Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Sholat Tahajud dan Witir, Berikut Bacaan dan Keutamaannya

Cara Sholat Tahajud dan Witir, Berikut Bacaan dan Keutamaannya Ilustrasi salat. ©Shutterstock

Merdeka.com - Sholat tahajud dan witir biasanya dikerjakan pada malam hari, tepatnya sepertiga malam terakhir. Sholat tahajud biasanya dikerjakan sebelum melakukan sholat witir. Sholat tahajud merupakan salah satu ibadah sunnah yang istimewa, sebab selalu dilakukan Rasulullah, sehingga melaksanakan sholat tahajud sangatlah dianjurkan.

Sholat tahajud dan witir memiliki keutamaan tersendiri salah satunya Allah akan membanggakan hambanya yang melakukan sholat tahajud dan witir kepada para malaikat.

Di bulan Ramadan yang penuh berkah, setiap orang berlomba-lomba dalam kebaikan, salah satu kebaikan yang juga dianjurkan bagi umat muslim adalah sholat tahajud dan witir. Jika kamu hendak sholat tahajud dan witir tentu hal pertama dan paling mendasar yang perlu kamu tahu adalah bacaan dan tata cara sholatnya itu sendiri.

Maka berikut ini simaklah informasi mengenai cara sholat tahajud dan witir, lengkap dengan bacaan dan keutamaannya telah dirangkum dari Liputan6.com dan digilib.uinsby.ac.id:

Cara Sholat Tahajud

Berikut adalah cara sholat tahajud dan witir yang perlu diketahui:

Niat Sholat Tahajud

“Ushallii sunnatat-tahajjudi rak’ataini mustaqbilal qiblati lillahi ta’alla.”

Artinya:

“Aku niat soalat sunat tahajud 2 rakaat, menghadap kiblat, karena Allah Ta’ala.”

Tahapan Sholat Tahajud

  1. Niat
  2. Takbiratul ihram
  3. Membaca Surat Al-Fatihah
  4. Membaca surat-surat Alquran
  5. Ruku' dan Membaca do'a ruku'
  6. I'tidal dan membaca do'a I'tidal
  7. Sujud dan membaca do'a sujud
  8. Duduk di antara dua sujud dan membaca doa di antara dua sujud
  9. Sujud dan membaca doa sujud
  10. Berdiri dan mengulang gerakan seperti rakaat pertama
  11. Tahiyat akhir dan membaca doa tahiyat akhir
  12. Salam
  13. Tuma'ninah
  14. Berzikir dan berdoa Sholat Tahajud

Doa Sholat Tahajud

“Allaahumma lakal hamdu anta qayyimus samaa waati wal ardhi wa man fiihinna. wa lakal hamdu anta malikus samaa waati wal ardhi wa man fiihinna. wa lakal hamdu anta nuurus samaawaati wal ardhi wa man fiihinna. wa lakal hamdu antal haqqu, wa wa’dukal haqqu, wa liqaa’uka haqqun, wa qauluka haqqun, wal jannatu haqqun, wannaaru haqqun, wannabiyyuuna haqqun, wa muhammadun shallallaahu ‘alaihi wasallama haqqun wassaa’atu haqqun.

Allaahumma laka aslamtu, wa bika aamantu, wa ‘alaika tawakkaltu, wa ilaika anabtu, wa bika khaashamtu, wa ilaika haakamtu, faghfirlii maa qaddamtu, wa maa akh-khartu, wa maa asrartu, wa maa a’lantu, wa maa anta a’lamu bihiminnii. antal muqaddimu, wa antal mu’akhkhiru, laa ilaaha illaa anta, wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah.”

Artinya:“Wahai Allah, Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak dan pengurus langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji, Engkaulah penguasa (raja) langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji, Engkaulah cahaya langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya.

Milik-Mu lah segala puji, Engkaulah Yang Hak (benar), janji-Mu lah yang benar, pertemuan dengan-Mu adalah benar, perkataan-Mu benar, surga itu benar (ada), neraka itu benar (ada), para nabi itu benar, Nabi Muhammad SAW itu benar, dan hari kiamat itu benar (ada).

Wahai Allah, Hanya kepada-Mu lah aku berserah diri, hanya kepada-Mu lah aku beriman, hanya kepada-Mu lah aku bertawakkal hanya kepada-Mu lah aku kembali, hanya dehgan-Mu lah kuhadapi musuhku, dan hanya kepada-Mu lah aku berhukum.

Oleh karena itu ampunilah segala dosaku, yang telah kulakukan dan yang (mungkin) akan kulakukan, yang kurahasiakan dan yang kulakukan secara terang-terangan, dan dosa-dosa lainnya yang Engkau lebih mengetahuinya daripada aku.

Engkaulah Yang Maha Terdahulu dan Engkaulah Yang Maha Terakhir. tak ada Tuhan selain Engkau, dan tak ada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah.”

Cara Sholat Witir

ilustrasi salat

©Shutterstock

Niat Sholat Witir

Niat untuk sholat witir dibedakan berdasar jumlah rakaat yang akan dilakukan, berikut niatnya:

a. Witir 3 rakaat 1 salam

“Ushallii sunnatal witri tsalaasa roka'aatin mustaqbilal qiblati lillaahi ta'alaa.”

Artinya:“Saya berniat salat witir tiga rakaat menghadap kiblat karena Allah ta'alaa.”

b. Witir 1 rakaat 1 salam

“Ushallii sunnatal witri rok'atan mustaqbilal qiblati adaa'an lillaahi ta'alaa.”

Artinya:

“Saya niat sholat witir satu rakaat menghadap qiblat menjadi karena Allah ta'alaa.”

Tahapan Sholat Witir

  1. Niat
  2. Takbiratul ihram
  3. Membaca Surat Al-Fatihah
  4. Membaca surat-surat Al-Quran
  5. Ruku' dan Membaca do'a ruku'
  6. I'tidal dan membaca do'a I'tidal
  7. Sujud dan membaca do'a sujud
  8. Duduk di antara dua sujud dan membaca do'a di antara dua sujud
  9. Sujud dan membaca do'a sujud
  10. Berdiri dan mengulang gerakan seperti rakaat pertama (khusus sholat witir 3 rakaat)
  11. Tahiyat akhir dan membaca doa tahiyat akhir
  12. Salam
  13. Tuma'ninah

Doa Sholat WitirSetelah salat witir disunnahkan untuk membaca dzikir dibawah ini sebanyak tiga kali:

“Subhaanal malikil quddus.”

Artinya:"Maha Suci Engkau yang Maha Merajai lagi Maha Suci dari berbagai kekurangan."Setelah membaca dzikir diatas dilanjutkan dengan membaca doa setelah salat witir berikut ini:

“Allohumma inni a’udzu bi ridhooka min sakhotik wa bi mu’aafaatika min ‘uqubatik, wa a’udzu bika minka laa uh-shi tsanaa-an ‘alaik, anta kamaa atsnaita ‘ala nafsik.”

Artinya:“Ya Allah, aku berlindung dengan keridhaanMu dari kemarahanMu, dan dengan keselamatanMu dari hukumanMu dan aku berlindung kepadaMu dari siksaMu. Aku tidak mampu menghitung pujian dan sanjungan kepadaMu, Engkau adalah sebagaimana yang Engkau sanjungkan kepada diriMu sendiri.”

Keutamaan Sholat Tahajud dan Witir

Cara sholat tahajud dan sholat witir, bisa dilakukan pada malam hari. Sholat tersebut sangat dianjurkan karena memiliki banyak keutamaan, di antaranya sebagai berikut:

  1. Akan diperlihara oleh Allah SWT dari segala macam bencana
  2. Tanda ketaatannya akan kelihatan di mukanya
  3. Akan dicintai para hamba Allah yang shalih dan dicintai oleh semua manusia
  4. Akan dijadikan orang yang bijaksana, yakni dia dianugerahi oleh Allah sebagai orag alim
  5. Wajahnya berseri ketika bangkit dari kubur dihari pembalasan
  6. Akan mendapatkan Keringanan ketika dihisab
  7. Ketika menyebrangi jembatan Shiratal Mustaqim bisa melakukannya dengan sangat cepat, seperti halilintar yang menyambar.
  8. Catatan amalnya akan diberikan di tangan kanan.

(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Shalat Tahajud adalah Ibadah Malam, Ketahui Niat dan Tata Caranya
Shalat Tahajud adalah Ibadah Malam, Ketahui Niat dan Tata Caranya

Shalat tahajud adalah shalat sunnah yang dikerjakan pada malam hari atau sepertiga malam setelah terjaga dari tidur.

Baca Selengkapnya
Tata Cara Sholat Tahajud 2 Rakaat dan Bacaannya, Umat Muslim Wajib Tahu
Tata Cara Sholat Tahajud 2 Rakaat dan Bacaannya, Umat Muslim Wajib Tahu

Tahajud adalah ibadah sunnah yang memiliki banyak keutamaan dalam Islam.

Baca Selengkapnya
Doa setelah Sholat Tahajud Lengkap, Ketahui Pula Keutamaannya
Doa setelah Sholat Tahajud Lengkap, Ketahui Pula Keutamaannya

Doa setelah sholat tahajud dilafalkan untuk melengkapi ibadah sunnah yang satu ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tata Cara Sholat Tahajud beserta Bacaan Niatnya, Ketahui Kapan Waktu Terbaik Melaksanakannya
Tata Cara Sholat Tahajud beserta Bacaan Niatnya, Ketahui Kapan Waktu Terbaik Melaksanakannya

Dikerjakan pada malam yang tenang, sholat tahajud merupakan salah satu bentuk ibadah yang memiliki makna mendalam dan keistimewaan tersendiri.

Baca Selengkapnya
5 Sholat Sunnah Malam yang Bisa Menambah Pahala Selama Bulan Ramadan, Mulai Sholat Tarawih hingga Sholat Tahajud
5 Sholat Sunnah Malam yang Bisa Menambah Pahala Selama Bulan Ramadan, Mulai Sholat Tarawih hingga Sholat Tahajud

Salah satu bentuk ibadah yang termasuk dalam Qiyamul lail adalah sholat sunnah, yang membawa berbagai keutamaan dan pahala.

Baca Selengkapnya
Bacaan Niat Sholat Idul Fitri Berjamaah & Sendirian, Umat Islam Harus Tahu
Bacaan Niat Sholat Idul Fitri Berjamaah & Sendirian, Umat Islam Harus Tahu

Berikut bacaan niat sholat Idul Fitri berjamaah dan sendirian yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya
Doa setelah Sholat Tahajud dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan
Doa setelah Sholat Tahajud dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

Sholat tahajud adalah sholat sunah yang dilakukan di malam hari setelah bangun dari tidur, meskipun tidurnya hanya sebentar.

Baca Selengkapnya
Doa Setelah Sholat Tahajud dan Witir, Perlu Diamalkan Umat Muslim
Doa Setelah Sholat Tahajud dan Witir, Perlu Diamalkan Umat Muslim

Dalam agama Islam, berdoa setelah melaksanakan salat merupakan suatu anjuran yang baik dilakukan.

Baca Selengkapnya
Doa Sholat Tahajud, Pahami Waktu, Dzikir dan Keutamaannya yang Sangat Istimewa
Doa Sholat Tahajud, Pahami Waktu, Dzikir dan Keutamaannya yang Sangat Istimewa

Umat Islam banyak melaksanakan sholat tahajud ini dengan tujuan berdoa dan memohon pertolongan Allah tentang segala apapun yang telah dialaminya.

Baca Selengkapnya