Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Resep Ikan Kembung untuk Sajian Lauk di Rumah, Enak dan Bikin Nagih

Resep Ikan Kembung untuk Sajian Lauk di Rumah, Enak dan Bikin Nagih Ikan Kembung. shutterstock

Merdeka.com - Ketika ingin membangun pola makan yang sehat, ikan menjadi salah satu makanan yang perlu masuk di dalam daftar menu. Ikan sudah terbukti dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dengan kandungan gizinya yang tinggi.

Beruntung bagi kita yang tinggal Indonesia, karena ada banyak jenis ikan yang tersedia untuk dikonsumsi. Salah satunya adalah ikan kembung. Ikan ini sangat mudah ditemui dan juga banyak diminati oleh masyarakat.

Selain rasanya yang lezat, ikan kembung dilengkapi dengan berbagai nutrisi seperti protein, omega-3, vitamin B12, vitamin D, fosfor, vitamin B2, vitamin B6, iodium, dan selenium yang tinggi. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) juga mengungkapkan bahwa gizi ikan kembung hampir serupa dengan ikan salmon.

Ada berbagai resep ikan kembung yang bisa dicoba jika ingin menyajikan ikan ini di atas meja makan Anda. Beberapa resep ikan kembung tersebut juga akan sajikan dalam artikel kali ini, dilansir dari briliofood.net.

Ikan Kembung Balado Kemangi

8 resep olahan ikan kembung menu sehat kaya nutrisi

©2020 Merdeka.com

Bahan:

  • 1 kg ikan kembung
  • 1 ikat kemangi
  • Jeruk nipis
  • Bahan bumbu:

  • 7 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah besar
  • 1 ruas jahe
  • Gula, garam, merica
  • Cara membuat:

    1. Taburi ikan kembung yang telah dibersihkan dengan garam dan perasan jeruk nipis, diamkan beberapa menit.
    2. Goreng ikan hingga kecokelatan.
    3. Haluskan bumbu lalu tumis hingga harum.
    4. Masukkan kemangi hingga layu lalu masukkan ikan yang telah digoreng.

    Ikan Kembung Asam Pedas

    8 resep olahan ikan kembung menu sehat kaya nutrisi

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 1/2 kg ikan kembung bersihkan. Balurkan dengan air jeruk kunci
  • Diamkan selama 30 menit lalu bilas bersih
  • Rawit ijo secukupnya
  • Bumbu dihaluskan:

  • 10 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 ruas kunyit
  • 12 biji cabai merah keriting
  • 5 biji cabai rawit merah
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 sdm terasi
  • 1 batang sereh geprek
  • 1 sdm asam larutkan dengan air
  • Garam gula penyedap jamur secukupnya
  • Air secukupnya
  • Cara membuat:

    1. Tumis bumbu halus dan sereh sampai wangi.
    2. Masukkan air asam, garam gula penyedap rasa dan air secukupnya.
    3. Tunggu mendidih.
    4. Masukkan ikan kembung, lalu masak sampai matang. Test rasa, terakhir tambahkan cabai hijau.
    5. Aduk sebentar, angkat dan sajikan.

    Ikan Kembung Kecap

    Bahan:

  • 4 ekor ikan kembung, bersihkan dan cuci dengan jeruk nipis agar tidak amis
  • 1 buah bawang bombai, iris tipis
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 5 buah cabai keriting merah, iris
  • 2 buah cabai rawit merah, iris
  • 5 buah cabai rawit hijau, iris
  • 50 gram buncis, iris
  • Garam, gula, dan lada
  • Kecap manis
  • Air
  • Minyak
  • Cara membuat:

    1. Panaskan minyak dan tumis bawang hingga layu dan berbau harum.
    2. Masukkan cabai. Aduk-aduk.
    3. Tambahkan kecap. Aduk sebentar.
    4. Masukkan ikan. Masak hingga ikan matang.
    5. Tambahkan air. Biarkan hingga mendidih.
    6. Masukkan buncis. Masak hingga matang.
    7. Masukkan garam, gula, dan lada. Aduk hingga tercampur rata.
    8. Diamkan beberapa saat hingga semua bumbu meresap ke dalam ikan.
    9. Angkat dan sajikan.

    Ikan Kembung Bakar Manis Pedas

    8 resep olahan ikan kembung menu sehat kaya nutrisi

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 4 ekor ikan kembung
  • Garam secukupnya
  • 1 buah air perasan jeruk nipis
  • 1 buah asam sunti (belimbing yang sudah dikeringkan)
  • 7-9 sdm kecap manis
  • Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 6 buah cabai rawit
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 1/2 ruas jahe
  • 1/2 sdt garam
  • 1 cm kunyit dibakar
  • 3 butir kemiri disangrai
  • 1 sdt gula pasir
  • Sedikit lada bubuk
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 100 ml minyak goreng untuk campuran blender bumbu halus
  • Cara membuat:

    1. Bersihkan ikan, kemudian lumuri dengan garam dan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit kemudian cuci lagi dan tiriskan.
    2. Campurkan bumbu yang telah dihaluskan bersama kecap manis dan air asam sundai.
    3. Setelah itu, lumuri ikan dengan campuran bumbu halus ke seluruh permukaan ikan hingga rata.
    4. Diamkan selama 15-30 menit agar bumbu dapat lebih meresap.
    5. Terakhir bakar ikan sampai matang.

    Ikan Kembung Bakar Bumbu Padang

    resep ikan kembung

    Instagram/@yzmalicious

    Bahan:

  • 500 gram ikan kembung
  • 1 buah jeruk nipis
  • Bumbu halus:
  • 6 butir bawang merah
  • 3 butir bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas lengkuas
  • 10 buah cabai merah keriting
  • Bahan lainnya:

  • 65 ml santan instan
  • 1 air larutan asam jawa
  • 1 sdm rata garam (sesuai selera)
  • 1 sdm totole
  • 1 sdm mentega
  • Cara membuat:

    1. Bersihkan ikan. Kerat-kerat agar bumbu meresap. Balur dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit. Bilas kembali dengan air mengalir. Sisihkan.
    2. Campur bumbu halus dan bumbu lainnya. Lalu balurkan ke seluruh permukaan ikan (sampai ke dalam kepala ikan juga). Tutup dengan plastik wrap. Diamkan di kulkas minimal 30 menit.
    3. Lalu bakar sampai matang sambil sesekali diolesi sisa bumbu dan jangan lupa dibolak balik agar ikan matang merata.
    4. Sajikan.

    Ikan Kembung Cabai Hijau

    Bahan:

  • 3 ekor ikan kembung
  • 1/2 jeruk nipis
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 10 buah cabai hijau, iris serong
  • 10 buah cabai rawit hijau, iris serong
  • 1 batang daun bawang, iris serong
  • 1 batang serai, digeprek
  • 2 buah tomat, potong-potong
  • Gula dan garam secukupnya
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 200 ml air
  • Minyak goreng
  • Cara membuat:

    1. Cuci bersih ikan, lalu lumuri ikan dengan garam dan perasan jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit.
    2. Goreng ikan sampai matang, Sisihkan.
    3. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
    4. Tambahkan serai, cabai hijau, cabai rawit, separuh dari tomat. Aduk rata.
    5. Tambahkan garam dan gula, aduk merata. Lalu tambahkan air.
    6. Masukkan ikan. Tambahkan kecap manis dan saus tiram. Masak hingga bumbu meresap.
    7. Terakhir masukkan irisan daun bawang dan sisa tomat, aduk merata, cek rasa, lalu angkat dan sajikan.

    Ikan Kembung Acar Kuning

    8 resep olahan ikan kembung menu sehat kaya nutrisi

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan:

  • 6 ekor ikan kembung, goreng kering
  • 1 buah wortel, potong memanjang
  • 1 buah timun, potong memanjang
  • 1 batang daun bawang, iris serong
  • 2 buah cabai merah keriting, iris serong
  • 7 buah cabai rawit merah
  • 2 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula
  • Bumbu halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 1 buah kunyit bakar
  • 1 ruas jahe
  • Cara membuat:

    1. Tumis bumbu halus bersama serai, daun jeruk dan salam hingga harum dan matang.
    2. Masukkan 100 ml air, masukkan garam dan gula.
    3. Masukkan wortel dan timun, masak hingga sayuran matang dan kuah mengental.
    4. Masukkan irisan cabai keriting, cabai rawit utuh dan irisan daun bawang, aduk rata, matikan kompor.
    5. Tata Ikan kembung goreng di atas piring saji, lalu siram dengan acar kuning yang telah dimasak di atas, sajikan.

    Ikan Kembung Woku

    Bahan:

  • 3 buah ikan kembung uk. Kecil
  • 4 batang daun bawang (iris tebal)
  • 1 batang serai (geprek)
  • 1 lembar daun kunyit (iris tipis)
  • 1 lembar pandan wangi (ikat)
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3/4 sdm jeniper
  • Secukupnya kemangi
  • 1 sdt garam
  • 30 gr gula merah
  • 400 ml air
  • Bumbu halus:

  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1,5 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 buah tomat
  • 8 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • Cara membuat:

    1. Beri perasan jeruk nipis dan garam pada ikan, sisihkan beberapa saat lalu cuci bersih. Panggang ikan hingga kering.
    2. iapkan semua bahan. Lalu sangrai bumbu halus dan dedaunan kecuali daun kemangi hingga harum dengan api kecil.
    3. Kemudian tuang air, jeniper, dan bumbui. Koreksi rasa. Setelah pas masukkan ikan.
    4. Tunggu hingga air menyusut lalu menjelang diangkat taburi dengan daun kemangi, boleh tambahkan belimbing sayur jika ada, aduk sebentar matikan kompor dan sajikan.

    (mdk/ank)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    7 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Konsumsi Ikan Kembung
    7 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Konsumsi Ikan Kembung

    Ikan kembung merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki beragam manfaat kesehatan bagi tubuh kita.

    Baca Selengkapnya
    10 Resep Ikan Bakar Rumahan Spesial, Mulai Ikan Bakar Kecap, Madu, sampai Jimbaran
    10 Resep Ikan Bakar Rumahan Spesial, Mulai Ikan Bakar Kecap, Madu, sampai Jimbaran

    Mau bikin pesta BBQ bersama keluarga, teman, atau rekan di kantor saat outing? Coba beberapa resep ikan bakar berikut!

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Keripik Singkong Pedas Manis Enak, Bisa untuk Ide Jualan
    6 Resep Keripik Singkong Pedas Manis Enak, Bisa untuk Ide Jualan

    Siapa yang bisa menolak kelezatan keripik singkong, terutama jika diberi sentuhan pedas manis yang menggugah selera?

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Ikan Buntal yang Beracun Bisa Dikonsumsi Jadi Makanan Enak, Begini Cara Masaknya
    Ikan Buntal yang Beracun Bisa Dikonsumsi Jadi Makanan Enak, Begini Cara Masaknya

    Meski beracun, ikan buntal rupanya bisa dikonsumsi asal diolah dengan benar.

    Baca Selengkapnya
    Resep Ikan Kuah Kuning Gurih, Cocok untuk Menu Harian
    Resep Ikan Kuah Kuning Gurih, Cocok untuk Menu Harian

    Ikan kuah kuning memiliki cita rasa gurih dan aroma sedap.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat
    7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

    Mengolah masakan rumahan yang lezat tidak selalu memerlukan banyak waktu dan bahan-bahan yang sulit dicari.

    Baca Selengkapnya
    8 Resep Lauk Kering Tahan Lama, Cocok untuk Stok Makan Sahur
    8 Resep Lauk Kering Tahan Lama, Cocok untuk Stok Makan Sahur

    Persiapkan menu sahur Anda dengan aneka lauk kering tahan lama yang lezat.

    Baca Selengkapnya
    Resep Kue Sagu 1 Kg yang Enak dan Lembut, Mudah Dibuat
    Resep Kue Sagu 1 Kg yang Enak dan Lembut, Mudah Dibuat

    Kue sagu adalah salah satu makanan khas yang sering disajikan saat perayaan Lebaran.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera
    6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera

    Kue bawang gunting adalah salah satu hidangan khas Lebaran yang sangat dinantikan oleh banyak orang.

    Baca Selengkapnya