7 Cara Aman dan Sehat untuk Menambah Berat Badan secara Cepat

Merdeka.com - Sama seperti kelebihan berat badan, kekurangan berat badan atau terlalu kurus merupakan salah satu hal yang bisa memunculkan masalah kesehatan. Oleh karena itu, ukuran berat badan yang ideal merupakan suatu hal yang penting untuk kita perhatikan.
Berdasar penelitian, seseorang yang memiliki berat badan di bawah normal cenderung mengalami sejumlah masalah kesehatan. Mereka cenderung memiliki daya tahan tubuh yang lemah, sering merasa lemas, mengalami masalah rambut, serta bahkan mengalami masalah pada siklus menstruasi yang berantakan.
Menambah berat badan ketika kita memiliki badan yang terlalu kurus, tak cukup hanya dengan makan sebanyak-banyaknya. Hal ini malah bisa membuat kita bertambah berat badan namun tak diimbangi dengan kondisi sehat yang kita butuhkan.
Konsumsi makanan secara sembarangan dan dengan jumlah terlalu banyak bisa membuat risiko sejumlah masalah kesehatan terus meningkat. Hal ini bisa membuat meningkatnya berat badan juga diiringi munculnya penyakit jantung, diabetes, serta kanker.
Untuk menambah berat badan secara sehat dan aman, terdapat sejumlah cara yang bisa kamu terapkan. Dilansir dari The Health Site, berikut sejumlah cara aman dan sehat untuk menambah berat badan dengan cepat.
Tambah Konsumsi Kalori
Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah meningkatkan asupan kalori dalam tubuh. Pada saat kamu mengonsumsi kalori di atas kebutuhan tubuh, hal ini dikenal dengan nama surplus kalori.
Hal ini tidak perlu kamu lakukan setiap hari, namun bisa dilakukan secara rutin selama beberapa pekan. Walau begitu, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum melakukannya.
Konsumsi Lebih Banyak Karbohidrat, Lemak, dan Protein
Lebih Banyak Mengonsumsi Karbohidrat dan Lemak
Karbohidrat dan lemak merupakan dua makanan yang dihindari pada saat seseorang sedang menurunkan berat badan. Oleh karena itu, jika ingin menambah berat badan, keduanya perlu untuk dikonsumsi dalam jumlah lebih banyak. Pastikan untuk mengonsumsi setidaknya tiga makanan dengan kandungan karbohidrat dan lemak yang cukup tinggi setiap hari.
Tambah Asupan Protein
Konsumsi protein secara cukup sangat penting untuk meningkatkan massa otot. Untuk meningkatkan berat badan, penting mengonsumsi protein hewani atau bisa juga diganti dengan suplemen protein.
Konsumsi Makanan Padat Energi dan Berolahraga
Konsumsi Makanan Padat Energi
Konsumsi makanan seperti buah, sayur, biji-bijian, dan polong-polongan penting dilakukan untuk meningkatkan berat badan. Selain bisa membuat badan lebih cepat gemuk, makanan ini juga bisa membantumu menjaga kesehatan.
Berolahraga
Berolahraga merupakan hal yang penting untuk menambah berat badan. Pada saat seseorang berolahraga secara teratur, massa otot bisa meningkat sehingga berat badan juga bisa naik. Hal ini juga bisa meningkatkan selera makan karena kamu menjadi lebih lapar usai berolahraga.
Konsumsi Air Putih dan Hindari Makanan Tak Sehat
Konsumsi Cukup Air
Bagi sejumlah orang, konsumsi air sebelum makan bisa menurunkan nafsu makan. Oleh karena itu, disarankan untuk minum sebelum makan terutama pada jenis minuman tinggi kalori.
Hindari Makanan dan Minuman Tak Sehat
Banyak orang mengonsumsi makanan dan minuman tak sehat untuk menambah berat badan. Namun, menambah berat badan tanpa memperhatikan kandungan nutrisi ini merupakan hal yang harus dihindari.
Sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat untuk menambah berat badan ini. Hal ini bisa membuat berat badan bertambah namun dirimu masih tetap sehat.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


Potret Cantik Dine Mutiara Dampingi Sahrul Gunawan Dinas, Ngaku Simulasi Jadi PNS tapi Nangis Sepanjang Acara
Dulu, banyak yang menganggap Dine Mutiara hanya ingin mencari popularitas lewat suaminya.
Baca Selengkapnya


Dibangun dari Hasil Kerja Keras, 10 Potret Rumah Baru Bella Shofie yang Mewah Banget Meski Belum Rampung
Bella Shofie dengan senang hati mengundang netizen untuk melihat rumah barunya yang hampir selesai dibangun.
Baca Selengkapnya

17 Rekomendasi Makanan Tinggi Protein untuk yang Bagus untuk Tubuh
Asupan protein yang mencukupi memiliki manfaat besar bagi tubuh, seperti pertumbuhan massa otot, regenerasi sel, dan nutrisi organ.
Baca Selengkapnya

Siapa Sangka Ternyata Rambut Jagung Memiliki Manfaat yang Bagus untuk Tubuh
Rambut jagung, yang sering kali diabaikan & langsung dibuang saat mengupas dan memasak jagung, ternyata menyimpan berbagai khasiat yang bermanfaat bagi tubuh.
Baca Selengkapnya

Kepala Peyang pada Bayi Bisa Dicegah Sejak Kehamilan, Ketahui Faktor Penyebabnya
Kepala peyang pada bayi bisa discegah bahkan sejak bayi masih di dalam kandungan.
Baca Selengkapnya

Cara Alami Kikis Karang Gigi Menebal Tanpa Sikat dan Pasta Gigi
Karang gigi bisa terbentuk akibat kebersihan gigi yang buruk. Untuk menghilangkannya ternyata bisa tanpa pasta gigi.
Baca Selengkapnya

Lemak Menumpuk di Perut Bikin Insecure? Yuk, Hempaskan dengan Cara Sehat!
Kenali penyebabnya dan temukan solusi yang tepat untuk mengatasinya yuk!
Baca Selengkapnya

Bahaya Darah Rendah yang Harus Diwapadai, dari Syok hingga Gagal Ginjal
Darah rendah dapat menyebabkan aliran darah ke otak dan organ vital lainnya tidak mencukupi, sehingga menimbulkan berbagai gejala yang tidak menyenangkan.
Baca Selengkapnya

Makanan Organik vs Makanan Biasa, Apakah Makanan Organik Lebih Sehat? Ini Perbedaannya
Tren konsumsi makanan organik semakin berkembang, dengan klaim bahwa makanan ini lebih sehat daripada makanan biasa. Apakah penyataan itu benar?
Baca Selengkapnya

Deretan Sayur Sehat dengan Harga Murah, Seimbangkan Kebutuhan Gizi dengan Kondisi Dompet
Sejumlah sayuran sehat memiliki harga yang murah namun segudang manfaat kesehatan.
Baca Selengkapnya

Kebutuhan Nutrisi yang Penting untuk Ibu Hamil Kembar, Perhatikan Jenis Makanan Ini
Kehamilan kembar membawa tantangan tersendiri dalam pemenuhan kebutuhan nutrisi. Meskipun ekstra kalori diperlukan, kelebihan berat badan juga harus dihindari.
Baca Selengkapnya

Tips Diet untuk Turunkan Kadar Kreatinin, Minimalkan Risiko Penyakit Ginjal
Kadar kreatinin yang tinggi dapat menjadi indikasi masalah kesehatan pada ginjal. Salah satu cara menjaga kadar kreatinin tetap normal adalah dengan diet.
Baca Selengkapnya