Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Gadis cantik bernama Ai (25) membuktikan, kesuksesan bisa diraih dengan perjuangan dan kerja keras. 

Kesuksesan tak diawali dengan perkara yang mudah. Selalu ada saja tantangan dan rintangan yang harus dilewati setiap orang.

Selayaknya kisah pemilik usaha keripik kaca beledag khas Ciamis berikut. Gadis cantik bernama Ai (25) membuktikan, kesuksesan bisa diraih dengan perjuangan dan kerja keras.

Meski mental sempat dijatuhkan oleh teman, namun sosoknya memilih menutup telinga. Terbukti, kini dia berhasil menjadi pengusaha keripik kaca hingga memperkerjakan puluhan tetangga satu kampung.

Berikut ulasan selengkapnya, dilansir dari kanal YouTube Naik Kelas, Selasa (7/11).

Dia adalah gadis cantik bernama Ai Iip Apipah. Di usianya yang masih belia, gadis asal Ciamis ini justru telah mencapai kesuksesan.

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Ai telah menjadi pemilik dari sebuah usaha oleh-oleh khas Ciamis. Memiliki omzet hingga ratusan juta, kini Ai dan keluarga pun telah memiliki hunian mewah.

Dalam video, Ai menceritakan awal mula bisnisnya yang rupanya telah dirintis sejak SMA. Hal itu bermula saat dirinya dan sang ibunda mencoba untuk mengolah keripik kaca dengan inovasi.

"Mungkin karena ada peluang dan kesempatan. Dulu ada punya teman sekolah dan mama di rumah suka masak makanan yang unik-unik. Nah bikin inovasi beledag," tuturnya.

Dalam video, Ai menceritakan awal mula bisnisnya yang rupanya telah dirintis sejak SMA. Hal itu bermula saat dirinya dan sang ibunda mencoba untuk mengolah keripik kaca dengan inovasi.

Tak puas hanya mengolah saja, Ai pun menjajal untuk menjajakan keripik buatannya sendiri. Kala itu, dia mencoba peruntungan untuk berjualan di sekolah.

"Pas waktu itu, udah lah coba kita jual di sekolah," terangnya.

Tanpa modal, Ai melenggang mencoba menjual keripik kaca hasil racikannya bersama sang ibunda.

"Dulu modalnya bisa dikatakan nol rupiah. Karena menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah," sambungnya.

Namun bukan perjuangan namanya jika tak menemui rintangan. Kala itu, Ai pun mengungkap seringkali menemui kendala. Bukan ditumpahkan ke orangtua, Ai justru memilih untuk memendam segala duka.

"Awal-awal merintis itu saya sering menangis, tapi semua saya pendam. Karena takut nantinya malah ga dibolehin jualan lagi," katanya.

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Mendapat Ejekan

Salah satunya, Ai seringkali mendapat ejekan jika dirinya bau badan. Meski demikian, Ai segera beranjak dan tak bersedih hati terlalu lama.

"Dulu ada yang ga suka, ga mau sekelas. Kayak 'aku ga mau sekelas sama Ai, (dia) bau beledag, terus pernah juga ditolak sama kantin," ceritanya.

"Jadi otomatis membuat mental saya gimana gitu ya," terangnya.

Terbukti, kini Ai pun mampu menjadi pengusaha. Keripik kaca hasil racikannya berhasil mendapat pujian. Semakin lama, Ai mendapat banyak pelanggan.

Hal ini membuat Ai menjadi pusat perhatian di kala wabah Covid melanda. Total lebih dari 30 orang tetangga berhasil ditolong dengan menjadi karyawan di usaha miliknya.

"Dulu pas covid, karyawan saya dari yang tadinya belasan jadi ada lebih dari 50 orang. Mereka ada yang (karena) bangkrut, kena PHK," terangnya.

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Ai mengungkap, dia merasa begitu bersyukur dapat membantu masyarakat.

"Alhamdulillah, bisa membantu masyarakat," ungkapnya.

Sering Disebut Bau, Anak TKW Ini Sukses Jualan Keripik Kaca Beledag Sekampung Jadi Karyawannya

Sering Berbagi

Selain pantang menyerah, ada satu kunci keberhasilan yang diungkapnya. Rupanya, Ai merupakan sosok gadis yang gemar berbagi.

"Dulu kalau ada sisa, saya bagikan ke teman-teman. Soalnya kalau dibawa lagi ke rumah, takut bikin orang tua sedih," ceritanya.

Menurutnya, berbagi tak membuat dirinya kurang harta. Namun justru sebaliknya.

"Banyak sedekah. Kalau saya berpikirnya, semakin kita kasih banyak, maka Allah akan kasih gantinya," pungkasnya.

60 Nama Cewek Cantik untuk Bayi Perempuan, Penuh Makna Bijak
60 Nama Cewek Cantik untuk Bayi Perempuan, Penuh Makna Bijak

Memilih nama untuk anak harus mempertimbangkan beberapa aspek.

Baca Selengkapnya
100 Nama Anak Perempuan huruf K dari Berbagai Bahasa, Punya Arti Indah & Memukau
100 Nama Anak Perempuan huruf K dari Berbagai Bahasa, Punya Arti Indah & Memukau

Berikut rekomendasi nama anak perempuan huruf K dari berbagai bahasa.

Baca Selengkapnya
Nama Orang Keren untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan, Unik dan Menarik
Nama Orang Keren untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan, Unik dan Menarik

Pemberian nama anak harus mempertimbangkan banyak hal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ayah Seorang Satpam, Anak Lulus Akmil Berpangkat Letda 'Bangga Luar Biasa'
Ayah Seorang Satpam, Anak Lulus Akmil Berpangkat Letda 'Bangga Luar Biasa'

Doa orang tua senantiasa mengiringi perjalanan seorang Taruna Akademi Militer (Akmil) bernama Letda Inf Indraju hingga berhasil dilantik menjadi seorang perwira

Baca Selengkapnya
Ajarkan Bersikap Baik pada Orang Tua, Aksi Rombongan Pit Hitam 'Culik Anak' Ini Curi Perhatian
Ajarkan Bersikap Baik pada Orang Tua, Aksi Rombongan Pit Hitam 'Culik Anak' Ini Curi Perhatian

Sebuah akun Tik Tok bernama kaka_dhya11 membagikan momen Pit Hitam 'menculik anak nakal' untuk ikut dibawa pulang.

Baca Selengkapnya
Pesan Jaksa Agung ke Anak Buah: Jaga Netralitas dan Tak Coreng Marwah Kejaksaan dengan Memihak Paslon di Pemilu
Pesan Jaksa Agung ke Anak Buah: Jaga Netralitas dan Tak Coreng Marwah Kejaksaan dengan Memihak Paslon di Pemilu

Hal itu dikatakan Burhanuddin dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (16/11).

Baca Selengkapnya
Potret Kombes Hengki Haryadi Bareng Istri Cantiknya, Duma Intan Karenina
Potret Kombes Hengki Haryadi Bareng Istri Cantiknya, Duma Intan Karenina

Hengki Haryadi dan Duma Intan Karenina, menikah dan dianugerahi dengan empat anak. Sang istri tercinta, Duma aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Yuk simak

Baca Selengkapnya
120 Nama Kucing Jantan Keren & Gagah, Cocok Diberikan ke Anak Bulu Kesayangan
120 Nama Kucing Jantan Keren & Gagah, Cocok Diberikan ke Anak Bulu Kesayangan

Berikut kumpulan nama kucing jantan keren dan gagah yang cocok diberikan ke anak bulu kesayangan.

Baca Selengkapnya
Potret Adiba Khanza Jelang Pernikahan dengan Eggy Maulana, Cantik Banget di Momen Siraman dan Pengajian
Potret Adiba Khanza Jelang Pernikahan dengan Eggy Maulana, Cantik Banget di Momen Siraman dan Pengajian

Berdasarkan kabar yang beredar Adiba dan Egy akan melangsunngkan akad nikah pada pukul 11.00 WIB di kawasan Jakarta.

Baca Selengkapnya