Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kuota Internet adalah Batasan Penggunaan dalam Waktu Tertentu, Ketahui Jenisnya

Kuota Internet adalah Batasan Penggunaan dalam Waktu Tertentu, Ketahui Jenisnya Ilustrasi internet cepat. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Kuota internet adalah aspek yang sangat penting ketika kita ingin mengakses internet. Sebuah perangkat tidak akan bisa tersambung dengan internet jika tidak memiliki kuota internet. Maka dari itu, keberadaan kuota internet ini sangatlah penting. Kuota internet bisa didapatkan dengan membelinya melalui provider yang tersedia. Harganya bervariasi sesuai dengan kebutuhan.

Internet bukanlah jaringan yang bisa diakses dengan bebas. Anda diminta untuk mengeluarkan uang supaya bisa mengakses internet. Namun, Anda mungkin masih belum mengerti apa itu kuota internet. Sebuah batasan penggunaan data yang setiap hari Anda gunakan ini mungkin perlu dipahami lebih lanjut.

Berikut Merdeka.com rangkum penjelasan tentang kuota internet yang berisi tentang pengertian kuota internet dan macam-macam kuota internet yang dilansir dari berbagai sumber.

Pengertian Kuota Internet

cepat

©2017 Merdeka.com

Kuota internet adalah penjelasan yang perlu untuk dipahami. Kuota internet terdiri dari dua kata, yaitu kuota dan internet. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia kuota berarti jatah atau jumlah yang ditentukan. Sedangkan internet adalah jaringan komunikasi elektronik yang menghubungkan jaringan komputer dan fasilitas komputer yang terorganisasi di seluruh dunia melalui telepon atau satelit.

Jadi, kuota internet adalah batasan penggunaan internet pada jangka waktu tertentu. Misalnya jika Anda membeli kuota internet sebesar 10 GB selama satu bulan, maka akses internet yang bisa Anda gunakan selama satu bulan tersebut hanyalah 10 GB dalam satu bulan.

Dari contoh itu ada dua batasan kuota internet, yaitu batasan waktu dan batasan kuota. Ketika 10 GB internet yang Anda miliki itu habis sebelum satu bulan, maka Anda sudah tidak bisa mengakses internet lagi. Sebaliknya, jika selama satu bulan internet Anda belum habis, maka setelah satu bulan, Anda sudah tidak bisa mengakses internet lagi.

Kuota internet biasanya dibagi menjadi dua, yaitu internet berbasis kuota dan internet unlimited.

Paket Internet Berbasis Kuota

cepat

©2017 Merdeka.com

Paket internet berbasis kuota adalah penawaran layanan internet berbasis volume yang dapat diakses melalui jaringan operator seluler. Kuota internet berbasis kuota memiliki berbagai pilihan kuota yang berbeda di masing-masing produk. 

Paket kuota internet berbasis kuota biasanya dibagi menjadi beberapa bagian. Pertama adalah kuota utama, yaitu paket kuota internet yang dipakai untuk universal. Kedua, paket kuota reguler adalah kuota internet yang dapat diakses internet apa saja dan pada jam berapa saja. Ketiga, paket kuota bonus, yaitu paket yang ditambahkan dan bisa digunakan dengan syarat-syarat tertentu.

Keempat, paket kuota malam, yaitu paket kuota yang hanya dipakai pada malam hari saja. Kelima, paket kuota download adalah paket internet dengan kuota yang hanya dipakai untuk mengunduh file internet.

Paket Internet Unlimited

Paket kuota unlimited adalah penggunaan kuota internet yang berdasarkan FUP sesuai dengan ketentuan provider. FUP merupakan singkatan dari Fair Usage Policy. FUP merupakan kebijakan yang ditentukan oleh masing-masing provider berdasarkan provider masing-masing.

Misalnya, Anda membeli kuota internet unlimited dengan kuota FUP sebesar 2 GB, jika Anda sudah menggunakan melewati batas FUP tersebut, Ada masih bisa menggunakan internet akan tetapi kecepatannya akan lebih lambat. Namun, jika dalam waktu tertentu kuota internet Anda masih banyak dan jangka waktunya sudah habis, maka kuota internet akan hangus.

Tips Menggunakan Kuota Internet

cepat

©2015 Merdeka.com

Setelah mengetahui pengertian kuota internet dan dua paket internet secara umum, maka Anda perlu mengetahui tips menggunakan kuota internet dengan baik. Hal ini perlu diketahui karena masih banyak orang yang belum mengerti cara menggunakan kuota internet dengan benar.

1. Sesuaikan dengan Kebutuhan

Tiap orang mempunyai kebutuhan internetnya masing-masing. Maka dari itu, Anda perlu menyesuaikan dengan kebutuhan internet Anda. Jika Anda hanya membutuhkan kuota internet yang tidak terlalu besar, maka Anda hanya perlu membeli kuota internet sesuai dengan kebutuhan Anda.

2. Ketahui Waktu Terbaik Menggunakan Internet

Tips kedua yang perlu Anda ketahui adalah mengetahui waktu terbaik memakai internet. Anda perlu mengaktifkan kuota internet jika hanya membutuhkannya saja. Jika Anda tidak membutuhkan internet, maka Anda bisa mematikan kuota Anda. Anda juga bisa memperhatikan jam-jam yang memiliki jumlah kuota yang banyak.

3. Pasang Fitur Batas Pemakaian Data

Jika Anda ingin membatasi pemakaian kuota internet, maka hal yang perlu Anda lakukan adalah memasang fitur pembatasan kuota internet di perangkat Anda. Hal ini akan membantu Anda untuk mengatur penggunaan kuota internet dan tidak akan membuat Anda menjadi boros internet.

4. Memanfaatkan Promo Provider

Selama Anda membeli kuota internet, Anda juga bisa memanfaatkan promo dari provider. Promo ini biasanya berupa tambahan kuota internet atau potongan harga internet. Jika Anda ingin menghemat atau mendapatkan banyak kuota internet dengan biaya yang murah maka manfaatkan berbagai macam promo yang disediakan oleh provider.

(mdk/mff)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sambut Ramadan, IM3 Rilis Kuota Internet 150 GB Harga Rp 150 Ribu
Sambut Ramadan, IM3 Rilis Kuota Internet 150 GB Harga Rp 150 Ribu

Kuota internet yang bisa dibeli hingga tanggal 30 April 2024 tersebut memiliki masa aktif selama 30 hari.

Baca Selengkapnya
5 Negara dengan Harga Internet 1GB Paling Mahal di Dunia, Ada yang Sampai Lebih Rp 600 Ribu
5 Negara dengan Harga Internet 1GB Paling Mahal di Dunia, Ada yang Sampai Lebih Rp 600 Ribu

Masih ada operator seluler di negara-negara tertentu di dunia yang menjual paket internetnya begitu mahal.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Janji Manis Anies Bikin Internet Lambat Jadi Ngebut 100 mbps, Gratiskan Kuota 30 GB
VIDEO: Janji Manis Anies Bikin Internet Lambat Jadi Ngebut 100 mbps, Gratiskan Kuota 30 GB

Timnas AMIN, Leon menjelaskan akan membagikan kuota 30 gb dengan rata-rata kecepatan 100mbps.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T
BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T

BAKTI Kementerian Kominfo menerima usulan sekitar 80.000 titik penyediaan akses internet dari KPU.

Baca Selengkapnya
Ada Indonesia, Ini Daftar Negara yang Rakyatnya Paling Banyak Tak Dapat Akses Internet
Ada Indonesia, Ini Daftar Negara yang Rakyatnya Paling Banyak Tak Dapat Akses Internet

Berikut adalah laporan dari We Are Social yang memotret kondisi internet di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Menjaga Privasi di Internet, Makin Jadi Tuntutan
Menjaga Privasi di Internet, Makin Jadi Tuntutan

Menjadi penting bagi masyarakat yang ingin menjaga privasinya.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Pengguna Internet Indonesia Ternyata Dikuasai Orang-orang Ini
Terungkap, Pengguna Internet Indonesia Ternyata Dikuasai Orang-orang Ini

Siapa mereka? Berikut orang-orang yang menguasai internet Indonesia.

Baca Selengkapnya
Luncurkan GratisIN, Ganjar Ingin Internet Gratis Bisa Dinikmati Pelaku UMKM
Luncurkan GratisIN, Ganjar Ingin Internet Gratis Bisa Dinikmati Pelaku UMKM

pemberian internet gratis untuk sekolah bertujuan memberikan kesempatan yang sama bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Menkominfo Minta Operator Seluler Jual Kecepatan Internet Minimal 100 Mbps, Begini Respons Telkomsel
Menkominfo Minta Operator Seluler Jual Kecepatan Internet Minimal 100 Mbps, Begini Respons Telkomsel

Gara-gara kecepatan internet Indonesia masih kalah dengan negara tetangga, Menkominfo mau buat regulasi khusus.

Baca Selengkapnya