Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPU Akan Tanggapi Keputusan Bawaslu soal OSO Tiga Hari lagi

KPU Akan Tanggapi Keputusan Bawaslu soal OSO Tiga Hari lagi Sidang putusan Bawaslu terkait gugatan OSO ke KPU. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Arief Budiman menegaskan selama ini pihaknya tidak pernah memiliki niat untuk menghambat upaya pencalonan legislatif Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO). Kata dia, selama ini KPU hanya menjalani pekerjaanya sesuai dengan perintah perundang-undangan yang ada.

"Saya ingin menyampaikan bahwa KPU tidak menghambat. Sebetulnya Semua produk hukum, semua putusan hukum, kami jalankan," kata Arief dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi II DPR, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (9/1).

Diketahui, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) telah membuat putusan terkait nasib pencalonan OSO sebagai caleg DPD. Hasilnya, pria yang masih menjabat sebagai Ketua DPD ini diperboleh masuk dalam Daftar Calon Tetap (DCT) caleg DPD. Namun OSO diwajibkan mundur dari jabatan Ketua Umum Partai Hanura jika terpilih sebagai caleg.

Terkait hal itu, Arief mengatakan pihaknya akan segera menggelar rapat pleno untuk membahas putusan dari Bawaslu itu. Tentunya setelah menerima salinan putusan resmi dari Bawaslu.

"Ya nanti, saya, tadi kan Pak Hashim yang hadir. Nanti saya akan minta dulu reportnya bagaimana, salinan putusannya kami terima dulu seperti ini, baru kemudian kami rapatkan, terus ambil keputusan," ungkapnya.

Tambahnya, KPU memiliki batas waktu untuk memberi putusan terkait masalah OSO. Batas waktu untuk menindaklanjuti putusan Bawaslu selama tiga hari.

"Kalau saya mendengar laporan sementaranya kan tiga hari. Dalam tiga hari nanti kita akan putuskan," ucapnya.

(mdk/ded)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ketua KPU Ingatkan Pentingnya Mencoblos: Satu Suara Sangat Menentukan

Ketua KPU Ingatkan Pentingnya Mencoblos: Satu Suara Sangat Menentukan

Pemilih adalah penentu terhadap siapa yang akan menduduki jabatan.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Kena Somasi, Dianggap Tebang Pilih Tangani Aduan Dugaan Pelanggaran Pemilu

Bawaslu Kena Somasi, Dianggap Tebang Pilih Tangani Aduan Dugaan Pelanggaran Pemilu

Bawaslu dinilai diskriminatif dalam menangani laporan pelanggaran pemilu

Baca Selengkapnya
KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa

KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa

Dengan adanya agenda rapat pleno dua provinsi terakhir, kemungkinan penetapan Hasil Pemilu 2024 akan dilakukan malam hari.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
KPU Tetapkan PDIP Peroleh Suara Terbanyak Pemilu 2024

KPU Tetapkan PDIP Peroleh Suara Terbanyak Pemilu 2024

Suara PDIP pada pemilu ini turun dibanding raihan 2019 yaitu 27.053.961 atau 19,33 persen dari total 139.971.260 suara sah.

Baca Selengkapnya
KPU Ajak Perwakilan Asing Lihat Langsung Pemungutan dan Perhitugan Suara Pemilu

KPU Ajak Perwakilan Asing Lihat Langsung Pemungutan dan Perhitugan Suara Pemilu

Para peserta akan diajak KPU RI melihat langsung pemungutan dan penghitungan suara.

Baca Selengkapnya
KPU Targetkan Rekapitulasi Suara Luar Negeri Selesai Besok

KPU Targetkan Rekapitulasi Suara Luar Negeri Selesai Besok

Proses rekapitulasi hasil perolehan suara dari luar negeri telah mencapai 90 persen hingga Minggu sore.

Baca Selengkapnya
KPU Serahkan ke Bawaslu Jika Ada Temuan Kecurangan Pemilu

KPU Serahkan ke Bawaslu Jika Ada Temuan Kecurangan Pemilu

Banyaknya pihak yang mengawasi setiap proses pemungutan dan perhitungan suara.

Baca Selengkapnya
Anies Minta Pendukung Lanjutkan Perjuangan, Tunggu Perhitungan Suara KPU

Anies Minta Pendukung Lanjutkan Perjuangan, Tunggu Perhitungan Suara KPU

Anies meminta semua pihak untuk menghormati segala proses yang tengah berjalan di KPU.

Baca Selengkapnya
Beredar Pesan Pemilu 2024 Tidak Menggunakan Undangan Fisik, Begini Penjelasan KPU

Beredar Pesan Pemilu 2024 Tidak Menggunakan Undangan Fisik, Begini Penjelasan KPU

Beredar informasi yang menyebut KPU tidak lagi mengeluarkan undangan fisik, begini penelusurannya

Baca Selengkapnya