Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepercayaan Masyarakat Terhadap Layanan Digital Kerek Saham Emiten Teknologi

Kepercayaan Masyarakat Terhadap Layanan Digital Kerek Saham Emiten Teknologi Peluncuran IDX30. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Emiten teknologi finansial dan perdagangan elektronik, PT Hensel Davest Indonesia Tbk (HDIT) menilai semakin meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap produk dan layanan digital, terutama saat pandemi, membuat harga saham-saham perusahaan teknologi di pasar modal terus meningkat.

"Menurut analisa manajemen kami, faktor yang memengaruhi ada dua secara umum yang dapat kami jabarkan. Pertama adalah adanya antusiasme dan kepercayaan masyarakat terhadap produk digital. Layanan digital saat ini makin populer diminati masyarakat, pertimbangan utama masyarakat salah satunya adalah kesehatan," kata Direktur dan Corporate Secretary HDIT Ferdiana Tjahyadi dikutip dari Antara, Kamis (17/6).

Menurut Ferdiana, saat ini masyarakat lebih memilih mengurangi interaksi sosial dengan memanfaatkan platform teknologi digital memberikan banyak kemudahan dan kenyamanan karena dapat digunakan kapan saja dan di mana saja, termasuk dari rumah sendiri.

"Kita juga melihat ada perubahan tren bisnis, di mana perusahaan yang dianggap bisa eksis adalah perusahaan yang telah melengkapi infrastrukturnya dengan layanan dan produk secara digital, sehingga saat ini banyak muncul perusahaan startup di bidang teknologi dan juga mempertimbangkan pendanaan melalui pasar modal," ujar Ferdiana.

Sementara itu, secara khusus, Ferdiana menilai melambungnya harga saham perseroan yang juga ikut melambung, selain karena membaiknya daya beli masyarakat tapi juga karena adanya rencana pencabutan subsidi listrik secara bertahap atas diskon Tarif Dasar Listrik (TDL) oleh pemerintah.

"Pemerintah kan mencabut subsidi listrik tersebut dengan pertimbangan mulai terjadinya pemulihan ekonomi di berbagai daerah sehingga itu mengakibatkan perseroan yang memiliki pendapatan tertinggi sementara dari pembayaran listrik PLN, nanti juga akan mengalami recovery kinerja operasional," kata Ferdiana.

Ferdiana menyampaikan, rencana pemerintah mencabut subsidi listrik akan sangat membantu kinerja perseroan dengan sangat signifikan.

"Kami berharap ini akan menjadi momentum yang tepat untuk kembali bergerak menuju pertumbuhan yang sejatinya diharapkan seperti pada waktu sebelum terjadinya pandemi yang hampir menggerus seluruh industri usaha di seluruh dunia," ujar Ferdiana.

Laporan Keuangan

Laporan keuangan HDIT pada akhir Desember 2020 menurun karena adanya subsidi pemerintah yang menggratiskan listrik 450 VA dan memberikan subsidi diskon atas TDL untuk listrik 900 VA hingga 1300 VA.

Namun, lanjut Ferdiana, saat ini sudah menunjukkan perbaikan ada kenaikan omzet 3,05 persen dibandingkan omzet kuartal III 2020.

"Ini bisa terjadi karena membaiknya daya beli masyarakat dan rencana pengurangan subsidi listrik oleh pemerintah yang kemungkinan nantinya subsidi tersebut akan dihapus pada Juli 2021 yang berarti akan ada juga perbaikan kinerja perseroan," katanya.

Laba kotor perseroan mulai meningkat 33,15 persen menjadi Rp20,18 miliar dibandingkan kuartal III Rp15,16 miliar.

"Saat ini memang beban usaha ada kenaikan sebesar 54,85 persen jadi Rl15,886 miliar yang tadinya Rl10,285 miliar, namun dengan keadaan tersebut laba perseroan hanya turun 12,3 persen saja jadi Rp4,294 miliar dari laba usaha kuartal III Rp4,897 miliar," ujar Ferdiana.

Total aset perseroan saat ini mencapai Rp413 miliar atau naik 0,64 persen dibandingkan kuartal III Rp411 miliar.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pentingnya Jadi Konsumen Cerdas: Bisa Update Fitur Baru Hingga Terhindar dari Kecurangan Saat Belanja Online
Pentingnya Jadi Konsumen Cerdas: Bisa Update Fitur Baru Hingga Terhindar dari Kecurangan Saat Belanja Online

Di era digital seperti sekarang ini menjadi konsumen cerdas memerlukan pemahaman yang baik tentang hak dan kewajiban konsumen.

Baca Selengkapnya
Begini Pentingnya Keterbukaan Informasi di Era Digitalistasi, Khususnya Bisnis Perbankan
Begini Pentingnya Keterbukaan Informasi di Era Digitalistasi, Khususnya Bisnis Perbankan

Dalam menghadapi era digitalisasi, perbankan dituntut untuk adaptif dalam memanfaatkan saluran penyampaian informasi kepada khalayak.

Baca Selengkapnya
Jubir TKN Sindir Slepetonomics Cak Imin: Lebih Akademik Hilirisasi Digital Milik Mas Gibran
Jubir TKN Sindir Slepetonomics Cak Imin: Lebih Akademik Hilirisasi Digital Milik Mas Gibran

Dahnil menjelaskan bahwa hilirisasi digital adalah penggunaan device bahkan hingga ke jaringan yang akan dibuat oleh putra-putri Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kemenkumham Ajak Humas Kuasai Teknologi Lewat Gelaran What's Up
Kemenkumham Ajak Humas Kuasai Teknologi Lewat Gelaran What's Up

Dalam era digital saat ini, peran humas menjadi semakin krusial. Penting bagi praktisi humas untuk menguasai teknologi, bukan sebaliknya.

Baca Selengkapnya
72 Persen Penggunaan Pinjaman Online Dimanfaatkan untuk Peningkatan Kualitas Hidup
72 Persen Penggunaan Pinjaman Online Dimanfaatkan untuk Peningkatan Kualitas Hidup

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menargetkan mencapai angka peningkatan indeks literasi keuangan yaitu 65 persen dan inklusi keuangan 93 persen pada 2027.

Baca Selengkapnya
Korlantas Polri Bentuk Samsat Digital Pertama di Indonesia, Simak Keunggulannya
Korlantas Polri Bentuk Samsat Digital Pertama di Indonesia, Simak Keunggulannya

"Dengan digitalisasi Samsat ini, pelayanan masyarakat dimudahkan, tidak perlu turun lagi mengantri," kata Irjen Aan

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Kemendag Dorong Konsumen Cerdas dan Berdaya di Era Digital
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Kemendag Dorong Konsumen Cerdas dan Berdaya di Era Digital

Kementerian Perdagangan menyediakan berbagai saluran layanan pengaduan konsumen.

Baca Selengkapnya
AMA Malang Ajak Optimalkan Bisnis di Era Digital dengan Maksimalkan Penggunaan Platform
AMA Malang Ajak Optimalkan Bisnis di Era Digital dengan Maksimalkan Penggunaan Platform

Penggunaan platform dalam pengelolaan bisnis merupakan hal yang penting di era digital untuk berkomunikasi dan menjaga hubungan dengan pelanggan.

Baca Selengkapnya
Pesan Jokowi ke MA: Hakim Harus Peka Terhadap Rasa Keadilan Masyarakat
Pesan Jokowi ke MA: Hakim Harus Peka Terhadap Rasa Keadilan Masyarakat

Jokowi mengingatkan hakim agar peka terhadap rasa keadilan masyarakat dan mengikuti perkembangan teknologi.

Baca Selengkapnya
Potret Suasana Rumah Maxime Bouttier Pasca Kematian sang Ibundaya - Luna Maya Terekam Bagikan Kopi ke Pelayat.
Potret Suasana Rumah Maxime Bouttier Pasca Kematian sang Ibundaya - Luna Maya Terekam Bagikan Kopi ke Pelayat.

Rumah Maxime Bouttier dipenuhi oleh pelayat yang menyampaikan duka cita atas kepergian Ibunda

Baca Selengkapnya