Piala Dunia U-20 Batal, Amien Rais: Elektabilitas Ganjar Nyungsep

Minggu, 2 April 2023 19:04 Reporter : Danny Adriadhi Utama
Piala Dunia U-20 Batal, Amien Rais: Elektabilitas Ganjar Nyungsep Ketua Dewan Syura Partai Ummat Amien Rais. ©2023 Merdeka.com/Danny Ariadhi Utama

Merdeka.com - Ketua Dewan Syura Partai Ummat Amien Rais menyebut elektabilitas Ganjar Pranowo turun akibat pernyataan menolak Timnas Israel. FiFA akhirnya mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

"Dampaknya elektabilitas Ganjar nyungsep (menurun) karena keputusan FIFA soal Piala Dunia U-20. Pemilihan semakin dekat," kata Amien Rais saat rapat kerja wilayah Partai Ummat di Semarang, Minggu (2/4).

Dari sejumlah nama bakal capres, hanya satu nama yang sudah pasti diusung yakni Anies Baswedan. Partai Ummat sudah memutuskan akan mendukung mantan gubernur DKI Jakarta itu di Pilpres 2024.

"Kalau nama lain mungkin iya, mungkin tidak. Tapi dalam Rakornas kita mendukung Anies Baswedan," ungkapnya.

Meski sudah mendukung Anies, Partai Ummat, kata Amien belum bersikap apakah akan berkoalisi dengan parpol-parpol pengusung Anies lainnya yakni Nasdem, Demokrat dan PKS.

"Kita masih melihat perkembangannya dulu. Kita dukung Anies Baswedan," pungkasnya. [bal]

Baca juga:
Jokowi: Pusing Saya Dua Minggu Ini gara-gara Bola
Jokowi Lima Kali Bilang Pusing Gara-Gara Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia
Ada Jalur Khusus Masuk Polri untuk Timnas U-20
Erick Thohir Pastikan Transformasi Sepak Bola di Indonesia Tetap Berjalan
Presiden Jokowi Semangati Pemain Timnas U-20: Masih Banyak Kesempatan
Shin Tae-Yong: Timnas Indonesia U20 akan Dibubarkan

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini