Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKS Siapkan 5 Nama Kader untuk Pilkada Surabaya

PKS Siapkan 5 Nama Kader untuk Pilkada Surabaya pks siapkan 5 kader untuk pilkada surabaya. ©2020 Merdeka.com/erwin yohannes

Merdeka.com - PKS siapkan lima nama kader untuk maju dalam Pilkada Kota Surabaya 2020. 5 Kader PKS ini diperkenalkan di Hotel Singgasana Surabaya, Minggu (5/1).

Mereka yakni, Kabid Kepemudaan DPW PKS Jatim Achmad Zakaria, Ketua Umum DPD PKS Surabaya Akhmad Suyanto, Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Jatim Ahmad Jabir, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Reni Astuti, dan Anggota DPR RI Sigit Sosiantomo.

Ketua DPD PKS Surabaya Akhmad Suyanto mengatakan, kelima nama ini muncul setelah mendapatkan suara terbanyak dalam Pemilihan Internal Raya (Pemira) PKS yang telah dilakukan sebanyak dua kali pada tahun 2019 lalu.

"Nama-nama ini diutus partai untuk melakukan sosialisasi-sosialisasi untuk meningkatkan popularitas, elektabilitas, dan akseptabilitas," katanya.

Karena hanya memiliki 5 kursi di legislatif, maka PKS menyadari masih membutuhkan koalisi dengan partai lain. Untuk itu, kelima bakal calon ini pun mempunyai tugas untuk melakukan komunikasi politik dengan partai politik lainnya dalam rangka membentuk koalisi.

"PKS kursinya cuma 5, maka PKS harus menjalin komunikasi politik untuk memenuhi syarat minimal mengajukan pasangan calon yaitu 10 kursi di tingkat DPRD Kota Surabaya," ucapnya.

Dia pun menargetkan sosialisasi hingga akhir Maret 2020. Dari sosialisasi ini, nantinya PKS akan melakukan survei kepada kelima nama diatas untuk mengetahui popularitas, elektabilitas, maupun akseptabilitasnya.

Setelah itu PKS baru menentukan siapa nama dari kelima nama tersebut yang akan mendapatkan rekomendasi untuk maju dalam Pilwali Surabaya 2020.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta
Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahmad Sahroni diketahui menjadi salah satu digadang-gadang sebagai calon gubernur untuk Pilgub DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Nasdem Ungkap Jagoan Koalisi Perubahan untuk Bertarung di Pilkada DKI Jakarta, Ini Nama-namanya
Nasdem Ungkap Jagoan Koalisi Perubahan untuk Bertarung di Pilkada DKI Jakarta, Ini Nama-namanya

Koalisi Perubahan sudah mulai membahas Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta. Salah satu yang dibahas yakni bakal calon yang akan diusung.

Baca Selengkapnya
PKS Usul Ada Pemilihan Langsung DPRD Tingkat II dan Wali Kota di RUU Daerah Khusus Jakarta
PKS Usul Ada Pemilihan Langsung DPRD Tingkat II dan Wali Kota di RUU Daerah Khusus Jakarta

PKS menilai aturan kekhususan Jakarta harus diatur tidak berbeda dengan kekhususan daerah lain seperti Papua maupun Aceh.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kelakar Cak Imin Tak Percaya Usung Kadernya untuk Pilkada 2024
Kelakar Cak Imin Tak Percaya Usung Kadernya untuk Pilkada 2024

PKB telah membuka pendaftaran untuk calon kepala daerah per tanggal 20 April ini.

Baca Selengkapnya
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
PKS Temukan Kasus Dugaan Penggelembungan Suara DPR RI di Dapil Jawa Barat VI
PKS Temukan Kasus Dugaan Penggelembungan Suara DPR RI di Dapil Jawa Barat VI

PKS memperingatkan kepada para penyelenggara untuk bersikap amanah dan tidak mencuri suara rakyat.

Baca Selengkapnya
Kader Golkar Yang Pilih Prabowo-Gibran Baru 65 Persen, Airlangga Kumpulkan Pimpinan DPD Seluruh Indonesia
Kader Golkar Yang Pilih Prabowo-Gibran Baru 65 Persen, Airlangga Kumpulkan Pimpinan DPD Seluruh Indonesia

Airlangga memerintahkan mereka bekerja lebih keras untuk pemenangan pasangan calon 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
PKB Tak Khawatir Kaesang Maju Pilgub DKI
PKB Tak Khawatir Kaesang Maju Pilgub DKI

Dia menyerahkan sepenuhnya kepada tim khusus yang mengatur pemilihan kepada daerah (Pilkada) nanti.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Ogah Buru-Buru Bahas Pencalonan Anies di Pilkada DKI Jakarta: Kasih Jeda Sebentar, Nanti Kita Bicarakan
Surya Paloh Ogah Buru-Buru Bahas Pencalonan Anies di Pilkada DKI Jakarta: Kasih Jeda Sebentar, Nanti Kita Bicarakan

Surya Paloh mengaku ingin memberikan waktu jeda berpikir untuk Anies setelah melewati kontestasi Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya