Merdeka.com - Samsul Bahri (41) pelaku pembunuhan bocah, tewas di sel tahanan Polres Langsa, Sabtu (17/10/2020) sekira pukul 23.30 WIB. Samsul Bahri merupakan pelaku pembunuhan terhadap Rangga yang membela ibunya saat hendak diperkosa pelaku.
Kasat Reskrim Polres Langsa Iptu Arief Sukmo Wibowo mengatakan, sebelum meninggal Samsul Bahri sempat mengeluhkan sasak napas. Lalu sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
"Dugaan sakit sesak nafas, sehari sebelum tersangka meninggal dunia," kata Arief, Minggu (18/10).
Arif menuturkan, setelah mendapatkan perawatan sekitar pagi Sabtu kemarin. Petugas medis memperbolehkan Samsul Bahri untuk kembali ke sel tahanan Polres Langsa.
Setelah itu, pada malam harinya sekitar pukul 23.00 WIB Samsul Bahri kembali mengalami sesak nafas. Saat hendak dibawa ke rumah sakit, Samsul terlebih dulu meninggal dunia pada pukul 23.30 WIB.
"Waktu akan dibawa kembali ke RSUD tersangka sudah terbujur kaku di dalam sel. Sehingga petugas langsung membawa tersangka ke RS dan dinyatakan tersangka telah meninggal dunia," kata Arief.
Diketahui Samsul Bahri merupakan pelaku pembunuhan terhadap Rangga, bocah cilik yang melawan pelaku saat hendak memperkosa ibunya berinisial DN. Rangga tewas ditangan Samsul dengan 10 luka bacok di sekujur tubuhnya. [noe]
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami