Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Alasan olahraga lari bisa meredakan stres

4 Alasan olahraga lari bisa meredakan stres Ilustrasi olahraga. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Warren Goldswain

Merdeka.com - Tak ada orang yang bisa menghindari stres. Semua orang pasti pernah merasakan stres dan depresi. Namun bukan berarti stres tak bisa disembuhkan. Salah satu cara menyembuhkan stres adalah dengan berlari. Berlari tak hanya menghilangkan stres, tetapi juga membuat tubuh tetap bugar.

Berikut adalah beberapa alasan mengapa berlari bisa menurunkan tingkat stres dan membuat Anda lebih bersemangat, seperti dilansir oleh Health Me Up (21/02).

1. Meningkatkan mood

Berlari bisa menurunkan gejala stres dan depresi, serta meningkatkan mood Anda secara keseluruhan. Selain itu, berlari juga bisa meningkatkan kualitas tidur yang terganggu akibat rasa stres.

2. Meningkatkan produksi endorfin

Berlari akan meningkatkan produksi endorfin, hormon yang bisa membuat Anda merasa lebih senang dan bahagia. Untuk itu, berlari ketika Anda sedang mengalami hari yang buruk akan membantu menurunkan tingkat stres dan membuat Anda lebih tenang. Dalam banyak penelitian pun dibuktikan bahwa kebanyakan orang yang memiliki kebiasaan berlari memiliki hidup yang lebih bebas stres dibandingkan dengan orang yang tak pernah berlari.

Topik pilihan: Stres dan Depresi | Olahraga

3. Memberi waktu berpikir

Berlari akan memberi Anda waktu luang untuk berpikir. Anda bisa berlari sambil memikirkan masalah yang membebani pikiran serta menemukan solusi. Karena berlari juga bisa meningkatkan energi, Anda akan merasa lebih bersemangat dan lebih bersemangat untuk mengatasi situasi dan masalah yang sedang dihadapi.

4. Bermanfaat untuk kesehatan

Berlari tak hanya bermanfaat secara mental namun juga meningkatkan kebugaran dan kesehatan tubuh Anda. Berlari juga diketahui bisa menurunkan risiko diabetes, kanker, obesitas, dan lebih banyak lagi. Selain itu, berlari juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Itulah alasan mengapa berlari bisa menjauhkan Anda dari rasa stres dan membuat lebih bersemangat. Tunggu apa lagi? Mulai biasakan untuk berolahraga lari secepatnya jika Anda ingin terhindar dari stres!

(mdk/kun)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Meningkatkan Semangat Olahraga, Jaga Konsistensi untuk Hidup Sehat Tetap Tinggi

Tips Meningkatkan Semangat Olahraga, Jaga Konsistensi untuk Hidup Sehat Tetap Tinggi

Bagi sebagian orang, olahraga adalah hal yang sulit dilakukan. Sehingga butuh tips khusus untuk menjalaninya.

Baca Selengkapnya
Manfaat Luar Biasa Dibalik Pelukan Hangat dengan Orang Terkasih, Salah Satunya Redakan Stres

Manfaat Luar Biasa Dibalik Pelukan Hangat dengan Orang Terkasih, Salah Satunya Redakan Stres

Pelukan tidak hanya mengurangi rasa sakit dan kecemasan, tetapi juga dapat mengurangi tingkat depresi dan perilaku agresif pada seseorang.

Baca Selengkapnya
Hanya Butuh 5 Menit, Ketahui 4 Cara Redakan Stres dalam Sekejap

Hanya Butuh 5 Menit, Ketahui 4 Cara Redakan Stres dalam Sekejap

Kondisi stres merupakan hal sehari-hari yang sulit kita hindari. Sejumlah cara bisa membantu meredakan stres secara cepat hanya dalam sekejap.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Stres Ternyata Mudah Bikin Menguap, Ketahui Penyebabnya!

Stres Ternyata Mudah Bikin Menguap, Ketahui Penyebabnya!

Stres memengaruhi sistem pernapasan, tingkat energi, dan hormon dan hormon tertentu.

Baca Selengkapnya
6 Kesalahan yang Harus Dihindari Sebelum Mulai Berlari atau Melakukan Olahraga Lain

6 Kesalahan yang Harus Dihindari Sebelum Mulai Berlari atau Melakukan Olahraga Lain

Persiapan yang tepat sebelum berlari bisa mencegah cedera dan memaksimalkan performa.

Baca Selengkapnya
7 Olahraga Mudah di Rumah untuk Meninggikan Badan, Mudah dan Dijamin Tinggi Badan Naik

7 Olahraga Mudah di Rumah untuk Meninggikan Badan, Mudah dan Dijamin Tinggi Badan Naik

Meskipun genetik memainkan peran besar dalam tinggi tubuh, olahraga peninggi badan dapat menjadi solusi untuk meningkatkan tinggi badan.

Baca Selengkapnya
Benarkah Resolusi Membuat Stres? Ternyata Ini Faktanya

Benarkah Resolusi Membuat Stres? Ternyata Ini Faktanya

Stres telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan setiap individu. Salah satu momen yang seringkali menjadi pemicu stres adalah saat menyusun resolusi.

Baca Selengkapnya
Mulai Berolahraga Lagi Setelah Lebaran, Ini 9 Tips Mudah Melakukannya

Mulai Berolahraga Lagi Setelah Lebaran, Ini 9 Tips Mudah Melakukannya

Mulai berolahraga kembali setelah lebaran membutuhkan penyesuaian untuk mudah dilakukan kembali.

Baca Selengkapnya
Curi Perhatian, Deretan Artis Ini Aktif Latihan Olahraga Berkuda

Curi Perhatian, Deretan Artis Ini Aktif Latihan Olahraga Berkuda

Selain tekniknya yang tak mudah, butuh anggaran dana cukup besar untuk bisa melakoni olahraga yang satu ini.

Baca Selengkapnya