Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hasil Lengkap Kesepakatan AHY-Paloh soal Koalisi dan Anies Baswedan sebagai Bacapres

Hasil Lengkap Kesepakatan AHY-Paloh soal Koalisi dan Anies Baswedan sebagai Bacapres Surya Paloh bertemu AHY. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pertemuan sekaligus makan siang tersebut dilakukan di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu (23/2).

AHY mengaku dalam pertemuannya dengan Surya Paloh, pihaknya menyiapkan menu spesial termasuk makanan favorit Surya Paloh yakni sup kepala ikan.

"Yang Jelas masakan Indonesia. Ada spesial juga kepala ikan. Saya juga suka, tapi saya dengar favorit Pak Surya Paloh juga," kata AHY, di sela-sela menunggu kedatangan Surya Paloh.

Surya Paloh tiba di Markas Demokrat sekitar pukul 10.53 WIB, didampingi Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali dan beberapa elit Partai NasDem lainnya.

AHY dengan sigap menghampiri dan langsung memayungi Surya Paloh karena cuaca yang sedikit hujan. AHY pun cipika-cipiki dan berpelukan dengan Surya Paloh.

Kedua ketua umum partai tersebut, langsung bergegas menuju ruang pertemuan bersama para elit parpol lainnya.

Usai pertemuan yang berlangsung kurang lebih dua jam itu, AHY dan Surya Paloh pun menggelar jumpa pers. AHY menjelaskan beberapa hasil pembahasan dan kesepakatan antara dirinya dan Surya Paloh.

AHY pertegas dukungannya terhadap Anies sebagai bacapres

AHY akhirnya mempertegas perihal posisi Demokrat terhadap keterusungan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (bacapres) 2024. Dia menyampaikan, jika sikap Demokrat mendukung penuh Anies sebagai bacapres di 2024, sebagaimana disampaikan dalam keterangan resmi pada 23 Januari 2023.

"Saya juga sering ditanya melalui sejumlah jubir termasuk juga kepala Bakomstra, banyak teman-teman media bertanya sikap Demokrat bagaimana. Sudah jelas bahwa sikap dan posisi politik Demokrat yang kami sampaikan pada 23 Januati 2023 lalu itu resmi, dan bukan hanya sekedar uji coba," kata AHY, usai bertemu dengan Surya Paloh, di Kantor DPP Partai Demokrat, Rabu (22/2).

Dia mengungkapkan, keputusan tersebut diambil setelah melewati sebuah proses, konsultasi, komunikasi yang intensif antara dirinya sebagai ketua umum Partai Demokrat dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat. Serta seluruh jajaran Partai Demokrat dari daerah hingga pusat.

"Kami sepakat bahwa untuk mengusung perubahan dan perbaikan kita juga harus bisa memberikan ruang kepada saudara Anies menjadi bacapres yang juga diyakini bisa membawa representasi gerakan perubahan tadi. Tentunya kita terus berikhtiar," ucapnya.

AHY berharap Koalisi Perubahan segera berlayar dan menang di Pemilu 2024

Kemudian, AHY dihadapan Surya Paloh berharap jika kapal koalisi perubahan bisa terus berlayar dan memenangkan hati masyarakat.

"Kami ingin kapal koalisi ini bisa berlayar tapi juga bisa menang. Memenangkan hati dan suara masyarakat untuk perubahan Indonesia lebih baik ke depannya," kata AHY.

Lebih lanjut, AHY juga mengungkapkan bahwa pihaknya bersama Surya Paloh dengan tegas menolak sistem proporsional tertutup atau coblos partai. Menurutnya, sistem coblos partai seperti membeli kucing dalam karung.

"Untuk menolak isu yang saat ini juga terus meresahkan yaitu wacana sistem pemilu proporsional tertutup versus proporsional terbuka," tegasnya.

AHY menilai, sejatinya Bangsa Indonesia yang terus mengalami perubahan sepanjang zaman telah meyakini bahwa sistem pemilu proporsional terbuka atau coblos caleg adalah yang terbaik. Serta relevan dan dibutuhkan dalam demokrasi semajemuk dan dinamis seperti di Indonesia.

"Kalau kita kembali lagi ke sistem tertutup artinya kita side back, mundur belasan tahun kebelakang, rugilah kita semua karena hak rakyat di rampas," jelasnya.

Dia menyebut, bukankah rakyat ingin memilih yang terbaik dari para wakil rakyat maupun pemimpin di negeri sendiri. Oleh Karena itu, jangan sampai ada hak rakyat yang dirampas sehingga rakyat dipaksa seperti membeli kucing dalam karung tidak tahu siapa akan dipilih

"Ini sejatinya bagaimana kita ingin mempertahankan sistem pemilu proporsional terbuka. Dan yang lebih mengherankan adalah ketika tahapan-tahapan pemilu berjalan sudah semakin mendekat menuju ke 14 Februari 2024. Kok tiba-tiba masih saja dibikin supaya tidak tenang kita semua untuk mempersiapkan diri menuju pemilu," ucapnya.

AHY mengatakan, sesuatu yang sangat fundamental harusnya dibicarakan baik-baik melibatkan semua. Jangan ada paksaan-paksaan tertentu yang bisa disesali sebagai bangsa.

"Karena itu kami sepakat bahwa ini semua harus kita jaga jangan sampai ada upaya-upaya kembalikan kita ke demokrasi yang sentralistik. Padahal kita ingin partai-partai politik juga semakin modern semakin maju dan juga egaliter," imbuh AHY.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies Bocorkan Hasil Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh: Tidak Ada yang Luar Biasa
Anies Bocorkan Hasil Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh: Tidak Ada yang Luar Biasa

Anies Baswedan menanggapi pertemuan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya
Anies Bertemu Surya Paloh, Syaikhu dan Cak Imin Bahas Hak Angket Dugaan Kecurangan Pemilu
Anies Bertemu Surya Paloh, Syaikhu dan Cak Imin Bahas Hak Angket Dugaan Kecurangan Pemilu

Anies bersama ketum partai koalisi perubahan menggelar pertemuan penting

Baca Selengkapnya
Surya Paloh dan Anies Kompak Ucapkan Selamat ke AHY Usai Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN
Surya Paloh dan Anies Kompak Ucapkan Selamat ke AHY Usai Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN

Anies bahkan mengirimkan pesan ucapan selamat kepada AHY.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PKS Sebut Anies Baswedan Bawa Nama Cawapres saat Bertemu Surya Paloh, SBY dan Salim Segaf
PKS Sebut Anies Baswedan Bawa Nama Cawapres saat Bertemu Surya Paloh, SBY dan Salim Segaf

Anies bertemu Surya Paloh di Hotel Grand Hyatt, pada Kamis (24/8). Sehari setelahnya, Anies menemui SBY di Puri Cikeas, Bogor.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Belum Bertemu Anies-Cak Imin di Momen Lebaran, Ini Penjelasan NasDem
Surya Paloh Belum Bertemu Anies-Cak Imin di Momen Lebaran, Ini Penjelasan NasDem

Sebelumnya, Anies mengakui belum bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Anies Beberkan Isi Pertemuan dengan Surya Paloh, Ini yang Dibahas
Anies Beberkan Isi Pertemuan dengan Surya Paloh, Ini yang Dibahas

Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Anies Rasyid Baswedan telah mengunjungi Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh, Kamis (15/2) pagi.

Baca Selengkapnya
Didukung Surya Paloh jika Ingin Maju Pilkada DKI, Ini Jawaban Anies
Didukung Surya Paloh jika Ingin Maju Pilkada DKI, Ini Jawaban Anies

Anies Baswedan masih menunggu hasil atau putusan Mahkamah Konstitusi (MK) ditanya peluang maju Pilkada DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran, Ganjar Hormati Sikap Parpol Lain
Surya Paloh Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran, Ganjar Hormati Sikap Parpol Lain

Respons Ganjar itu menanggapi terkait pernyataan dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Surya Paloh Bertemu, Anies Tegaskan Tetap Konsisten pada Visi Perubahan
Jokowi dan Surya Paloh Bertemu, Anies Tegaskan Tetap Konsisten pada Visi Perubahan

Anies Baswedan menegaskan sikapnya terhadap visi perubahan tidak akan berubah meski Surya Paloh bertemu Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya