Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga Avtur Mahal, Wings Air Tutup 7 Rute Menuju Indonesia Timur

Harga Avtur Mahal, Wings Air Tutup 7 Rute Menuju Indonesia Timur Pesawat Wings Air. ©2018 Merdeka.com/Ananias Petrus

Merdeka.com - 7 Rute penerbangan maskapai Wings Air tujuan Indonesia bagian Timur, dihentikan sementara mulai 3 Oktober 2019. Keputusan tersebut, diambil menyusul tingginya harga bahan bakar avtur dan membengkaknya biaya operasional penerbangan selama ini.

Corporate communication Lion Air Grup, Danang Mandala Prihantoro, menerangkan 7 rute yang dihentikan operasionalnya itu adalah:

1. Batam (BTH) – Tanjung Pinang (TNJ), Kepulauan Riau.2. Palu (PLW) – Morowali (MOH), Sulawesi Tengah.3. Palu (PLW) – Ampana (OJU), Sulawesi Tengah.4. Kupang (KOE) – Rote (RTI), Nusa Tenggara Timur.5. Manado (MDC) – Kao (KAZ), Maluku Utara.6. Manado (MDC) – Naha (NAH), Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara.7. Manado (MDC) – Melanguane (MNA), Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.

"Wings Air akan menghentikan penerbangan untuk rute tersebut, sampai batas waktu yang belum ditentukan," terangnya, Sabtu (28/9).

Ditegaskan Danang, penghentian operasional 7 rute penerbangan tersebut, didasari adanya potensi kerugian yang dialami perusahaan.

"Penyebab kerugian paling utama adalah harga bahan bakar yang jauh di atas harga avtur yang dikenakan di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang yaitu per liter Rp7.970," tuturnya.

"Untuk di Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi, Sulawesi Utara per liter Rp10.080, Bandar Udara Internasional Eltari, Kupang, Nusa Tenggara Timur per liter Rp9.970, Bandar Udara Mutiara Sis Al-Jufri, Palu, Sulawesi Tengah per liter Rp10.080, Bandar Udara Internasional Raja Haji Fisabillillah, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau per liter Rp9.540," tambah dia.

Dengan tingginya harga bahan bakar avtur tersebut, lanjut Danang, menyebabkan harga tiket mahal. Sementara di satu sisi, daya beli masyarakat rendah sehingga tingkat keterisian kursi penumpang belum maksimal.

"Terutama avtur mahal, yang mempengaruhi biaya operasional menjadi meningkat, sehingga menyebabkan harga jual tiket Wings Air naik tinggi dan mempengaruhi daya beli masyarakat. Selain itu, pasar pada 7 rute yang sudah tidak dioperasikan tersebut kurang bagus," ucap dia.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harga Tiket Pesawat Mahal, Menhub: Tak Ada Maskapai Langgar Tarif Batas Atas
Harga Tiket Pesawat Mahal, Menhub: Tak Ada Maskapai Langgar Tarif Batas Atas

Menhub sepakat jika harga tiket angkutan udara wajib terus dipantau agar tidak melebihi ketentuan Tarif Batas Atas (TBA) yang ditetapkan Kemenhub.

Baca Selengkapnya
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan

Biasanya sejumlah maskapai penerbangan menyediakan harga tiket yang lebih murah di hari Jumat.

Baca Selengkapnya
Viral Calon Pemudik Keluhkan Harga Tiket Pesawat yang Melambung Tinggi, Ternyata Ini Alasan Rute Domestik Cenderung Lebih Mahal
Viral Calon Pemudik Keluhkan Harga Tiket Pesawat yang Melambung Tinggi, Ternyata Ini Alasan Rute Domestik Cenderung Lebih Mahal

Viral keluhan masyarakat soal harga tiket pesawat rute domestik yang mahal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ternyata, Ini Penyebab Utama yang Buat Harga Tiket Pesawat Mahal di Indonesia
Ternyata, Ini Penyebab Utama yang Buat Harga Tiket Pesawat Mahal di Indonesia

Menurut Sandiaga, untuk menurunkan harga tiket pesawat, dibutuhkan tambahan 700 pesawat.

Baca Selengkapnya
Erupsi Gunung Lewotobi, 5 Penerbangan Wings Air dari dan ke Maumere Ditunda
Erupsi Gunung Lewotobi, 5 Penerbangan Wings Air dari dan ke Maumere Ditunda

Wings Air berharap dapat segera melanjutkan operasional dan layanan penerbangan dari dan ke Maumere setelah Bandara Frans Seda dinyatakan aman.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Boeing Terbelit Banyak Kasus, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal Lagi
Boeing Terbelit Banyak Kasus, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal Lagi

Kenaikan harga tiket pesawat tidak lepas dari kejadian yang menimpa Boeing

Baca Selengkapnya
Menhub Pertimbangkan Naikkan Tarif Batas Atas, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal
Menhub Pertimbangkan Naikkan Tarif Batas Atas, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal

Menurut Menhub Budi, ada empat faktor utama yang membuat batas tarif pesawat melonjak.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Larang Maskapai Naikkan Tarif Lewati Batas Atas di Musim Mudik
Menhub Budi Larang Maskapai Naikkan Tarif Lewati Batas Atas di Musim Mudik

Kemenhub telah mensosialisasikan aturan harga batas atas ke seluruh operator jasa angkutan umum.

Baca Selengkapnya