Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Inovasi Usaha Kuliner di Tengah Pandemi, Bisnis Barbekyu Seru dan Aman di Rumah

Inovasi Usaha Kuliner di Tengah Pandemi, Bisnis Barbekyu Seru dan Aman di Rumah Inovasi Usaha Kuliner di Tengah Pandemi, Bisnis Barbekyu Seru dan Aman di Rumah. Instagram/@bbq_dirumahaja ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung selama hampir dua tahun ini memang membuat banyak aktivitas masyarakat menjadi terganggu. Keputusan pemerintah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga PPKM membuat masyarakat harus membatasi segala bentuk kegiatan yang bisa menyebabkan kerumunan.

Berbagai kegiatan mulai dari sosial, ekonomi, hingga pendidikan harus dibatasi guna menekan angka persebaran virus. Akibat pembatasan kegiatan itu, membuat seorang wanita asal Banjarnegara, Jawa Tengah bernama Annisa Nur Azizah memanfaatkan waktu luangnya untuk berbisnis.

inovasi usaha kuliner di tengah pandemi bisnis barbekyu seru dan aman di rumahInstagram/@bbq_dirumahaja ©2021 Merdeka.com

Annisa, berhasil mengembangkan bisnis rumahannya selama pandemi dengan berjualan daging serta persewaan alat barbeku. Ia memulai usahanya sejak awal Covid-19 mewabah di Indonesia. Di mana pada saat itu, sekolah tatap muka mulai ditiadakan dan diganti dengan sekolah secara online.

Annisa yang sehari-harinya bekerja sebagai seorang guru pun terpaksa harus melakukan kegiatan mengajar dari rumah selama berbulan-bulan. Dari situ lah muncul keinginannya untuk mencoba mencari aktivitas tambahan dengan berbisnis.

inovasi usaha kuliner di tengah pandemi bisnis barbekyu seru dan aman di rumahAnnisa owner @bbq_dirumahaja ©2021 Merdeka.com

"Jadi di awal pandemi saya WFH cukup lama kala itu siswa dan guru ga dibolehin masuk dan aktivitas masih amat dibatasi, sehingga sempat terbesit untuk mencari aktivitas lain.. Bermula dari hobi saya dan keluarga yang suka nge-grill/bbq di rumah karena merasa lebih puas dan cocok dengan bumbu BBQ buatan sendiri, dari situlah muncul ide untuk menjual daging beserta bumbunya agar anak-anak dan orang tua bisa ikut menikmati," kata Annisa kepada merdeka.com.

Di masa pandemi di mana semua aktivitas masyarakat serba dibatasi, bisnis paket barbeku rumahan yang ditawarkan Annisa banyak diminati oleh masyarakat. Sebab, kita bisa dengan mudah menikmati menu barbeku ala restoran tanpa keluar dari rumah.

"Kami juga menyediakan sewa alat grill dan layanan delivery order setiap hari. Sehingga di masa pandemi ini, bisa menjadi opsi untuk menikmati BBQ ala restoran bersama keluarga atau kerabat, diantar sampai ke depan rumah," ungkap Annisa.

Tak butuh waktu lama, bisnis dengan brand @bbq_dirumahaja milik Annisa pun bisa berkembang dengan cepat. Di hari biasa, Annisa bisa menjual sebanyak 10 sampai 50 kilogram daging per hari. Tak hanya itu, 30 set alat grill milik Annissa juga tak pernah absen dan selalu ludes disewa oleh konsumen setiap harinya. Permintaan pun meningkat menjelang hari-hari besar seperti perayaan lebaran hingga malam tahun baru.

inovasi usaha kuliner di tengah pandemi bisnis barbekyu seru dan aman di rumahInstagram/@bbq_dirumahaja ©2021 Merdeka.com

Seiring dengan berlakunya masa transisi di era new normal, Annisa bahkan diketahui mulai mencoba untuk membuka gerai @bbq_dirumahaja untuk memenuhi permintaan pelanggan yang ingin menikmati barbeku di tempat. Dengan dibukanya gerai tersebut, sekaligus bisa membantu menciptakan lapangan pekerjaan baru untuk orang lain.

Ide bisnis dari Annisa ini tentu bisa dijadikan sebagai inspirasi bagi masyarakat Indonesia jika ingin mencoba untuk membuat inovasi bisnis di tengah pandemi. Sebab, adanya pandemi membuat para pelaku usaha harus bisa beradaptasi dengan keadaan. Jenis bisnis di masa pandemi yang dipilih juga harus disesuaikan dengan pola hidup new normal untuk bisa merambah pasar.

(mdk/khu)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Padahal, banyak jenis usaha atau bisnis yang bisa dikembangkan karena memiliki sumber daya yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Saat pertama kali berkenalan, keduanya sama-sama memiliki latar belakang ekonomi yang sulit.

Baca Selengkapnya
Di Awal Tahun 2024, Akhirnya Bedu Buka Restoran Mewah dan Luas

Di Awal Tahun 2024, Akhirnya Bedu Buka Restoran Mewah dan Luas

Bedu ternyata menjual rumahnya untuk membuka usaha kuliner yang diimpikannya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pria Ini Dulu Hidup di Jalanan, Kini Sukses Bangun Usaha Sablon Omzet Ratusan Juta Rupiah Per Hari

Pria Ini Dulu Hidup di Jalanan, Kini Sukses Bangun Usaha Sablon Omzet Ratusan Juta Rupiah Per Hari

Sempat hidup di jalanan, kini pria ini mampu bangkit dari keterpurukan dan berhasil membangun usaha sablon.

Baca Selengkapnya
Sempat Putus Asa Gara-Gara Pandemi, Bisnis Anyaman Bambu Milik Warga Bojonegoro Kini Jadi Favorit Pasar Lokal

Sempat Putus Asa Gara-Gara Pandemi, Bisnis Anyaman Bambu Milik Warga Bojonegoro Kini Jadi Favorit Pasar Lokal

Konsep hidup ramah lingkungan yang meminimalisir penggunaan kemasan plastik membuat aneka kerajinan anyaman bambu semakin diminati konsumen.

Baca Selengkapnya
Cerita Inspiratif Emak-Emak Mantan Arsitek di Bekasi, Berdayakan Ibu Rumah Tangga Lewat Usaha Catering

Cerita Inspiratif Emak-Emak Mantan Arsitek di Bekasi, Berdayakan Ibu Rumah Tangga Lewat Usaha Catering

Ibu-ibu ingin terus bergerak melalui usaha katering agar tetap berdaya

Baca Selengkapnya
Kisah Penghafal Quran Bangun Bisnis, Berasal dari Keluarga Miskin dan Sempat Bangkrut Hingga Tak Bisa Gaji Karyawan

Kisah Penghafal Quran Bangun Bisnis, Berasal dari Keluarga Miskin dan Sempat Bangkrut Hingga Tak Bisa Gaji Karyawan

Untuk tetap mempertahankan bisnisnya, Rifan melakukan berbagai inovasi produk makanan hingga bisnis oleh-oleh.

Baca Selengkapnya
Begini Inovasi Dikembangkan Pupuk Kaltim untuk Mendukung Ketahanan Pangan Nasional

Begini Inovasi Dikembangkan Pupuk Kaltim untuk Mendukung Ketahanan Pangan Nasional

Selain berbagai upaya reinvention business dalam tubuh Pupuk Kaltim, pihaknya juga terus melakukan kolaborasi dengan berbagai stakeholders.

Baca Selengkapnya
2 Tahun Rintis Bisnis, Perempuan Ini Terpaksa Kembali Mulai dari 0 Lantaran Usahanya Terdampak Banjir

2 Tahun Rintis Bisnis, Perempuan Ini Terpaksa Kembali Mulai dari 0 Lantaran Usahanya Terdampak Banjir

Air yang semula semata kaki langsung berubah hingga sepinggang orang dewasa

Baca Selengkapnya