Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Program 'Bandung Masagi', dekatkan siswa lewat pendidikan karakter

Program 'Bandung Masagi', dekatkan siswa lewat pendidikan karakter Peluncuran program Bandung Masagi. ©2016 Merdeka.com/Andrian Salam Wiyono

Merdeka.com - Kota Bandung memamerkan program baru guna menghindari dunia pendidikan dari kekerasan. Program itu bernama Bandung Masagi, dengan metode lebih mendekatkan siswa siswi kepada pendidikan karakter.

Masagi berasal dari bahasa Sunda, berarti, seimbang, ajeg, kokoh menuju kesempurnaan. Program ini diresmikan di SMA Negeri 8, Jalan Selontongan, Kota Bandung, Selasa (19/7) siang. Hadir dalam acara itu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil serta beberapa dinas terkait, para guru dan para siswa SMAN 8 Bandung.

Ridwan Kamil mengatakan, Bandung Masagi merupakan model pendidikan karakter sesuai pandangan hidup budaya Sunda. Ada empat nilai perlu diterapkan dalam budaya Sunda, yakni kearifan lokal, silih asih, asah, asuh dan wawangi.

"Masagi itu bisa dikatakan artinya paripurna, kita simbolkan ini sebagai sebuah pohon di mana (Masagi) itu karakter. Kalau (karakter) itu adalah akarnya, dan akarnya sehat baik, itu akan menjadi luar biasa. Seperti halnya hasil tidak akan membohongi proses," ungkap pria akrab disapa Emil ini.

Indonesia, kata Emil, kondisinya tengah menatap sebuah era baru. Ini sesuai dengan kondisi Bandung yang terus berkembang dan diiringi dengan sumber daya manusia (SDM) berkompetensi.

"Kota Bandung adalah kota metropolitan. penduduknya 2,5 juta. Kalau siang ditambah satu juta dari warga sekelilingnya. Tapi warga itu dimulai dari sekolah sehingga karakter itu harus dibentuk di sekolah," ujarnya.

Menurut Emil, adapun tujuan Bandung Masagi nantinya untuk membentuk karakter seseorang menjadi kuat fisik dengan asupan makan bergizi, cerdas karena diberi makan ilmu dan akhlak melalui asupan spiritual.

"Saya enggak mau anak-anak kami hanya sehat dan pintar. Tapi spiritualnya tidak melengkapi, itu harapan generasi baru ini. Hari ini kita akan memulai sebuah konsep baru. Sesuai arahan Pak Menteri (Anies Baswedan) tidak boleh ada lagi perpeloncoan dan anak-anak dipaksa melakukan hal konyol dan tidak ada manfaatnya kita sudah terapkan," terangnya.

Sementara itu, Anies Baswedan menyatakan, Indonesia kini memulai sejarah baru di mana konsep pendidikan dimulai dari Kota Bandung. "Di Kota ini Indonesia menggugat dimulai, di kota ini juga, hari ini Bandung Masagi diresmikan. Ini jadi sumber belajar kita. Ini adalah sebuah terobosan di Kota Bandung," ujar Anies.

Bandung, kata Anies, telah menerapkan misi pemerintah membangun revolusi mental. Pihaknya mengapresiasi apa yang dilakukan pemerintah Kota Bandung selama ini.

"Konsepnya diturunkan dengan jelas dan konkret dengan baik. Sehingga ini bisa saja diterapkan di pelbagai tempat di Indonesia," katanya.

Implementasi Bandung Masagi lewat pendidikan karakter telah dilatihkan pada 50 fasilitator guru, kepala sekolah dan pengawas di setiap jenjang pendidikan dengan kegiatan pelatihan pada Juni lalu. Kemudian hasil pelatihan sudah disosialisasikan pada 700 guru dengan sasaran PAUD, TK, SD, SMP, SMA/SMK di Bandung.

(mdk/ang)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bulog Lanjutkan Program Bantuan Pangan Beras untuk Penuhi Kebutuhan Penduduk Indonesia

Bulog Lanjutkan Program Bantuan Pangan Beras untuk Penuhi Kebutuhan Penduduk Indonesia

Keberhasilan Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Beras pada tahun 2023 kembali dilanjutkan dengan penyaluran program yang sama untuk tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Mengenal Pomosda Nganjuk, Pesantren Modern Tertua di Indonesia yang Punya Program Ngaji Tani

Mengenal Pomosda Nganjuk, Pesantren Modern Tertua di Indonesia yang Punya Program Ngaji Tani

Pesantren ini terkenal dengan program pemberdayaan masyarakat sekitar.

Baca Selengkapnya
Contoh Pantun Adat yang Perlu Diketahui, Kenali Makna dan Nilai Moral di Dalamnya

Contoh Pantun Adat yang Perlu Diketahui, Kenali Makna dan Nilai Moral di Dalamnya

Adanya nilai-nilai berharga yang terkandung dalam pantun adat, generasi muda diajak belajar dan menghargai warisan budaya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gandeng Baznas, Banyuwangi Kembali Gotong Royong Bedah Rumah Tidak Layak Huni

Gandeng Baznas, Banyuwangi Kembali Gotong Royong Bedah Rumah Tidak Layak Huni

Di Banyuwangi selain program bedah rumah, Baznas merupakan mitra pemkab untuk berbagai program sosial di Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
30 Pantun Pendidikan Lucu, Menghibur dan Inspiratif

30 Pantun Pendidikan Lucu, Menghibur dan Inspiratif

Pantun pendidikan lucu berperan penting dalam proses pembelajaran karena mampu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan.

Baca Selengkapnya
Keberlanjutan Program Bantuan Pangan, Jokowi Tunggu Sampai Juni: Kita Lihat Ada Anggaran Enggak

Keberlanjutan Program Bantuan Pangan, Jokowi Tunggu Sampai Juni: Kita Lihat Ada Anggaran Enggak

Ayu, salah seorang penerima bantuan, mengaku bersyukur atas bantuan pangan yang diberikan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Siapkan 21 Program Andalan, Ganjar: Tak Bisa Jalan Kalau Kalah

Siapkan 21 Program Andalan, Ganjar: Tak Bisa Jalan Kalau Kalah

45 Hari jelang pemungutan suara, Ganjar yakin 21 Program Andalan jadi senjata.

Baca Selengkapnya
Syahdunya Jalan-jalan Malam di Jalan Braga Bandung, dari Menilik Indahnya Bangunan Peninggalan Belanda sampai Nikmati Bacang

Syahdunya Jalan-jalan Malam di Jalan Braga Bandung, dari Menilik Indahnya Bangunan Peninggalan Belanda sampai Nikmati Bacang

Berkunjung ke Jalan Braga tak afdol jika tidak menikmati keindahan arsitektur gedung dan menikmati bacang panas.

Baca Selengkapnya
Wisata di Bandung yang Indah dan Menarik, Cocok jadi Tujuan Pelepas Penat

Wisata di Bandung yang Indah dan Menarik, Cocok jadi Tujuan Pelepas Penat

Kota Bandung sangat cocok dijadikan sebagai tujuan wisata karena memiliki beragam pilihan tempat yang indah, seru, dan menarik.

Baca Selengkapnya