Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres JK Minta Pancasila Tak Dijadikan Bahan untuk Doktrinasi

Wapres JK Minta Pancasila Tak Dijadikan Bahan untuk Doktrinasi Wapres JK ©2019 Merdeka.com/Intan Umbari Prihatin

Merdeka.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) membuka Kongres Pancasila XI di UGM. Dalam pidatonya, JK meminta para pakar, akademisi dan masyarakat agar dalam Kongres Pancasila XI membahas serta memaknainya secara sederhana.

JK mengungkapkan Pancasila yang digagas oleh Presiden Soekarno memiliki penafsiran yang tegas dan sederhana. Hanya saja saat ini banyak pihak yang mencoba menafsirkan Pancasila dengan tafsirannya masing-masing.

"Dalam sejarahnya, Soekarno melahirkan Pancasila dengan penafsiran yang sederhana dan tegas. Namun perjalanan sejarah menjadikan penafsiran Pancasila berbeda, tergantung siapa penafsirnya," ungkap JK di lokasi, Kamis (15/8).

JK menyebut bahwa Pancasila adalah dasar atau pondasi bangsa. Pancasila sendiri dinilai JK memiliki tujuan yaitu mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

Sedangkan tugas pemerintah atau negara adalah membuat program atau kebijakan dengan dasar Pancasila dan bertujuan mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

JK meminta agar Pancasila tak dijadikan sebagai bahan untuk doktrinasi. Selain itu Pancasila disebut JK juga jangan hanya dijadikan tema untuk seminar saja.

"Jadi jangan Pancasila itu dipersulit lah, jangan jadi tema seminar saja dan jangan jadi bahan indoktrinasi. Sebab indoktrinasi ini tidak akan menuai hasil jika kebutuhan dasar bangsa yaitu kesejahteraan ekonomi dan keadilan tidak terpenuhi," urai JK.

JK berpesan agar dalam Kongres Pancasila XI pembahasan bisa dilakukan secara sederhana dan mudah dipahami. Sehingga masyarakat bisa mudah memahami Pancasila.

"Saya meminta kongres ini menyederhanakan pembahasan Pancasila sehingga semakin banyak orang paham. Makin dipersulit, susah dipahami. Bagaimana Pancasila bisa dihayati jika tidak bisa dipahami," tegas JK.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
JK Ungkap Penyebab Pemilu 2024 Diwarnai Protes
JK Ungkap Penyebab Pemilu 2024 Diwarnai Protes

Demokrasi tidak berjalan sesuai yang diharapkan dan didambakan oleh rakyat.

Baca Selengkapnya
JK Kritik Netralitas Jokowi di Pilpres 2024, Ini Respons Istana
JK Kritik Netralitas Jokowi di Pilpres 2024, Ini Respons Istana

JK menyatakan bahwa semua pejabat sampai kepala pemerintah, presiden turut diambil sumpahnya agar berlaku adil bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu
Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu

Bawaslu memastikan, mereka telah menjalankan apa yang menjadi tugasnya sebagai pengawas Pemilu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Potret Lawas Presiden SBY Berbaju Pramuka, Ada Sosok Jokowi Tertawa Lebar Disalami
Potret Lawas Presiden SBY Berbaju Pramuka, Ada Sosok Jokowi Tertawa Lebar Disalami

Potret lawas Presiden SBY saat hadir di Hari Pramuka beberapa tahun lalu sempat mencuri perhatian, terlebih ada sosok Presiden Jokowi yang menerima penghargaan.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Alasan Jokowi Bagi-Bagi Bansos Beras Jelang Pilpres 2024
Ternyata Ini Alasan Jokowi Bagi-Bagi Bansos Beras Jelang Pilpres 2024

Presiden akhirnya buka suara terkait polemik pemberian bansos beras kemasan 10 kg di tahun politik.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Boleh Memihak dan Kampanye, Airlangga Singgung Soekarno dan Soeharto
Presiden Jokowi Boleh Memihak dan Kampanye, Airlangga Singgung Soekarno dan Soeharto

Menurut Airlangga, berkampanye juga merupakan hak konstitusional seorang presiden.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Presiden Jokowi Beri Kenaikan Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo Subianto
Ini Alasan Presiden Jokowi Beri Kenaikan Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo Subianto

Presiden Joko Widodo ungkap alasan dibalik pemberian kenaikan pangkat Jenderal Kehormatan untuk Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun
Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun

Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun

Baca Selengkapnya