Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mardiono Tak Takut Sandiaga Rebut Kursi Ketum PPP

Mardiono Tak Takut Sandiaga Rebut Kursi Ketum PPP Sandiaga Uno resmi jadi kader PPP. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Plt Ketua Umum Muhamad Mardiono mengaku tak khawatir jika Sandiaga Uno merebut kursi Ketua Umum PPP. Pernyataan ini menjawab isu Sandiaga berpotensi menjadi pesaingnya di kursi ketua umum.

"Saya banyak yang mengkritik, 'Pak ketum, apa enggak khawatir nanti Pak Sandi kemudian menjadi pesaing Pak ketum?. Jawab saya apa? Kalau bisa lima lagi yang jadi pesaing saya," kata Mardiono, di Hotel Kaisar, Jakarta, Selasa (4/7).

Dia menegaskan tak cemas jika ada sosok lain selain Sandiaga Uno yang muncul dan bersaing dengannya untuk mengisi posisi ketua umum partai berlambang kakbah itu.

Mardiono membuka akses seluas-luasnya kepada kader yang ingin menjadi ketua umum PPP. Menurutnya, politik harus dilandasi dengan kepentingan bersama. Bukan urusan pribadi saja.

"Jadi, kalau sekarang baru Pak Sandi, kalau bisa ada lima lagi yang menjadi pesaing saya, jangan cuma satu," imbuh dia.

Diketahui, Sandiaga Uno resmi meninggalkan Partai Gerindra dan menjadi kader PPP. Dari hasil rapat pimpinan nasional (Rapimnas) PPP, Sandiaga Uno diberi tugas sebagai ketua pemenangan pemilu dan dicalonkan menjadi cawapres Ganjar Pranowo.

Plt Ketua Umum PPP Mardiono yakin Ganjar Pranowo akan didukung oleh Presiden Joko Widodo di Pilpres 2024 mendatang. Ada dua alasan Mardiono yakin.

Pertama, Jokowi hadir pada deklarasi Ganjar sebagai bakal capres PDIP di Istana Batu Tulis, Bogor (21/4). Kedua, Jokowi merupakan kader PDIP sama seperti Ganjar.

"Karena deklarasi yang telah dilakukan di Batu Tulis Bogor itu ada Pak Jokowi. Kemudian, kedua saya yakini karena Pak Jokowi juga seorang kader dari PDIP," kata Mardiono.

(mdk/tin)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Plt Ketum Mardiono Gelar Istigosah Hingga Malam Pencoblosan: Menjaga Suara Umat Diamanahkan ke PPP
Plt Ketum Mardiono Gelar Istigosah Hingga Malam Pencoblosan: Menjaga Suara Umat Diamanahkan ke PPP

Muhamad Mardiono telah melakukan konsolidasi pemenangan, bertemu dan menyerap aspirasi jutaan masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
Mardiono: PPP Mencanangkan Dapat 11 Juta Suara
Mardiono: PPP Mencanangkan Dapat 11 Juta Suara

Selain mengamankan suara partai, Mardiono juga memaksimalkan kader untuk kemenangan Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Sandi Klaim PPP Lolos ke Parlemen: Jangan Sampai Ada Suara Hilang dan Berkurang
Sandi Klaim PPP Lolos ke Parlemen: Jangan Sampai Ada Suara Hilang dan Berkurang

Ketua Bappilu DPP PPP Sandiaga Uno, mengklaim partainya sudah melampaui 4 persen atau ambang batas parlemen pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mardiono Wajibkan Regenerasi Kepemimpinan PPP dari Kalangan Gen Z dan Milenial
Mardiono Wajibkan Regenerasi Kepemimpinan PPP dari Kalangan Gen Z dan Milenial

Berdasarkan laporan dari hasil diskusi, Muhamad Mardiono mengaku solidaritas PPP di Lampung sangat baik.

Baca Selengkapnya
Ajukan Gugatan ke MK, Mardiono Diminta Fokus Siapkan Bukti untuk PPP
Ajukan Gugatan ke MK, Mardiono Diminta Fokus Siapkan Bukti untuk PPP

Mardiono tak boleh bermain mata pada proses sidang di MK dan hanya fokus pada bukti dan fakta yang ada.

Baca Selengkapnya
Ditemani Ucok Baba, Mardiono Blusukan ke Belitung Kampanyekan PPP dan Ganjar-Mahfud
Ditemani Ucok Baba, Mardiono Blusukan ke Belitung Kampanyekan PPP dan Ganjar-Mahfud

Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono blusukan ke Belitung kampanyekan PPP dan Ganjar-Mahfud

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Dilaporkan ke Bawaslu karena Sebut Gibran Ngawur, Begini Respons Ketum PPP
Mahfud MD Dilaporkan ke Bawaslu karena Sebut Gibran Ngawur, Begini Respons Ketum PPP

Mardiono mengaku lapor melapor merupakan hak setiap warga negara Indonesia

Baca Selengkapnya
Gerindra Doakan Perjuangan PPP untuk Bertahan di Parlemen Melalui MK Membuahkan Hasil Positif
Gerindra Doakan Perjuangan PPP untuk Bertahan di Parlemen Melalui MK Membuahkan Hasil Positif

Untuk rencana pertemuan, hingga kini belum menemukan waktu yang pas untuk dilaksanakan.

Baca Selengkapnya
Ditanya soal Sikap PPP Terkait Hak Angket Pemilu, Sandiaga Serahkan ke Mardiono
Ditanya soal Sikap PPP Terkait Hak Angket Pemilu, Sandiaga Serahkan ke Mardiono

Sandiaga enggan berkomentar banyak soal hak angket Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya