Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air

Dibangun pada abad ke-16, Danau Tasikardi di Banten sudah memiliki teknologi pemurnian air yang mumpuni.

Wilayah Serangsudah ditata sedemikian rupa sejak zaman Kesultanan Banten. Ketika itu, kota-kota di sekitarnya sudah terbilang maju melalui perdagangan rempah di Pelabuhan Karangantu yang jadi andalan kerajaan.

Di abad ke-16, sistem tata kota di sekitar Keraton Surosowan sebagai pusat pemerintahan Kasultanan Banten dibuat lebih modern. Salah satu peninggalannya yang masi tersisa adalah Danau Tasikardi yang memiliki teknologi penyaring air paling modern.

Danau ini memiliki fungsi penting kala itu. Penggagasnya adalah Sultan Maulana Yusuf yang memerintah pada 1570 sampai 1585. Melalui pembangunan danau buatan ini, pola distribusi air ke pertanian warga, area persawahan dan perkebunan, hingga lingkungan keraton bisa berjalan dengan baik.

Yuk kenalan dengan Danau Tasikardi yang jadi wisata sejarah di masa sekarang.

Kondisi terkini Danau Tasikardi di Desa Margasana, Kecamatan Kramatwatu, Kota Serang.

Gambar: Youtube Pemprov Banten

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air
Dibangun untuk Mengairi Seisi Kota

Dibangun untuk Mengairi Seisi Kota

Mengutip Youtube Pemprov Banten, Danau Tasikardi dahulu memiliki peran penting sebagai sumber air baku di wilayah administrasi Kesultanan Banten.

Letaknya sekitar 10 kilometer dari pusat Kota Serang saat ini, dengan luas hingga 5 hektare.

Sejak dulu, tujuan pembangunan Danau Tasikardi adalah untuk memenuhi sumber air baku yang murni dan jernih. Ini karena air yang beredar di masa itu kualitasnya sangat buruk, sehingga perlu dibangun sebuah penampungan besar yang juga berfungsi sebagai tempat penyaringan.

Menurut data sejarah, danau ini menjadi penampung dari sungai-sungai yang melintas di wilayah kerajaan dengan debit yang cukup besar.

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air

Sendang-sendang dari Danau Tasikardi di reruntuhan bekas Keraton Surosowan.

Bagian Dasar Danau Dilapisi Batu Bata

Jika kebanyakan danau buatan hanya berlapis tanah atau pasir di bagian dasarnya, tetapi tidak halnya dengan Danau Tasikardi. Dahulu, Sultan Maulana Yusuf memerintahkan pegawai pembangunan untuk melapisi dasar danau dengan hamparan batu bata merah sebagai salah satu upaya menyaring air.

Kotoran akan jatuh ke sela-sela batu bata, sehingga yang tersisa di bagian atasnya adalah air yang jernih. Ini sesuai dengan fungsi danau yakni penampung air sungai dari berbagai wilayah di Banten, sebelum dialirkan.

Saat musim hujan, air di Danau Tasikardi amat melimpah dan mampu memenuhi kebutuhan air masyarakat, pertanian hingga Kerajaan Banten di masa itu.

Gunakan Sistem Penyaring yang Modern

Gunakan Sistem Penyaring yang Modern

Di masa itu, proses penyaringan air dilakukan berkali-kali. Tahap awal, air sudah diendapkan dari lumpur dari kotoran yang terbawa sungai di Danau Tasikardi.

Air kemudian dialirkan menggunakan srumbung sumur yang memiliki bentuk mirip pot sebagai tempat penyaringan tahap awal air.

Dalam laman kebudayaan.kemdikbud.go.id disebutkan bahwa air dialirkan melalui pipa terakota yang terbuat dari bahan tanah liat yang menyerupai batu bata sejauh ratusan meter untuk dibawa ke bungker pengindelan. Di sini air kembali disaring memakai pasir kasar dan ijuk, agar semakin murni.

Tak sampai di sini, penyaringan kembali dilakukan di dua pengindelan lainnya dengan sistem sama sehingga air yang masuk ke lingkungan kerajaan, rumah-rumah warga dan tanah pertanian merupakan air yang sudah tersaring dan siap untuk digunakan.

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air
Desainnya Sudah Estetik Sejak Awal

Desainnya Sudah Estetik Sejak Awal

Sementara itu, sisi menarik lain dari Danau Tasikardi adalah penataannya yang sudah estetik sejak dulu. Ini terlihat dari deretan pepohonan besar yang ditanam rapi dan mengelilingi kolam buatan besar itu.

Kemudian, banyak burung yang berterbangan di atas air danau dan menambah keindahan dari danau tersebut.

Di bagian tengah juga terdapat pulau buatan bernama Pulau Keputren yang dulunya digunakan oleh ibu dari Maulana Yusuf untuk mendekatkan diri dengan sang pencipta. Kemudian pulau tersebut juga jadi tempat istirahat bagi keluarga kerajaan hingga tempat wisata.

Fakta Unik Danau Tasikardi di Serang, Dibangun pada Abad ke-16 Sudah Gunakan Teknologi Penyaring Air

Sampai sekarang, Danau Tasikardi jadi destinasi yang menarik untuk dikunjungi dengan nilai sejarah dan estetika yang kuat. Danau ini cocok untuk piknik keluarga, bersantai, maupun berswafoto ria.

Menguak Fakta
Menguak Fakta "Tuk Budoyo", Mata Air Keramat di Lereng Gunung Sumbing

Tak hanya terkenal dengan mata airnya, Tuk Budoyo nyatanya kini telah menjadi cagar budaya.

Baca Selengkapnya
Menguak Fakta Bendungan Pucang Gading, Pintu Air Tua Peninggalan Belanda yang Masih Berfungsi Hingga Kini
Menguak Fakta Bendungan Pucang Gading, Pintu Air Tua Peninggalan Belanda yang Masih Berfungsi Hingga Kini

Bangunan bendungan masih tampak kokoh walau beberapa bagiannya sudah tampak tergerus arus air

Baca Selengkapnya
Fakta Sebenarnya Patung Besar di Rumah Gurita Bandung, Bukan Tempat Pemujaan
Fakta Sebenarnya Patung Besar di Rumah Gurita Bandung, Bukan Tempat Pemujaan

Fakta sebenarnya dibalik patung gurita yang ada di salah satu rumah di Bandung, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Fakta Terbaru Dampak Kekeringan di Jateng, Warga Makin Sulit Dapat Air Bersih
Fakta Terbaru Dampak Kekeringan di Jateng, Warga Makin Sulit Dapat Air Bersih

Dampak musim kemarau juga dirasakan petani karena menyebabkan mereka mengalami gagal panen.

Baca Selengkapnya
Fakta Unik Bentang Alam Kabupaten Gunungkidul, Dulunya Hamparan Lautan yang Kini Jadi Deretan Pegunungan
Fakta Unik Bentang Alam Kabupaten Gunungkidul, Dulunya Hamparan Lautan yang Kini Jadi Deretan Pegunungan

Tak jarang di Gunungkidul terdapat bukit yang tersusun dari batu karang seperti yang berada di lautan.

Baca Selengkapnya
9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia
9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia

Air terjun merupakan bentuk keajaiban dan keindahan alam yang patut untuk dilihat. Yuk, simak daftar air terjun tertinggi di dunia!

Baca Selengkapnya
Benarkah Semprot Air ke Jalan Kurangi Polusi Udara Jakarta, Ini Penjelasan BRIN
Benarkah Semprot Air ke Jalan Kurangi Polusi Udara Jakarta, Ini Penjelasan BRIN

Ada sejumlah catatan yang membuat penyemprotan air ke jalan tak sepenuhnya efektif mengurangi polusi udara.

Baca Selengkapnya
Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga
Saluran Pipa Air Bersih Disetop Caleg Gagal, Walkot Cilegon Gandeng Pengelola PLTU Jawa 9&10 Bantu Warga

Warga Cisuru, Cilegon, Banten kerap mengeluhkan sulitnya mendapatkan air bersih

Baca Selengkapnya
5 Fakta Menarik Malang Kabupaten Tertua di Jawa Timur, Daerah Penting Sejak Zaman Kerajaan
5 Fakta Menarik Malang Kabupaten Tertua di Jawa Timur, Daerah Penting Sejak Zaman Kerajaan

Kabupaten Malang merupakan kabupaten tertua di Provinsi Jawa Timur.

Baca Selengkapnya