Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dari Sakit Tenggorokan hingga Kanker, Ini 6 Khasiat Cincau untuk Kesehatan

Dari Sakit Tenggorokan hingga Kanker, Ini 6 Khasiat Cincau untuk Kesehatan Ilustrasi cincau hijau. ©Tantri Setyorini

Merdeka.com - Di Indonesia, cincau sering menjadi pelengkap minuman yang sangat menyegarkan ketika panas terik. Teksturnya yang kenyal seperti agar-agar ini disukai semua orang dari berbagai kalangan.

Cincau memang salah satu minuman tradisional yang populer di Indonesia. Sering disajikan dengan air gula merah, santan, dan es menjadikannya salah satu minuman favorit masyarakat.

Baik cincau hijau atau pun cincau hitam, keduanya sudah sama-sama populernya. Dua jenis cincau dua jenis pula asalnya. Cincau hijau berasal dari tanaman Mesona procumbens atau daun janggelan. Sementara cincau hitam berasal dari tanaman Mesona palustris BL.

Selain menyegarkan, cincau memang dikenal bermanfaat untuk kesehatan mulai dari pereda sakit tenggorokan hingga bisa mencegah kanker. Apa saja manfaat cincau bagi tubuh? Simak pembahasannya berikut ini!

Mengatasi Sakit Tenggorokan

Berkat kandungan fosfor, kalsium, karbohidrat serta vitamin A, B1 dan C, cincau bisa meredakan sakit tenggorokan yang sangat mengganggu aktivitas keseharian. Sehingga mengonsumsi cincau dapat menjadi home remedy sakit tenggorokan yang nikmat!

Mengobati Gangguan Pencernaan

Cincau sangat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan dalam menjalankan fungsinya. Kandungannya yang tinggi serat, vitamin B, vitamin C mampu mengatasi penyebab gangguan pencernaan seperti diare dan sembelit.

Selain itu, cincau juga mengandung aktioksidan tinggi serta senyawa gulanya yang sangat bermanfaat untuk mengatasi nyeri lambung. Dengan pencernaan yang sehat, maka cincau juga membantu menjaga berat badan yang ideal dan sehat.

Menjaga Kadar Gula dalam Darah

Terbuat dari perasan air daun, cincau memiliki kandungan klorofil yang tinggi. Bertemu dengan senyawa bisbenzilsokuinolin, cincau dapat menstabilkan kadar gula yang ada dalam darah.

Hal ini kemudian tentu dapat mencegah atau memperparah penyakit diabetes yang diakibatkan oleh tingginya kadar insulin dalam darah. Tentu hal ini dibarengi pula dengan pola hidup sehat.

Menjaga Kesehatan Peredaran Darah

Klorofil pada cincau sebenarnya berfungsi banyak bagi kesehatan darah. Klorofil menjadi antibiotik alami yang melawan virus dan bakteri yang bisa masuk ke dalam darah. Dengan begitu, peredaran darah dapat membawa nutrisi baik tanpa ditumpangi oleh zat asing.

Selain itu, cincau juga dapat atasi masalah tensi darah. Kandungan serat tinggi pada cincau membantu mengeluarkan garam dan lemak pada tubuh yang merupakan penyebab darah tinggi.

Disertai dengan senyawa S-S tetandrin, cincau juga berkhasiat membantu melebarkan pembuluh darah agar peredarannya dapat kembali lancar.

Mengobati Demam

Cincau memiliki segudang kandungan antitoxin alami yaitu lemak, fosfor, polifenol, cardioplegicum, saponin, tentradin, alkaloid, vitamin A dan vitamin B. Kandungan ini dapat menurunkan demam yang dialami secara alami dan mudah.

Mencegah Kanker

Khasiat cincau ternyata juga dapat mencegah penyakit kanker, berkat kandungan antioksidannya yang tinggi. Antioksidan dapat menangkal radikal bebas yang masuk dan menyerang sel-sel tubuh—yang mana dapat menyebabkan terjadinya kanker. Dengan mengonsumsi makanan tinggi antioksidan, kemungkinan berkembangnya sel-sel menjadi sel kanker dapat diminimalisir.

Itulah 6 manfaat cincau bagi kesehatan tubuh. Tentu khasiat cincau akan dapat Anda nikmati dibarengi dengan cara konsumsi yang baik juga.

Anda bisa mengurangi konsumsi es cincau yang terlalu banyak gula atau santan, agar konsumsi cincau justru tidak menjadi penyebab sakit. 

 

(mdk/mgs)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cincau Segar Dikonsumsi saat Berbuka, Benarkah Ampuh Tekan Kolesterol Jahat?

Cincau Segar Dikonsumsi saat Berbuka, Benarkah Ampuh Tekan Kolesterol Jahat?

Cincau, selain menjadi minuman yang menyegarkan, juga memiliki banyak manfaat kesehatan. Salah satunya adalah untuk menangani tingkat kolesterol yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Cincau Lembut, Mudah Dipraktikkan

Cara Membuat Cincau Lembut, Mudah Dipraktikkan

Cincau hijau memiliki cita rasa segar sekaligus menyehatkan.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Kesehatan yang Tersembunyi di Balik Segarnya Cincau

5 Manfaat Kesehatan yang Tersembunyi di Balik Segarnya Cincau

Salah satu minuman yang menjadi favorit banyak orang di bulan Ramadan seperti sekarang adalah cincau.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya
6 Kebiasaan Picu Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Makanan Asin

6 Kebiasaan Picu Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Makanan Asin

Kebiasaan-kebiasaan kecil, dapat berpengaruh pada kesehatan ginjal.

Baca Selengkapnya
Penyakit yang Sebabkan Keringat Dingin, Bukan cuma Masuk Angin

Penyakit yang Sebabkan Keringat Dingin, Bukan cuma Masuk Angin

Keringat dingin bukan seperti keringat biasanya yang muncul saat olahraga atau cuaca panas. Keringat ini muncul ketika tubuh mengalami kondisi tertentu.

Baca Selengkapnya
Populer di Asia Tenggara, Ini Manfaat Cincau Hitam yang Menyegarkan

Populer di Asia Tenggara, Ini Manfaat Cincau Hitam yang Menyegarkan

Cincau hitam dibuat dari daun tanaman Cyperus alternifolius atau Platostoma palustre (Mesona palustris).

Baca Selengkapnya
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
Cara Sederhana Agar Kulit Ari Kacang Tanah Dapat Dikupas Tanpa Direndam Air Panas

Cara Sederhana Agar Kulit Ari Kacang Tanah Dapat Dikupas Tanpa Direndam Air Panas

Dengan tips ini, mengupas kulit ari kacang tanah yang sangat tipis bisa jauh lebih mudah walau tanpa direndam air panas. Simak caranya berikut ini.

Baca Selengkapnya