Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkominfo Resmikan 18 BTS 4G di Labuan Bajo

Menkominfo Resmikan 18 BTS 4G di Labuan Bajo Menkominfo Johnny G. Plate. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan pembangunan infrastruktur TIK yang dilaksanakan oleh Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan rasio ketersediaan akses internet cepat secara merata.

"Saat ini Pak Presiden Joko Widodo mempunyai perhatian yang tinggi untuk membangun secara besar-besaran infrastruktur dalam rangka Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Manggarai Barat, Labuan Baju, Komodo. Sebagai contoh, membangun bandara, pelabuhan, jalan, kita lihat dengan mata, kepala, saksikan sendiri secara fisik, bisa lihat langsung. Tetapi, membangun telekomunikasi, sebagai contoh, menggelar fiber optik di dasar laut, tidak ada yang bisa lihat itu. Namun harus tetap dibangun, hasilnya yang kita rasakan ada sinyal," ungkapnya.

Menteri Johnny menyatakan guna mengatasi disparitas ketersediaan internet, Kementerian Kominfo telah menyiapkan roadmap yang membutuhkan peran teknologi, sumber daya manusia yang terampil, serta kerjasama lintas sektor di daerah.

"Menjamin dalam waktu singkat, justru karena tidak ada sinyalnya maka dibangun sekarang. Kita inginkan semuanya menjadi baik, tetapi ini bukan SimsalabimAdakadabra sulap, bukan. Ini pembangunan fisik infrastruktur," jelasnya.

Menurut Menkominfo, pemerintah bukan sekadar membangun, namun sudah menghadirkan sinyal 4G di wilayah 3T seluruh desa dan keluruhan terhubung dengan jaringan internet cepat.

"Sekarang, kerja sama lintas sektor dan peran serta masyarakat termasuk tokoh-tokoh pers pers media, bagaimana kita membangun ini dalam satu kolaborasi pentahelix kita sehingga ini terlaksana dengan baik," paparnya.

Oleh karena itu, Menteri Johnny mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengambil bagian. Menurutnya peran serta dan partisipasi masyarakat sangat penting agar pembangunan infrastruktur TIK bisa berjalan lancar.

"Saya tetap berkeyakinan bahwa pembangunan yang sukses, apabila kelibatan dan keikutsertaan masyarakat tetap aktif di dalamnya. Masyarakat jangan sampai menjadi penonton, tetapi menjadi partisipan aktif pembangunan nasional kita, termasuk di Pulau Komodo," tandasnya.

Melalui konferensi video, Menkominfo meresmikan 18 BTS di Labuan Bajo, termasuk yang ada di Desa Komodo.

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T
BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T

BAKTI Kementerian Kominfo menerima usulan sekitar 80.000 titik penyediaan akses internet dari KPU.

Baca Selengkapnya
Sekjen Kementerian ATR/BPN Targetkan Bali Menjadi Provinsi Full Layanan Elektronik
Sekjen Kementerian ATR/BPN Targetkan Bali Menjadi Provinsi Full Layanan Elektronik

Kementerian ATR/BPN terus meningkatkan layanan pertanahan secara elektronik.

Baca Selengkapnya
Begini Rencana Koneksi Internet Cepat di IKN
Begini Rencana Koneksi Internet Cepat di IKN

Direktur Utama BAKTI membeberkan rencana koneksi internet di IKN nantinya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
XL Jamin Jaringan Internet Aman saat Lebaran 2024
XL Jamin Jaringan Internet Aman saat Lebaran 2024

Momen Lebaran selalu menghadirkan tantangan operator telekomunikasi dan data karena trafik selalu melonjak cukup signifikan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Janji Manis Anies Bikin Internet Lambat Jadi Ngebut 100 mbps, Gratiskan Kuota 30 GB
VIDEO: Janji Manis Anies Bikin Internet Lambat Jadi Ngebut 100 mbps, Gratiskan Kuota 30 GB

Timnas AMIN, Leon menjelaskan akan membagikan kuota 30 gb dengan rata-rata kecepatan 100mbps.

Baca Selengkapnya
519 Desa di Jawa Tengah Belum Ada Jaringan Internet
519 Desa di Jawa Tengah Belum Ada Jaringan Internet

Untuk itu, Pemprov Jateng akan memasang jaringan internet demi meningkatkan kesejahteraan warga.ernet

Baca Selengkapnya
Ada Peningkatan 17 Persen Trafik Internet Indosat sepanjang Lebaran
Ada Peningkatan 17 Persen Trafik Internet Indosat sepanjang Lebaran

Lonjakan trafik yang telah diprediksi ini dikontribusikan oleh peningkatan penggunaan media sosial, aplikasi pesan singkat, hingga aplikasi mobile gaming.

Baca Selengkapnya
Pasang Jaringan Pipa Gas di Rumah Bisa Dapat Internet, Begini Caranya
Pasang Jaringan Pipa Gas di Rumah Bisa Dapat Internet, Begini Caranya

Dengan kerja sama ini diharapkan akan mempercepat penetrasi serta distribusi jaringan gas beserta internet.

Baca Selengkapnya
Jaringan Internet Backbone Fiber Optic Gorontalo-Palu Milik XL Rampung
Jaringan Internet Backbone Fiber Optic Gorontalo-Palu Milik XL Rampung

Jaringan backbone Gorontalo – Palu yang menghubungkan dua provinsi di Sulawesi ini mulai dibangun pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya