Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Angin kencang menyulitkan pemadaman kebakaran lahan di Bengkalis

Angin kencang menyulitkan pemadaman kebakaran lahan di Bengkalis Kebakaran lahan di Bengkalis. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kebakaran lahan terjadi di perkebunan kelapa sawit dan semak belukar seluas lebih kurang 100 hektare di tiga kecamatan di Kabupaten Bengkalis, Riau. Ratusan personel polisi bersama TNI AD dan Manggala Agni dibantu helikopter water bombing berusaha memadamkan api. Namun hingga sore ini kebakaran belum juga teratasi, Minggu (21/8).

Pantauan merdeka.com di lokasi, kebakaran lahan itu terjadi di Desa Tasik Serai, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis. Meski tim satgas udara penanggulangan karhutla telah mengerahkan helikopter untuk melakukan bom air sebanyak puluhan kali, namun angin kencang membuat kebakaran cepat meluas. Satgas darat juga mengalami kesulitan di lapangan.

Parahnya kondisi ini, membuat Kapolda Riau Brigjen Pol Supriyanto sejak Sabtu (20/8) sore memimpin pemadaman selama dua hari di lokasi tersebut. Dia membawa satuan setingkat kompi (SSK) sebanyak 60 personel Pasukan Brigadir Mobil (Brimob) dan puluhan anggota Polres Bengkalis di bawah Komando AKBP Hadi Wicaksono selaku Kapolres.

"Kebakaran lahan terjadi di perkebunan kelapa sawit dan semak belukar di tiga lokasi yaitu Kecamatan Pinggir, Bukit Batu dan Mandau. Saya bawa 1 SSK Brimob ke mari. Anggota kita sudah memadamkan puluhan hektare, sisanya masih kita usahakan," ujar Brigjen Supriyanto di lokasi kebakaran.

Turut juga dalam upaya pemadaman kebakaran hutan 127 orang yang terdiri dari personel Polsek Pinggir sebanyak 30 orang, BKO Sabhara lima orang, BKO lantas empat orang, Manggala Agni empat orang, RPKH 12 orang, MPA 10 orang, TNI 10 orang dan 50 personel yang diturunkan dari Pekanbaru.

"Kita juga membawa empat unit mesin pompa air dan akan kita tambah lagi. Saya juga sudah telepon bupati Bengkalis (Amril Mukminin)," terang Supriyanto didampingi Kapolres Bengkalis AKBP Hadi Wicaksono, Kabid Humas AKBP Guntur Aryo Tejo, Kasat Brimob Kombes Pradah Pinunjul dan Kabid Propam AKBP Pitoyo Agung Yuwono.

Di tempat yang sama, Kapolres Bengkalis AKBP Hadi Wicaksono mengatakan, pihaknya telah memasang garis polisi di areal yang telah berhasil dipadamkan.

"Kita sudah pasang police line. Saat ini, kita prioritaskan pemadaman dulu meski sumber air sulit. Selain itu, struktur tanah gambut juga membuat api merembet dan tidak mudah dipadamkan, tapi tetap kita berusaha sambil penyidikan berjalan," jelas Wicak.

Menurut Wicak, lokasi yang dipadamkan saat ini di tiga kecamatan. Ratusan anak buahnya disebar di sejumlah lokasi tersebut dengan alat pemadam berupa mesin pompa air. Meski sulit karena sumber air dan struktur tanah, petugas terus berupaya melakukan pemadaman.

"Di Kecamatan Pinggir sekitar 50 hektare, di Kecamatan Mandau sekitar 25 hektare dan di kecamatan Bukit Batu sekitar 25 hektare. Sebagian sudah padam, dan sebagian lagi masih kita upayakan," ucap Wicak.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Bahaya Menahan Kencing Saat Perjalanan Mudik
Ini Bahaya Menahan Kencing Saat Perjalanan Mudik

Menahan air kecil atau kencing saat perjalanan bisa memicu munculnya penyakit.

Baca Selengkapnya
Penyebab Tangan Kanan Kebas yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya
Penyebab Tangan Kanan Kebas yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Kondisi ini menyebabkan sensasi tidak nyaman atau hilangnya perasaan pada tangan.

Baca Selengkapnya
Blusukan ke Pemukiman Padat Cengkareng, Airlangga Cek Penerimaan Bansos Warga
Blusukan ke Pemukiman Padat Cengkareng, Airlangga Cek Penerimaan Bansos Warga

Airlangga menjanjikan bakal memberikan bantuan untuk meringankan kesulitan warga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Berpotensi di 27 Daerah Ini
BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Berpotensi di 27 Daerah Ini

Hari ini, sebagian besar daerah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang disertai dengan petir dan angin kencang

Baca Selengkapnya
Ini Penyebab Tubuh Terasa Lemas Setelah Buang Air Besar
Ini Penyebab Tubuh Terasa Lemas Setelah Buang Air Besar

Usai buang air besar, tidak hanya rasa lega yang bisa kita alami, kerap kali muncul juga rasa lelah dan lemas usai melakukannya.

Baca Selengkapnya
Menyusuri Bekas Rumah Pemotongan Hewan Peninggalan Belanda di Semarang, Kini Kondisinya Angker dan Terbengkalai
Menyusuri Bekas Rumah Pemotongan Hewan Peninggalan Belanda di Semarang, Kini Kondisinya Angker dan Terbengkalai

Rumah itu sempat menjadi tempat tidur para pemulung dan anak jalanan.

Baca Selengkapnya
7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari
7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari

Melancarkan pencernaan dan mempermudah buang air besar bisa dilakukan dengan sejumlah cara mudah.

Baca Selengkapnya
Penyebab Benjolan di Ketiak dan Gejalanya, Perlu Diwaspadai
Penyebab Benjolan di Ketiak dan Gejalanya, Perlu Diwaspadai

Benjolan yang muncul di ketiak tidak boleh disepelekan.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya