dapat menjaga dan melestarikan tradisi lisan masyarakat Aceh.

Baca Selengkapnya
Pesan Hari Raya Nyepi dari Klungkung Bali

Pesan Hari Raya Nyepi dari Klungkung Bali

Hari Raya Nyepi merupakan salah satu perayaan suci umat Hindu ditandai dengan meninggalkan segala aktivitas duniawi dalam keheningan selama sehari.

Baca Selengkapnya