Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Niat Mandi Junub Laki Beserta Tata Caranya Sesuai Ajaran Islam

Niat Mandi Junub Laki Beserta Tata Caranya Sesuai Ajaran Islam Ilustrasi mandi. © mensxp.com

Merdeka.com - Niat mandi junub laki-laki beserta tata caranya yang sesuai ajaran wajib untuk diketahui oleh seluruh umat Islam. Mandi wajib atau mandi junub adalah mandi yang dilakukan untuk menghilangkan hadats besar agar ibadah yang dilakukan dianggap sah.

Untuk laki-laki, mandi junub wajib dilaksanakan sesudah berhubungan badan atau mengeluarkan air mani. Karena tak ada manusia yang terbebas dari hadast besar, maka sudah sewajarnya jika setiap muslim harus mengetahui tata cara beserta niat mandi junub yang benar.

BACA JUGA: Aturan Mandi Wajib Pria yang Benar Menurut Islam

Untuk itu, berikut merdeka.com membagikan niat mandi junub untuk laki-laki beserta tata caranya dilansir dari berbagai sumber, Selasa (21/12/2021):

Mandi Junub

Setiap muslim yang sudah baligh tentu wajib mengetahui niat dan juga tata cara mandi wajib atau mandi junub. Sebab, tidak ada manusia yang bisa terbebas dari hadast besar. Mandi junub dilakukan agar ibadah yang dilakukan seorang muslim bisa diangga sah. Dalam Al-Qur'an surat Al Maidah ayat 6 Allah SWT berfirman:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ ۚ وَإِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوا ۚ وَإِنْ

كُنْتُمْ مَرْضَىٰ أَوْ عَلَىٰ سَفَرٍ أَوْ جَاءَ أَحَدٌ مِنْكُمْ مِنَ الْغَائِطِ أَوْ لَامَسْتُمُ النِّسَاءَ فَلَمْ تَجِدُوا مَاءً فَتَيَمَّمُوا صَعِيدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوا بِوُجُوهِكُمْ وَأَيْدِيكُمْ مِنْهُ ۚ مَا يُرِيدُ

اللَّهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِنْ حَرَجٍ وَلَٰكِنْ يُرِيدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهُ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ

Artinya: "Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan sholat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki, dan jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayammumlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, supaya kamu bersyukur."

Adapun beberapa hal yang mengharuskan seseorang melaksanakan mandi junub di antaranya adalah:

  1. Bersetubuh, baik keluar mani atau pun tidak
  2. Keluar mani, baik keluarnya karena bermimpi atau pun sebab lain dengan sengaja atau tidak, dengan perbuatan sendiri atau bukan
  3. Orang yang memandikan jenazah (fardu kifayah), kecuali orang yang mati syahid

Niat Mandi Junub untuk Laki

Cara mandi wajib yang benar untuk laki-laki dan perempuan memiliki beberapa perbedaan terutama pada bagian niat. Berikut niat mandi junub untuk laki-laki:

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

"BISMILLAHIRAHMANIRAHIM NAWAITUL GHUSLA LIRAF'IL HADATSIL AKBAR MINAL JANABATI FARDLON LILLAHI TA'ALA."Artinya:"Dengan menyebut nama Allah aku niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari jinabah, fardlu karena Allah Ta'ala."

Tata Cara Mandi Wajib untuk Laki-Laki

Sebenarnya, disebutkan ada beberapa anjuran yang berbeda mengenai tata cara mandi junub untuk laki-laki. Berikut ini tata cara mandi wajib dengan cara Nabi Muhammad SAW menurut hadits Al Bukhari."Dari Aisyah dia berkata, 'Apabila Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mandi karena junub, maka beliau memulainya dengan membasuh kedua tangan. Beliau menuangkan air dengan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian membasuh kemaluan dan berwudhu dengan wudhu untuk salat. Kemudian beliau menyiram rambut sambil memasukkan jari ke pangkal rambut hingga rata. Setelah selesai, beliau membasuh kepala sebanyak tiga kali, lalu beliau membasuh seluruh tubuh dan akhirnya membasuh kedua kaki'," (HR. Muslim)Maka, jika berdasarkan hadist di atas maka berikut urutannya: 1. Basuh Kedua TanganSetelah membaca niat, langkah pertama yang dilakukan ialah mencuci tangan terlebih dahulu sebanyak tiga kali. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan najis di tangan. 2. Bersihkan Bagian yang KotorTuangkan air dengan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian basuh kemaluan. Bersihkan pula beberapa bagian tubuh yang dianggap kotor. Setelah membersihkannya, jangan lupa untuk kembali membersihkan tangan (bisa dengan sabun).

3. Berwudhu

Langkah selanjutnya ialah berwudhu seperti yang biasa dilakukan sebelum melaksanakan sholat. 4. Basahi KepalaSiram rambut sebanyak tiga kali sambil memasukkan jari ke pangkal rambut hingga rata. Memisah-misah rambut dengan cara menyela-nyela rambut menggunakan jari-jari tangan. Memisah-misah rambut wajib untuk dilakukan laki-laki dan sunah (mandub) bagi wanita.Hal ini dikarenakan terdapat dalam riwayat Ummu Salamah yang bertanya kepada Nabi Muhammad SAW, "Aku bertanya, wahai Rasulullah! Sesungguhnya aku ini perempuan yang sangat kuat jalinan rambut kepalanya, apakah aku boleh mengurainya ketika mandi junub? Maka Rasulullah menjawab, Jangan, sebetulnya cukup bagimu mengguyurkan air pada kepalamu 3 kali guyuran."

5. Basuh Seluruh Tubuh

Langkah terakhir mandi wajib adalah mengguyur air ke seluruh badan dimulai dari sisi kanan dan dilanjutkan dengan sisi kiri.6. Basuh KakiSetelah selesai basuh kedua kaki sebelum keluar dari kamar mandi.

(mdk/khu)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Doa Mandi Wajib pria Beserta Tata Caranya Sesuai Syariat Islam, Penting Diketahui
Doa Mandi Wajib pria Beserta Tata Caranya Sesuai Syariat Islam, Penting Diketahui

Penjelasan mengenai doa dan tata cara mandi wajib bagi pria sesuai syariat Islam.

Baca Selengkapnya
Doa Mandi Wajib Laki-laki, Berikut Niat dan Tata Caranya yang Sesuai Syariat
Doa Mandi Wajib Laki-laki, Berikut Niat dan Tata Caranya yang Sesuai Syariat

Merdeka.com merangkum informasi tentang doa mandi wajib laki-laki yang sesuai dengan syariat dan tata caranya.

Baca Selengkapnya
Doa Mandi setelah Haid dan Tata Caranya, Pahami Rukunnya
Doa Mandi setelah Haid dan Tata Caranya, Pahami Rukunnya

Mandi wajib dalam Islam, juga dikenal sebagai mandi junub, adalah proses pembersihan diri yang dilakukan untuk menghilangkan hadas besar.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Doa Mandi Wajib, Lengkap Beserta Arti dan Tata Caranya
Doa Mandi Wajib, Lengkap Beserta Arti dan Tata Caranya

Doa mandi wajib diucapkan saat mulai membasuh tubuh sesuai dengan tata cara mandi junub.

Baca Selengkapnya
Doa Mandi Setelah Berhubungan Suami Istri, Lengkap Beserta Tata Caranya
Doa Mandi Setelah Berhubungan Suami Istri, Lengkap Beserta Tata Caranya

Doa mandi wajib setelah berhubungan suami istri perlu diketahui umat Muslim, terutama yang sudah memiliki pasangan.

Baca Selengkapnya
Istinja Adalah Tindakan Membersihkan Najis, Ketahu Tata Cara dan Hukumnya
Istinja Adalah Tindakan Membersihkan Najis, Ketahu Tata Cara dan Hukumnya

Hukum melakukan istinja dan tata caranya sesuai syariat Islam.

Baca Selengkapnya
Beda Gaji PNS dan PNS 'Part Time', Lebih Besar Mana?
Beda Gaji PNS dan PNS 'Part Time', Lebih Besar Mana?

Mana lebih besar antara gaji PNS dan gaji PPPK atau biasa disebut PNS 'part time'

Baca Selengkapnya
Doa Mandi Wajib Latin beserta Niat dan Tata Caranya
Doa Mandi Wajib Latin beserta Niat dan Tata Caranya

Mandi wajib bertujuan untuk menghilangkan hadas besar setelah bersetubuh atau keluar mani.

Baca Selengkapnya
Bacaan Niat Sholat Jumat Beserta Tata Caranya yang Benar, Buat Imam & Makmum
Bacaan Niat Sholat Jumat Beserta Tata Caranya yang Benar, Buat Imam & Makmum

Berikut bacaan niat sholat jumat beserta tata caranya yang benar buat iman dan makmum.

Baca Selengkapnya
Doa Niat Mandi Wajib Pria yang Sesuai Syariat, Ketahui Niat dan Tata Caranya
Doa Niat Mandi Wajib Pria yang Sesuai Syariat, Ketahui Niat dan Tata Caranya

Merdeka.com merangkum tentang doa niat mandi wajib pria yang sesuai syariat yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya