Mengintip pernikahan mewah Tasya Farasya, semewah apa gaunnya?

Rabu, 21 Februari 2018 14:29 Reporter : Tantri Setyorini
Mengintip pernikahan mewah Tasya Farasya, semewah apa gaunnya? Pernikahan mewah Tasya Farasya. © Instagram/tasyafarasya

Merdeka.com - Tasya Farasya, seorang vlogger kecantikan dan selebgram mengundang perhatian warganet karena pernikahan mewah yang digelarnya.

Tasya menikah dengan kekasihnya, Ahmad Assegaf. Kendati memiliki darah Timur Tengah, perempuan cantik ini mengusung berbagai adat dalam rangkaian prosesi pernikahannya.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Pesta berlangsung dengan meriah di Kempinsky Grand Ballroom. Dekorasinya serba megah dengan lampu kristal menggantung di setiap sudut. Sederet artis ibukota juga terlihat hadir, antara lain Ussy Sulistyawati dan Kristina.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Busana yang dikenakan Tasya benar-benar mewah. Setidaknya lebih dari setengah lusin gaun indah yang dia kenakan untuk seluruh prosesi pernikahan.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Mulai dari gamis warna peach rancangan Monaliza Alhamid, kebaya hitam ala prosesi adat Jawa, kebaya Bali, serta beberapa gaun ala Western untuk henna night dan resepsi.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Di antara busana yang dipakai Tasya terdapat sehelai kebaya dengan warna favoritnya, kuning yang dirancang oleh Ivan Gunawan.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Gaun keemasan yang dipakai untuk henna night merupakan karya dari Deden Siswanto. Lengkap dengan tiara bertabur kristal Swarovski.

pernikahan mewah tasya farasya

Pernikahan mewah Tasya Farasya © Instagram/tasyafarasya


Gaun teristimewa adalah yang Tasya kenakan pada acara puncak. Sehelai ballroom gown gaun keperakan karya Tex Saverio. Masih dipermanis dengan tiara ala putri yang dibuat khusus oleh Rinaldy Yunardi.

Detail pernikahan yang serba mewah bak putri dongeng ini tentu saja menyedot perhatian para pengguna jejaring sosial.

Tentu saja tak sedikit yang mengimpikan gaun pernikahan seindah milik Tasya Farasya. [tsr]

Baca juga:

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini