Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jenderal Bintang 3 TNI, Ini Sosok Hotmangaradja Anak Pahlawan Revolusi DI Pandjaitan

Jenderal Bintang 3 TNI, Ini Sosok Hotmangaradja Anak Pahlawan Revolusi DI Pandjaitan Ini Sosok Hotmangaradja Anak Pahlawan DI Pandjaitan. Kanal YouTube BATALYON TV ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Letnan Jenderal TNI Hotmangaradja M.P. Pandjaitan merupakan putra dari pahlawan revolusi, Mayjen TNI (Anumerta) Donald Isaac Panjaitan. Seperti diketahui, DI Panjaitan merupakan salah satu perwira tinggi TNI yang menjadi korban kebengisan PKI dalam peristiwa Gerakan 30 September 1965.

Kini perjuangan DI Pandjaitan, mengalir dalam darah sang putra. Letjen Hotmangaradja merupakan anggota Baret Merah (Kopassus) dari kesatuan Infanteri, yang telah purnatugas.

Mari mengenal lebih jauh, sosok anak pahlawan revolusi Mayjen DI Pandjaitan, Letjen (Purn) Hotmangaradja.

Keluarga Letjen Hotmangaraja Panjaitan

ini sosok hotmangaradja anak pahlawan di pandjaitan

wikipedia ©2021 Merdeka.com

Hotmangaradja merupakan putra keempat dari enam bersaudara. Ia lahir di Palembang, pada 14 Oktober 1953. Purnawirawan perwira tinggi TNI AD ini menikah dengan Katarina Dwi Astuti.

Pernikahan mereka dikaruniai dua putra yang mengikuti jejak sang ayah, terjun ke dunia militer. Kedua anaknya, Mayor Inf. Abraham Sada Mangaradja dan Kapten Inf. Jeremiah Sesa Mangaradja Pandjaitan.

Kedua putranya ini pernah menjalani pendidikan kuliah. Tapi saat menapaki semester dua, beralih dengan mencoba ke Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) dan lulus.

Termasuk Tab Ranger

Letjen Hotmangaradja termasuk satu dari empat jenderal yang kini telah purnatugas dan pernah menyandang Tab Ranger. Tiga di antaranya yakni Jenderal Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Letjen Syaiful Rizal dan Letjen Nugroho Widyotomo.

ini sosok hotmangaradja anak pahlawan di pandjaitan

Kanal YouTube BATALYON TV ©2021 Merdeka.com

Tab Ranger merupakan kursus terbuka untuk prajurit TNI AD, AU, AL, bersama Marinis Amerika Serikat. Selain itu, diikuti pula oleh tentara dari negara lain yang memiliki kerja sama dengan AS.

Pendidikan Tab Ranger telah ada sejak 1950-an. Pelatihan militer yang dihelat di berbagai lokasi, seperti:

• Pelatihan di Fase Benning diadakan di sekitar Camp Rogers, Fort Benning, Georgia.

• Pelatihan Fase Gunung dilakukan di Camp Merril, pegunungan terpencil dekat Dahlonega, Georgia.

• Pelatihan Fase Florida di berbagai lokasi sekitar Camp Rudder, Pangkalan Angkatan Udara Eglin, Florida.

"Di malam yang paling pekat, di jurang yang paling dalam. Di situ kita berkumandang, semakin berat tantangan, semakin berkobar semangat saudara-saudara. [...] Makin berlangsung latihan ini, saudara akan semakin bisa menemukan titik puncak. Kenapa saya tekankan ini, supaya kalian berpikir," tegas Hotmangaradja menyemangati prajurit baru, seperti dikutip dari kanal YouTube BATALYON TV.

Karier Hotmangaradja

ini sosok hotmangaradja anak pahlawan di pandjaitan

Kanal YouTube BATALYON TV ©2021 Merdeka.com

Selain bergelut di dunia militer, Hotmangaradja pernah mengemban amanat sebagai Duta Besar Indonesia. Beberapa negara penugasannya antara lain Prancis, Andorra dan Monako, serta UNESCO pada periode 2014 hingga 2019.

Pendidikan militer yang dilaluinya, mulai dari AKABRI Jurusan Infanteri Kopassus yang lulus tahun 1977. Kemudian lanjut ke Amerika, mengikuti US Army Airborne, Pathfinder, Ranger Course. Selanjutnya masih di negara yang sama, ia mengambil Special Forces di Fort Bragg, Carolina Utara.

Beberapa jabatan strategis di militer yang pernah diemban Hotmangaradja, di antaranya:

• Letnan Dua Inf

- Komandan Peleton Kopassus

• Letnan Satu Inf

- Pasi Intel Grup 1 Parako Kopassus- Komandan Kompi Batalyon 12 Grup 1 Kopassus

• Kapten Inf

- Komandan Detasemen Batalyon 22 Grup 2 Kopassus

• Mayor Inf

- Kasi-1 Intel Sat Gultor 81 Kopassus- Wadanyon Aksus Sat Gultor 81 Kopassus- Pasi Ops Satgas Intel BAIS TNI

• Letnan Kolonel Inf

- Danyon Aksus Sat Gultor 81 Kopassus- Danyon 33 Group 3 Sandhi Yudha- Dansatgas Intel BAIS TNI- Wadansat 81 Sat Gultor Kopassus

• Kolonel Inf

- Asintel Kopassus- Atase Militer di Republik Federal Jerman- Dan Grup 3 Sandhi Yudha/Kopassus- Danrem 163/Wirasatya, Kodam IX/Udayana

• Brigadir Jenderal TNI

- Kadispenad- Waaspam Kasad

• Mayor Jenderal TNI

- Danpusterad- Aster Kasad- Pangdam IX/Udayana

• Letnan Jenderal TNI

- Sesmenko Polhukam RI

Dilansir dari TNI.mil.id, Kasad Jenderal TNI Djoko Santoso yang melantik Brigjen Hotmangaradja menjadi Komandan Pusat Teritorial TNI AD (Danpusterad).

Hotmangaradja Beri Semangat Prajurit TNI Muda

ini sosok hotmangaradja anak pahlawan di pandjaitan

Kanal YouTube BATALYON TV ©2021 Merdeka.com

Melansir dari kanal YouTube BATALYON TV, yang membagikan video saat Hotmangaradja memberi semangat kepada para prajurit muda. Mereka hendak menjalani latihan militer di alam tahap selanjutnya.

"Konsekuensi bahwa saudara bisa menjalankan tugas itu. Tugas yang tak diduga oleh alam. Dibentuk dan tertanam di dalam diri saudara. Akan ada batas-batas di mana Anda tidak boleh ada di bawah standar hidup," terang Hotmangaradja.

Sosok gagah Hotmangaradja sebagai senior di militer memang tak diragukan. Ia membuat semangat anak buahnya kian berkobar, menunjukkan kebanggaan atas lolosnya menjadi TNI.

"Jadikan latihan yang berat ini menjadi kebanggaan bagi saudara-saudara. Kalau latihan Raider bisa dilakukan oleh semua TNI AD, apa yang bisa dibanggakan. Karena latihan Raider itu berat, ada yang tidak lulus. Kita yang lulus, kita bangga," paparnya tegas.

(mdk/kur)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5
Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5

Dua sosok Jenderal TNI bintang lima ini ternyata pernah jadi atasan dan bawahan. Simak karier keduanya hingga mampu meraih penghargaan tertinggi militer.

Baca Selengkapnya
Anak Jenderal Bintang 2 TNI jadi Perwira Pangkat Letda, Menangis Haru saat Didatangi Sang Ayah
Anak Jenderal Bintang 2 TNI jadi Perwira Pangkat Letda, Menangis Haru saat Didatangi Sang Ayah

Putra Komandan Pussenarmed Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya dilantik menjadi Perwira Remaja (Praja) TNI AD belum lama ini.

Baca Selengkapnya
Meninggal di Usia Muda, Begini Perjuangan Lettu Soejitno Anak Bupati Tuban Melawan Musuh Masyarakat
Meninggal di Usia Muda, Begini Perjuangan Lettu Soejitno Anak Bupati Tuban Melawan Musuh Masyarakat

Ia tewas sesaat setelah melakukan serangan kepada tentara penjajah

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sah Jadi Jenderal Bintang Empat, ini Potret Prabowo Subianto Kembali Kenakan Seragam Perwira Tinggi TNI
Sah Jadi Jenderal Bintang Empat, ini Potret Prabowo Subianto Kembali Kenakan Seragam Perwira Tinggi TNI

Presiden Jokowi akan menganugerahkan gelar jenderal kehormatan kepada Menhan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Potret Ayah & Anak Sama-sama Kopassus, Bapaknya Jenderal Kini jadi Komandan Pasukan Elite Gabungan 3 Matra TNI
Potret Ayah & Anak Sama-sama Kopassus, Bapaknya Jenderal Kini jadi Komandan Pasukan Elite Gabungan 3 Matra TNI

Momen haru dan membanggakan ala Komandan Koopssus TNI saat membaretkan sang putra yang baru saja selesai menempa pendidikan Kopassus.

Baca Selengkapnya
Tegas! Letjen TNI Minta Anak Buah Jangan Sombong 'Kesombongan Akan Menjatuhkan Kalian'
Tegas! Letjen TNI Minta Anak Buah Jangan Sombong 'Kesombongan Akan Menjatuhkan Kalian'

Letjen TNI beri pesan penting untuk anggotanya sampai singgung kesombongan.

Baca Selengkapnya
Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur
Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur

Istri Kepala Staf Angkatan Darat (kasad) sebut punya cita-cita suaminya jadi Danjen Kopassus.

Baca Selengkapnya
Profil Letjen TNI Solihin GP, Pernah Ajak Soeharto Mandi di Sungai saat Jabat Gubernur Jabar
Profil Letjen TNI Solihin GP, Pernah Ajak Soeharto Mandi di Sungai saat Jabat Gubernur Jabar

Solihin GP yang karib disapa Mang Ihin itu meninggal saat dalam perawatan di RS Advent, Kota Bandung, pada Selasa dini hari pukul 03.09 WIB.

Baca Selengkapnya
Mayjen Kunto Tertawa dengar Pengakuan Anggota Prajurit dapat Pacar Kakak Kelas 'Tampilan Tua Tapi Perasaan Lebih Mengerti'
Mayjen Kunto Tertawa dengar Pengakuan Anggota Prajurit dapat Pacar Kakak Kelas 'Tampilan Tua Tapi Perasaan Lebih Mengerti'

Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo mengecek langsung kesiapan prajurit TNI Batalyon Infanteri 310/Kidang Kancana.

Baca Selengkapnya