Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mongongo Oil, Minyak Kecantikan Super yang Disebut Kalahkan Khasiat Kelapa

Mongongo Oil, Minyak Kecantikan Super yang Disebut Kalahkan Khasiat Kelapa Ilustrasi kacang mongongo dan minyak mongongo. © phytotrade.com - YouTube

Merdeka.com - Yuk, kenalan dengan mongongo oil, minyak kecantikan yang lagi hits di dunia kecantikan barat. Minyak yang diekstrak dari kacang pohon manketti Schinziophyton rautanenii, jenis pohon yang banyak tumbuh di Afrika. Kacang mongongo menjadi makanan pokok di beberapa daerah Afrika, terutama di antara suku San Bushmen Botswana dan Namibia utara.

Dilansir Refinery29, mongongo telah digunakan untuk perawatan klit selama berabad-abad. "Buah berbentuk telur ini tidak hanya kaya nutrisi, tetapi juga berguna sebagai emolien super dan perlindungan alami bagi kulit dan rambut," tutur Anita Sun, ahli kecantikan dan pendiri perusahaan kosmetik Dermovia."

Kaya akan vitamin pelembap kulit

Orang-orang Afrika biasa menggunakan minyak mongongo sebagai untuk membersihkan dan melembapkan kulit serta mencegah kulit kering di musim dingin. Penelitian menunjukkan kalau mongongo tinggi akan kandungan vitamin E, antioksidan penting untuk mencegah kerusakan kulit dan mengatasi gejala penuaan dini. Selain itu mongongo juga kaya akan kalsium, tembaga, dan seng.

kacang mongongo

Kacang mongongo © Kalaharibiocare.com

Minyak Mongongo tinggi asam lemak tak jenuh ganda yang bertahan lebih la di kulit jika dibandingkan asam lemak jenuh seperti minyak kelapa dan minyak tak jenuh tunggal (minyak jojoba dan minyak almond).

"Asam lemak ini memberikan pelindung, lapisan emolien pada permukaan kulit dan bertindak sebagai penghalang untuk mencegah kelembapan keluar melalui pori-pori," kata Sun lagi. "Asam lemak ini dapat mempertahankan kelembapan dan menjaga kulit agar senantiasa bersinar, sekaligus melembutkan dan mengurangi munculnya keriput serta garis-garis halus."

kacang mongongo

Kacang mongongo © phytotrade.com

Tapi yang menjadikan minyak mongongo adalah kandungan asamnya. Asam linoleat dalam mongongo sangat bagus untuk meredakan peradangan kulit, cocok untuk mengatasi ruam dan eksim. Selain itu minyak mongongo juga lebih ringan daripada minyak kelapa, sehingga tidak akan menyumbat pori-pori.

Kaya akan khasiat untuk kecantikan rambut

Menurut ahli tata rambut Peter Lamas, mongongo juga ampuh untuk perawatan rambut. "Minyak ini bisa memberikan perlindungan terhadap sinar matahari, antioksidan yang kuat, dan mineral yang dapat memperkuat rambut dan kulit kepala," katanya. "Minyak ini sarat dengan vitamin, nutrisi, asam lemak, dan protein, yang penting untuk pertumbuhan, kesehatan, dan vitalitas rambut."

Minyak mongongo juga sangat bagus untuk mereka yang memiliki kulit kepala berketombe dan rambut rusak. Sekarang ini mongongo banyak digunakan untuk campuran bahan produk perawatan kecantikan. Sepertinya tinggal tunggu waktu sebelum bahan alami yang satu ini menjamur di Indonesia.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun
22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun

Minyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.

Baca Selengkapnya
Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis
Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis

Bukan hanya enak, buah lontar mempunyai ragam manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Baca Selengkapnya
Selain Memperbanyak ASI, Ini 11 Khasiat Daun Katuk untuk Kesehatan
Selain Memperbanyak ASI, Ini 11 Khasiat Daun Katuk untuk Kesehatan

Daun katuk, dengan bentuknya yang lonjong dan corak keperakan di bagian tengah, biasanya diolah menjadi sayur bening bersama jagung manis dan wortel.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Manfaat Minyak Kelapa untuk Bibir, Lebih Lembap dan Cerah
5 Manfaat Minyak Kelapa untuk Bibir, Lebih Lembap dan Cerah

Bagi Anda yang memiliki masalah bibir kering atau pecah-pecah, bisa mengoleskan minyak kelapa di area bibir.

Baca Selengkapnya
Manfaat Buah Pinang untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Gairah Pria
Manfaat Buah Pinang untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Gairah Pria

Manfaat buang pinang untuk kesehatan yang jarang diketahui. Namun perlu diwaspadai juga efek sampingnya.

Baca Selengkapnya
Cara Bikin Minuman Jeruk Nipis yang Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol dalam Darah
Cara Bikin Minuman Jeruk Nipis yang Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol dalam Darah

Minuman jeruk nipis kaya akan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh, salah satunya adalah membantu menurunkan kadar kolesterol yang berlebih.

Baca Selengkapnya
Cara Tentukan Produk Sabun Muka Khusus Kulit Berjerawat, Jangan Salah Pilih
Cara Tentukan Produk Sabun Muka Khusus Kulit Berjerawat, Jangan Salah Pilih

Jerawat sering muncul dalam permasalahan kulit. Untuk mengatasinya, pilih sabun muka yang tepat! Begini cara memilihnya.

Baca Selengkapnya
Khasiat Mentimun dan Cara Mengolahnya, Efektif Tangkal Kolesterol dan Gula Darah Tinggi
Khasiat Mentimun dan Cara Mengolahnya, Efektif Tangkal Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Mentimun, yang kaya akan nutrisi, menawarkan berbagai manfaat kesehatan yang meliputi mencegah peningkatan kolesterol hingga mengatur tingkat gula darah.

Baca Selengkapnya
Minuman Kaya Antioksidan yang Wajib Dicoba, Bantu Turunkan Risiko Kanker
Minuman Kaya Antioksidan yang Wajib Dicoba, Bantu Turunkan Risiko Kanker

Antioksidan adalah senyawa yang dapat melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Anda bisa mendapatkan senyawa ini dari sejumlah minuman sehat.

Baca Selengkapnya