Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sering Susah Tidur? Jadi Vegan Bisa Buat Kamu Lebih Mudah Terlelap

Sering Susah Tidur? Jadi Vegan Bisa Buat Kamu Lebih Mudah Terlelap Ilustrasi makan sayur. Shutterstock/Dasha Petrenko

Merdeka.com - Pada beberapa tahun terakhir, banyaknya orang yang peduli pada kesehatan membuat gaya hidup vegan kian meningkat. Gaya hidup yang hanya mengonsumsi makanan yang berasal dari tanaman ini memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan.

Namun, siapa sangka bahwa pola makan ini ternyata juga memiliki manfaat lain bagi tubuh. Dilansir dari Bustle, sebuah penelitian mengungkap bahwa gaya hidup vegan bisa meningkatkan kualitas tidur seseorang.

Diketahui bahwa daging olahan serta makanan yang berasal dari hewan bisa memperburuk kondisi tidur. Hasil penelitian ini telah dimuat pada American Journal of Lifestyle Medicine.

Konsumsi daging ini bisa menyebabkan apnea tidur yang membuat napas berhenti dan mulai lagi ketika tidur. Dampak buruk dari makanan ini bisa dilawan dengan pola makanan yang berkebalikan sepenuhnya.

"Makanan berlemak sulit dicerna, sehingga hal ini bisa membuat tubuhmu tetap sibuk ketika tidur. Hal ini berarti bahwa lemak daging serta produk olahan susu seperti mentega dan keju bisa mengganggu tidur, terutama ketika dikonsumsi dalam jumlah berlebih atau tiga jam sebelum tidur," terang Phil Lawlor, pakar tidur kepada Bustle.

Walau begitu, kualitas tidur yang baik ini juga tidak begitu saja kamu peroleh ketika kamu menjadi vegan. Perlu ada hal lain yang kamu konsumsi seperti vitamin B12 yang bisa menyebabkan insomnia ketika tubuhmu kekurangan. Kandungan ini bisa kamu peroleh melalui sereal atau juga susu yang berasal dari tanaman.

Hal lain yang juga bisa membuatmu tidur lebih cepat adalah kandungan asam amino tritofan. Kandungan ini bisa diperoleh dari minyak ikan, hewan ternak, serta telur. Bagi penganut vegan, kandungan ini bisa diperoleh dari biji-bijian, kacang-kacangan, serta kedelai.

Untuk membantu tubuh agar mudah terlelap terdapat sejumlah cara yang bisa kamu lakukan.

"Mengikuti olahraga secara rutin, makan dan minum yang baik, menciptakan lingkungan tidur yang tepat, menenagkan diri sebelum tidur, serta tetap pada rutinitas tidur," terang Lawlor.

"Ketika kamu tidak bangun dengan rasa segar atau kerap kesulitan tidur, hal ini merupakan gejala dari gangguan kebersihan tidur. Sebaiknya konsultasi dengan dokter jika kamu cemas dengan kualitas tidur yang buruk ini," sambungnya.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Badan Lelah Namun Sulit Tidur Malam? Temukan Penyebab dan Cara Mengatasinya

Badan Lelah Namun Sulit Tidur Malam? Temukan Penyebab dan Cara Mengatasinya

Rasa "berat" karena kurang tidur bisa membuat kita lebih mudah lelah. Akumulasi stres fisik & emosional dari kelelahan itu kemudian bisa membuat susah tidur.

Baca Selengkapnya
Menggunakan Guling Ternyata Bisa Tingkatkan Kualitas Tidur! Intip Manfaat Lainnya Yuk

Menggunakan Guling Ternyata Bisa Tingkatkan Kualitas Tidur! Intip Manfaat Lainnya Yuk

Selain berikan kenyamanan, ternyata memeluk guling saat tidur pun juga memiliki manfaat lainnya buat tubuh.

Baca Selengkapnya
Habis Sahur Langsung Tidur, Rupanya Berpotensi Naikkan Gula Darah

Habis Sahur Langsung Tidur, Rupanya Berpotensi Naikkan Gula Darah

Ternyata, tidur setelah makan sahur dapat menimbulkan berbagai risiko kesehatan, di antaranya adalah peningkatan kadar gula darah. Berikut adalah penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Seitan, Daging ala Vegan yang Bergizi dan Lezat

Mengenal Seitan, Daging ala Vegan yang Bergizi dan Lezat

Seitan mengandung protein tinggi, rendah kalori, dan rendah lemak, menjadikannya opsi yang menarik untuk penganut pola makan vegetarian atau vegan.

Baca Selengkapnya
Awas, Kurang Tidur Dapat Menyebabkan Diabetes

Awas, Kurang Tidur Dapat Menyebabkan Diabetes

Sebuah studi baru menunjukkan bahwa kurang tidur dapat meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya
Bahaya Kurang Tidur bagi Kesehatan, Bisa Memicu Penyakit Kronis

Bahaya Kurang Tidur bagi Kesehatan, Bisa Memicu Penyakit Kronis

Kurang tidur dapat menimbulkan berbagai dampak negatif bagi kesehatan, baik fisik maupun mental.

Baca Selengkapnya
5 Hal yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Tidur, Bikin Sehat dan Berkualitas

5 Hal yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Tidur, Bikin Sehat dan Berkualitas

Hal-hal yang dapat kamu lakukan agar tidur semakin nyenyak dan berkualitas.

Baca Selengkapnya
Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Tidak Enak Badan, Bantu Redakan Kondisi Tubuh

Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Tidak Enak Badan, Bantu Redakan Kondisi Tubuh

Makanan tidak hanya berfungsi sebagai sumber energi, tetapi juga dapat memberikan nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh saat kondisinya sedang menurun.

Baca Selengkapnya
Ketahui Bagaimana Jatuh Cinta Bisa Memengaruhi Kualitas Tidur Kita

Ketahui Bagaimana Jatuh Cinta Bisa Memengaruhi Kualitas Tidur Kita

Datangnya cinta bisa memengaruhi berbagai hal di dalam diri kita termasuk kualitas tidur yang kita miliki.

Baca Selengkapnya