Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Investasi Pembangunan Manusia Kunci Ekonomi Tangguh di Tengah Pandemi

Investasi Pembangunan Manusia Kunci Ekonomi Tangguh di Tengah Pandemi ilustrasi belajar menulis. momjunction.com

Merdeka.com - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara optimistis, stabilitas makro ekonomi negara-negara Asia, termasuk ASEAN tetap tangguh di tengah pandemi Covid-19. Menyusul fokus pembangunan tidak hanya menekankan pada urusan ekonomi semata, melainkan juga investasi peningkatan kualitas sumber daya manusia secara berkesinambungan.

"Saya meyakini di Asia, Asean bisa menjaga stabilitas makro ekonomi di tengah pandemi karena juga upaya meningkatkan sumber daya manusia dengan sangat fokus," ucapnya dalam video conference, Sabtu (3/7).

Dia mengungkapkan, dengan tersedianya sumber daya manusia yang kompeten, otomatis bisa memperkaya alternatif pemerintah dalam mengambil keputusan di saat situasi sulit. Termasuk dalam kondisi krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Maka dari itu, kata dia, tren pembangunan dengan menekankan sumber daya manusia akan semakin digencarkan banyak negara di luar Asia. Mengingat, manfaat nyata terhadap ketahanan ekonomi makro.

"Ini pembangunan SDM kunci, dan kami observasi juga tetap sebagai kunci bagi negara di seluruh dunia. Apalagi, Asia capai ini dengan kecepatan unggul," tekannya.

Presiden Jokowi Ingatkan Pembangunan Manusia Harus Ditunjang Sarana dan Prasarana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan perlunya penyediaan sarana dan prasarana pendidikan. Sebab, fokus pemerintah pada pembangunan manusia 5 tahun mendatang, perlu dukungan dua hal tersebut.

"Saya tadi cek di sekolah (MTsN 3 Pekanbaru), ada toilet yang standarnya sudah minimal, saya cek airnya juga bagus. Karena 5 tahun ke depan kita ingin SDM dikembangkan, kalau tidak ada sarana dan prasarana tidak akan tercapai," tuturnya di Riau, Jumat (21/2).

Oleh karenanya, pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mendorong percepatan rehabilitasi sekolah yang belum memadai.

"Saya harap ini menjadi langkah awal dan pemerintah bisa terus melakukan rehabilitasi di sekolah lain," ujar Kepala MTsN 3 Pekanbaru, Darusman.

Adapun, pada 2019, pemerintah berhasil melakukan renovasi terhadap 1.671 sekolah dan madrasah, baik dari jenjang Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) maupun Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. Untuk di Provinsi Riau sendiri, ada 164 sekolah yang telah direhabilitasi.

MTsN 3 Pekanbaru kini telah memiliki 28 ruang kelas, 3 laboratorium komputer, laboratorium IPA, laboratorium Bahasa, ruang pembinaan kompetisi sains dan ruang Bimbingan Konseling.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Investasi Mulai Mengalir ke Indonesia, Investor Pantau Hal Ini Usai Pemilu 2024

Investasi Mulai Mengalir ke Indonesia, Investor Pantau Hal Ini Usai Pemilu 2024

Saat ini investor cenderung memperhatikan arah kebijakan, kemungkinan perubahan-perubahan di sisi pemerintah yang akan mempengaruhi bisnis.

Baca Selengkapnya
Keuangan Masyarakat Sudah Pulih, Kadin Proyeksi Perputaran Uang Selama Lebaran Tembus Rp157,3 Triliun

Keuangan Masyarakat Sudah Pulih, Kadin Proyeksi Perputaran Uang Selama Lebaran Tembus Rp157,3 Triliun

Dengan perputaran yang cukup besar tersebut, dipastikan ekonomi daerah akan produktif mendorong meningkatnya konsumsi rumah tangga.

Baca Selengkapnya
Paparkan Realisasi Investasi, Menteri Bahlil: Mudah-mudahan Saya Enggak Dikasih Nilai 11/100

Paparkan Realisasi Investasi, Menteri Bahlil: Mudah-mudahan Saya Enggak Dikasih Nilai 11/100

Dia berharap agar penerus kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mampu mempertahankan stabilitas ekonomi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pengembangan Ekonomi Hijau di Indonesia Belum Menggiurkan Buat Investor

Pengembangan Ekonomi Hijau di Indonesia Belum Menggiurkan Buat Investor

Ekonomi hijau dinilai sebagai solusi dari sistem ekonomi eksploitatif yang selama ini cenderung merusak lingkungan.

Baca Selengkapnya
Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun

Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun

Mayoritas jenis pajak utama tumbuh positif sejalan dengan ekonomi nasional yang stabil.

Baca Selengkapnya
Mahfud Nilai Indonesia Terjadi Kemunduran, Investasi dan Pembangunan Ekonomi Tidak Maksimal

Mahfud Nilai Indonesia Terjadi Kemunduran, Investasi dan Pembangunan Ekonomi Tidak Maksimal

Lanjut Mahfud, ada orang yang mau berinvestasi dengan prospek yang besar atau gede.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024

Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024

Industri pembiayaan diprediksi akan terus meningkat tahun ini.

Baca Selengkapnya
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ungkap Merdeka Finansial Bukan Sekedar Impian Bagi Perempuan

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ungkap Merdeka Finansial Bukan Sekedar Impian Bagi Perempuan

Menteri Bintang mengatakan perempuan adalah kekuatan bangsa yang akan menentukan pembangunan Indonesia di masa depan.

Baca Selengkapnya