Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sejuknya Berenang di Sungai Cipaniis Kuningan, Airnya Sebening Kaca

Sejuknya Berenang di Sungai Cipaniis Kuningan, Airnya Sebening Kristal

Sejuknya Berenang di Sungai Cipaniis Kuningan, Airnya Sebening Kristal

Sensasi berenang di air sebening kristal bisa dirasakan di wisata Cipaniis. Seru banget.

Di Kuningan, terdapat wisata sungai dengan air sebening kristal bernama Cipaniis. Lokasinya terletak persis di Desa Paniis, Kecamatan Pasawahan. Tiketnya murah dan lokasi yang bersih menjadi daya tarik di sini.

Menikmati kesejukan air pegunungan dengan pemandangan hijau sudah pasti bisa dirasakan pengunjung di Cipaniis. Aliran sungainya juga dangkal dan tidak berarus deras.

Air sungai di Cipaniis diketahui berasal dari sumber mata air Gunung Ciremai yang jernih dan bersuhu dingin. Berenang sambil bermain air bersama keluarga akan menambah seru suasana berwisata di Cipaniis.

Airnya Sebening Kaca

Airnya Sebening Kaca

Mengutip kanal YouTube Udarider Channel, kondisi air di Cipaniis benar-benar jernih. Bahkan bisa disandingkan dengan kaca, karena bagian dasar bisa terlihat jelas.

Tampak bebatuan kecil dan pasir putih di dasar sungai terlihat jelas dari permukaan, dan menandakan bahwa air di sana sangat terjaga dari pencemaran.

“Airnya sebening kristal,” kata kreator di kanal tersebut.

Terdapat Kolam Renang

Di Cipaniis, air tak hanya mengalir di sungai tapi juga tertampung di sisi aliran yang menyerupai kolam renang.

Kolam tersebut masih berada di jalur sungai yang sama, namun dengan area yang lebih luas dan sedikit dalam. Bawahnya juga masih alami, yakni bebatuan dan pasir putih.

Di kolam ini jadi spot favorit pengunjung karena bisa leluasa berenang maupun duduk santai di atas batu-batu besar.

Banyak Pepohonan

Banyak Pepohonan

Sekitar sungai terdapat banyak pohon besar rindang yang melindungi sungai dan pengunjung dari sinar matahari siang hari.

Pohon-pohon besar di sana membuat kawasan itu menjadi sejuk dan berhawa dingin. Benar-benar bikin betah.

Airnya Konon Berkhasiat

Merujuk laman Visit Kuningan, masyarakat sekitar percaya bahwa air di sungai Cipaniis konon berkhasiat.

Salah satu kemanjuran air tersebut adalah saat seseorang yang terkena stroke menunjukan peningkatan kesembuhan setelah berendam.

Selain itu, tak sedikit juga yang bertirakat di sini pada malam hari, dengan berharap agar mendapat jodoh, pangkat dan rezeki yang melimpah.

Airnya Layak Konsumsi

Airnya Layak Konsumsi

Menurut informasi, air di Cipaniis benar-benar jernih dan layak untuk konsumsi. Di sana terkandung mineral yang baik untuk tubuh sehingga menyehatkan.

Air sungai Cipaniis juga digunakan masyarakat untuk keperluan sehari-hari, termasuk pengairan irigasi sawah.

Per Januari 2024 harga tiket wisata Cipaniis adalah Rp15 ribu per orang. Jam operasionalnya mulai Senin sampai Minggu pukul 08:00 – 17:00 WIB.

Di lokasi juga terdapat sejumlah fasilitas seperti parkir yang luas, toilet dan warung makan.

Sejuknya Berenang di Sungai Cipaniis Kuningan, Airnya Sebening Kaca
Serunya Berwisata di Umbul Manten di Klaten, Tempat Main Air yang Nyaman Cocok untuk Liburan Keluarga
Serunya Berwisata di Umbul Manten di Klaten, Tempat Main Air yang Nyaman Cocok untuk Liburan Keluarga

Kabarnya, air yang ada di pemandian Umbul Manten bersumber dari dua buah mata air.

Baca Selengkapnya
Mengenal Desa Wisata Cibuntu, Begini Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan
Mengenal Desa Wisata Cibuntu, Begini Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan

Desa Cibuntu dikenal karena keindahan alamnya dan telah mendapatkan pengakuan sebagai salah satu desa wisata terbaik di tingkat ASEAN.

Baca Selengkapnya
Berwisata ke Pantai Krui Lampung, Merasakan Sensani Deburan Ombak Kuat Cocok bagi Peselancar
Berwisata ke Pantai Krui Lampung, Merasakan Sensani Deburan Ombak Kuat Cocok bagi Peselancar

Letaknya yang tak jauh dari Samudra Hindia membuat deburan ombak di Pantak Krui sangat pas untuk berselancar.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menikmati Jernihnya Sungai di Curug Cibaliung, Punya Cerita Urban Soal Kapak yang Hilang
Menikmati Jernihnya Sungai di Curug Cibaliung, Punya Cerita Urban Soal Kapak yang Hilang

Ada banyak hal menarik di Curug Cibaliung, mulai dari airnya yang jernih hingga kisah urban di sana.

Baca Selengkapnya
Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga
Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga

Warga Cisuru, Cilegon, Banten kerap mengeluhkan sulitnya mendapatkan air bersih

Baca Selengkapnya
Asyiknya Bermain Air di Curug Kadu Punah Lebak, Tiket Murah dan Pemandangannya Bikin Betah
Asyiknya Bermain Air di Curug Kadu Punah Lebak, Tiket Murah dan Pemandangannya Bikin Betah

Curug ini bisa dikatakan hidden gem di Kabupaten Lebak karena belum terlalu ramai dikunjungi

Baca Selengkapnya
Eksotisme Air Terjun Taman Sari Gianyar, Terletak di Tepi Jalan Raya Keindahan Alamnya Pukau Turis Lokal dan Mancanegara
Eksotisme Air Terjun Taman Sari Gianyar, Terletak di Tepi Jalan Raya Keindahan Alamnya Pukau Turis Lokal dan Mancanegara

Tak seperti air terjun yang umumnya letaknya tersembunyi.

Baca Selengkapnya
Bak Serpihan Surga, Curug Uci di Garut Suguhkan Pemandangan Air Terjun Bertingkat yang Eksotis
Bak Serpihan Surga, Curug Uci di Garut Suguhkan Pemandangan Air Terjun Bertingkat yang Eksotis

Curug Uci bisa dibilang serpihan surga di bumi Garut, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya