Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengungkap 6 fakta viagra, pil biru ajaib bagi para pria

Mengungkap 6 fakta viagra, pil biru ajaib bagi para pria Ilustrasi viagra. ©nypost.com

Merdeka.com - Sejak pertama kali diluncurkan di tahun 1998, viagra alias pil biru disebut telah membuat banyak pria mendapatkan kebahagiaan dan kepuasan seksual.

Selain keuntungan tersebut, ternyata ada banyak rahasia di balik pil ini seperti pil ini tidak sengaja ditemukan saat meneliti obat sildenafil untuk mengobati angina pada pasien penyakit jantung.

Menurut penelitian yang dilansir dari boldsky.com, masih ada beberapa fakta menarik tentang viagra. Apa saja?

Penemuan tidak sengaja

Tak banyak yang tahu bahwa awal penemuan viagra sama sekali tidak disengaja. Pfizer yang menjadi produsennya awalnya menguji obat sildenafil sitrat terbarunya untuk mendapatkan efektivitas dalam mengurangi tekanan darah dan angina pada pasien penyakit jantung. Namun terjadi sebuah insiden memalukan dimana para laki-laki yang menjadi sukarelawan mengalami ereksi setelah minum obat. Dan ereksi yang terjadi lebih keras dan lebih kuat dari yang pernah mereka alami sebelumnya. Akhirnya Pfizer pun menjualnya sebagai obat untuk disfungsi ereksi dan impotensi.

Cara kerja

Viagra tak langsung memberikan reaksi begitu kamu meminumnya. Namun dibutuhkan rangsangan seksual untuk membuatnya bekerja. Saat kamu mendapatkan rangsangan seksual, obat ini akan meningkatkan aliran darah ke penis dan membantumu untuk mempertahankan ereksi yang lebih lama dan lebih kuat selama hampir 2-3 jam.

Waktu reaksi

Rata-rata viagra membutuhkan waktu 30 menit untuk memasuki aliran darah dan bereaksi. Namun hal ini juga bergantung pada usia, keadaan tubuh, dan jenis makanan yang kamu konsumsi sebelumnya.Misalnya, saat kamu kebanyakan mengonsumsi makanan yang tinggi lemak, maka dibutuhkan waktu 1 jam agar obat bisa bekerja dengan penuh. Sebabnya lemak akan memperlambat kerja pencernaan termasuk seluruh sistem tubuh.

Efek viagra

Rata-rata viagra bisa memberikan efek ereksi sekitar 2-3 jam. Pada beberapa orang bahkan bisa bertahan hingga 5 jam. Fakta ini cenderung terjadi pada pria yang berusia di atas 65 tahun karena tubuh mereka memerlukan waktu yang lebih lama untuk memetabolisme obat dan menyebarkannya ke seluruh bagian tubuh lainnya.

Viagra dan alkohol

Viagra dan alkohol tidak bisa bekerja sama. Bahkan bisa memberikan efek yang saling berlawanan."Segelas kecil anggur mungkin tidak akan mematikan efek viagra. Namun obat ini akan gagal bekerja jika kamu minum lebih dari 2 gelas alkohol."

Viagra dan obat lainnya

Jika kamu orang yang sehat dan tidak pernah menyentuh obat-obatan berbahan kimia lainnya, maka viagra bisa memberikan dampak maksimal untuk kehidupan seksmu. Tapi jika kamu rutin untuk meminum obat-obatan tertentu, sebaiknya kamu berkonsultasi pada dokter terlebih dahulu. Sebab bisa jadi viagra akan memberikan efek samping yang membahayakan jika dicampur dengan obat lainnya seperti meningkatkan kandungan racun dalam tubuh.Maka, itulah efek menarik tentang viagra yang selama ini mungkin tidak pernah kamu ketahui sebelumnya. Semoga informasi di atas bermanfaat!

(mdk/feb)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat
Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat

Infertilitas adalah kondisi ketika pasangan tidak bisa hamil setelah berhubungan seksual tanpa alat kontrasepsi secara teratur selama satu tahun.

Baca Selengkapnya
Penyebab Jari Tangan Kaku saat Bangun Tidur, Ketahui Cara Mengatasinya
Penyebab Jari Tangan Kaku saat Bangun Tidur, Ketahui Cara Mengatasinya

Jari tangan kaku saat bangun tidur bisa menjadi tanda penyakit tertentu.

Baca Selengkapnya
Fakta Baru! Dokter yang Cabuli Istri Pasien Suntikkan Obat Penenang ke Korban, Bukan Vitamin
Fakta Baru! Dokter yang Cabuli Istri Pasien Suntikkan Obat Penenang ke Korban, Bukan Vitamin

Pernyataan itu didapat saat polisi melakukan olah TKP belum lama ini

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gula Darah Tinggi Panji Petualang Harus Konsumsi Obat Seumur Hidup, Begini Saran Dokter
Gula Darah Tinggi Panji Petualang Harus Konsumsi Obat Seumur Hidup, Begini Saran Dokter

Pria pecinta ular kobra tersebut belum lama ini memeriksakan dirinya ke dokter. Usut punya usut, Panji mengidap penyakit diabetes.

Baca Selengkapnya
Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan
Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan

Penyakit Jantung Bawaan ada yang sembuh dengan sendirinya, namun ada juga yang harus menjalani tindakan intervensi.

Baca Selengkapnya
Fakta Wanita Berkumis Tipis dari Segi Kesehatan, Bisa Saja Jadi Tanda Penyakit
Fakta Wanita Berkumis Tipis dari Segi Kesehatan, Bisa Saja Jadi Tanda Penyakit

Banyak orang meyakini bahwa wanita yang memiliki kumis tipis memiliki pesona yang unik. Namun, apakah keadaan ini dianggap aman secara medis?

Baca Selengkapnya
Apes, Pria Ini Operasi Membesarkan Penis Tapi Malah Berakhir Impotensi
Apes, Pria Ini Operasi Membesarkan Penis Tapi Malah Berakhir Impotensi

Seorang pria jalani operasi pembesaran penis, tapi yang terjadi justru impotensi dan kerusakan alat kelaminnya. Yuk, simak cerita lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Siapa Sangka Daun Kelor Bisa Menjadi Rahasia Kejantanan Pria
Siapa Sangka Daun Kelor Bisa Menjadi Rahasia Kejantanan Pria

Salah satu keistimewaannya adalah kemampuan daun kelor dalam meningkatkan vitalitas pria ketika berada di ranjang.

Baca Selengkapnya
Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?
Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?

Banyak orang belum memahami penyebab HIV. Yuk, simak hal-hal yang bisa jadi penyebab seseorang terjangkit HIV!

Baca Selengkapnya