Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Membuat Bebek Sinjay Madura, Lengkap dengan Sambal Mangga Muda

Cara Membuat Bebek Sinjay Madura, Lengkap dengan Sambal Mangga Muda Ilustrasi bebek sinjay. ©2019 Tantri Setyorini

Merdeka.com - Bebek sinjay, olahan bebek ungkep goreng yang sangat populer di Jawa Timur. Asalnya dari Madura, tetapi juga bisa ditemukan di kota-kota lain seperti Surabaya dan Malang.

Anda yang belum berkesempatan mencicipinya, boleh juga mengolah bebek sinjay sendiri di rumah. Berikut ini resep dan cara membuat bebek sinjay ala Madura, lengkap dengan sambal mangga muda yang mantap di lidah.

Bahan:

  • 1 ekor bebek utuh yang sudah dibului, cuci bersih dan potong-potong
  • 1 buah jeruk nipis
  • 2 batang serai
  • 5 lembar daun jeruk
  • 3 buah asam jawa
  • 2 ruas jari lengkuas muda, parut
  • 1/2 gelas belimbing air
  • minyak goreng secukupnya
  • Bumbu Halus:

  • 8 butir kemiri
  • 10 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari kencur
  • 1 sendok teh gula pasir
  • garam secukupnya
  • Sambal Mangga:

  • 1 buah mangga muda
  • 2 cabai merah keriting
  • 10 cabai rawit merah
  • 1 sendok teh gula merah
  • 1/2 keping terasi
  • Pelengkap:

  • Irisan mentimun secukupnya
  • Kemangi segar secukupnya
  • Cara Membuat Bebek Sinjay:

    1. Lumuri bebek yang sudah dicuci bersih dengan air jeruk nipis, kemudian diamkan selama 30 menit sampai sejam untuk menghilangkan bau amisnya.
    2. Panaskan sedikit minyak goreng, lalu tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, asam jawa, dan lengkuas parut sampai harum.
    3. Masukkan bebek ke dalam tumisan bumbu, lalu aduk rata. Bumbui dengan garam dan gula secukupnya.
    4. Masukkan minyak hingga menenggelamkan sebagian tubuh bebek.
    5. Masak bebek dengan api kecil selama 2 jam. Bebek akan mengeluarkan kaldu selagi diungkep. Jika airnya sudah menyusut, masukkan setengah gelas air dan masak lagi sampai kering dan bebek matang.
    6. Setelah bebek matang, tiriskan kembali minyaknya. Sisakan bebek dan remah-remah bumbunya.

    Cara Membuat Sambal Mangga:

    1. Selanjutnya buat sambal mangga. Kupas mangga, kemudian serut atau iris memanjang seperti korek api.
    2. Haluskan cabai merah keriting, cabai rawit, terasi, dan gula merah dengan cara diuleg.
    3. Masukkan mangga muda yang sudah diserut, kemudian uleg kembali secukupnya. Sampai mangga muda layu saja, tak perlu sampai halus.
    4. Sajikan sepotong bebek sinjay dan remah bumbunya bersama nasi putih, sejumput sambal mangga, irisan mentimun, dan sekuntum kemangi.

    Demikian cara membuat bebek sinjay khas Madura dengan pelengkapnya.

    (mdk/tsr)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Resep Bebek Bumbu Hitam Madura, Enak dan Menggugah Selera
    Resep Bebek Bumbu Hitam Madura, Enak dan Menggugah Selera

    Bebek sambal hitam khas Madura adalah salah satu hidangan yang sangat terkenal dan disukai di Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa
    Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa

    Merdeka.com merangkum informasi tentang es untuk buka puasa dan ide resep minuman segar untuk buka puasa yang mudah dibuat.

    Baca Selengkapnya
    Mengenal Tanghulu dan Cara Membuatnya, Manisan Tradisional Khas Tiongkok
    Mengenal Tanghulu dan Cara Membuatnya, Manisan Tradisional Khas Tiongkok

    Tanghulu adalah manisan ini terbuat dari buah-buahan yang ditusuk dengan tusukan bambu dan dicelupkan ke dalam sirup gula yang panas.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    7 Resep Olahan Jagung Muda Lezat, Praktis, dan Ekonomis
    7 Resep Olahan Jagung Muda Lezat, Praktis, dan Ekonomis

    Sayur jagung muda yang enak dan bergizi dapat menjadi pelengkap menu makan Anda bersama keluarga.

    Baca Selengkapnya
    Tips Membesarkan Anak Laki-Laki yang Tidak Cengeng dan Tak Mudah Menangis
    Tips Membesarkan Anak Laki-Laki yang Tidak Cengeng dan Tak Mudah Menangis

    Membesarkan anak laki-laki yang tangguh dan tidak cengeng merupakan hal yang bisa diupayakan.

    Baca Selengkapnya
    Resep Bumbu Sayur Asem Jawa, Hidangan yang Cocok untuk Buka Puasa
    Resep Bumbu Sayur Asem Jawa, Hidangan yang Cocok untuk Buka Puasa

    Sayur asem adalah salah satu menu favorit keluarga karena rasanya yang lezat dan mudah dibuat.

    Baca Selengkapnya
    5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap
    5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

    Selain dinikmati segar, udang sering diolah menjadi berbagai bentuk penyedap untuk memberikan cita rasa gurih pada masakan.

    Baca Selengkapnya
    10 Resep Olahan Timun Suri Jadi Minuman Segar, Mudah Dibuat & Cocok Jadi Menu Buka Puasa
    10 Resep Olahan Timun Suri Jadi Minuman Segar, Mudah Dibuat & Cocok Jadi Menu Buka Puasa

    Simak kumpulan resep olahan timun suri berikut ini sebagai bahan minuman buka puasa terbaik.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Sayur Asem yang Segar, Masakan Rumahan yang Bikin Keluarga Ketagihan
    5 Resep Sayur Asem yang Segar, Masakan Rumahan yang Bikin Keluarga Ketagihan

    Merdeka.com merangkum informasi tentang resep sayur asem yang segar dan bikin keluarga ketagihan.

    Baca Selengkapnya