Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Imbau Warga Perumahan Puspiptek Tangsel Bersihkan Sampah Cegah Monyet Liar

Polisi Imbau Warga Perumahan Puspiptek Tangsel Bersihkan Sampah Cegah Monyet Liar Ilustrasi Monyet Liar. Liputan6 ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian Sektor Cisauk, Polres Tangerang Selatan dan Dinas Pemadam Kebakaran Tangerang Selatan, mengimbau warga perumahan Dinas Puspiptek dan kawasan sekitar waspada terhadap keberadaan monyet liar.

Petugas gabungan juga meminta warga segera membuang sampah sisa makanan ke tempat pembuangan akhir dan memanen buah di pohon pekarangannya.

"Kita sudah kroscek dan berkoordinasi dengan Damkar (Pemadam Kebakaran) melakukan penyisiran terhadap hewan-hewan liar dan mensosialisasikan kepada masyarakat untuk mengantisipasi hal serupa dan mengimbau masyarakat untuk menutup dan membersihkan bak sampah bekas makanan agar tidak mengundang kehadiran monyet. Kami minta juga buah buahan di pohon untuk dipanen," kata Kapolsek Cisauk, AKP Fahad, Kamis (28/1).

Polisi dan petugas pemadam kebakaran Tangerang Selatan, tak punya kemampuan untuk menangkap monyet-monyet liar di area perumahan Puspiptek yang kondisinya menyerupai hutan.

"Upaya kepolisian dan damkar melakukan tindakan yang bisa kita lakukan. Kita upayakan ke polisi kehutanan untuk melakukan penyisiran dan pengusiran monyet liar tersebut. Memang di Tangerang dan Bogor yang dekat dengan kita ini tidak ada polisi hutan," ujar dia.

Laporan diterima Fahad, penyerangan monyet liar kepada anak-anak kecil di kawasan Kecamatan Setu, Tangerang Selatan terjadi pada akhir tahun 2020 dan Rabu 27 Januari kemarin.

"Sudah beberapa kali terlihat adanya monyet dan sudah beberapa kali kejadian di tahun 2020. Mudah-mudahan ke depan tidak ada hal serupa dan kami minta para orang tua lebih mengawasi anak-anak yang bermain agar tidak membahayakan dirinya," ujar dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tangerang Selatan, Uci Sanusi mengungkapkan, telah menerjunkan tim untuk menyisir kawasan perumahan Puspiptek tersebut.

"Tadi pagi kirim tim, lalu melakukan penyusuran. Tapi memang tidak menemukan keberadaan monyet-monyet itu. Kita cukup kesulitan, karena area di sana kan luas sekali, sedangkan peralatan kita terbatas," kata dia.

Selain keterbatasan alat, kawasan Puspiptek yang sangat luas seperti hutan, dengan pepohonan rindang besar juga membuat petugas lapangan kesulitan melakukan penangkapan.

"Kemampuan personel dan peralatan damkar dan penyelamatan kota Tangerang Selatan dalam menghadapi monyet-monyet liar itu memang tak sebanding. Kalaupun pernah petugas kita menangkap monyet lepas di rumah warga itu, berbeda kondisinya dengan monyet liar yang bebas berkeliaran di kawasan Puspiptek. Kami juga sudah meminta agar pengelola Puspiptek berkoordinasi dengan BKSDA untuk menangani hal ini, karena mereka punya kemampuan dan peralatan," ujar dia.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sarapan Pagi, Para Perwira Polisi Ini Begitu Nikmat Makan Gorengan & Lontong di Warung Sederhana
Sarapan Pagi, Para Perwira Polisi Ini Begitu Nikmat Makan Gorengan & Lontong di Warung Sederhana

Begini momen sederhana para perwira polisi saat menikmati sarapan lontong dan gorengan sebelum bertugas.

Baca Selengkapnya
Menyusuri Sungai Sarang Buaya, Polisi Cek TPS Rawan Pemilih Ganda
Menyusuri Sungai Sarang Buaya, Polisi Cek TPS Rawan Pemilih Ganda

Tak peduli apapun rintangan, hambatan, ujian, cobaan, dan medan yang terjal harus ditempuh untuk mewujudkan cita-cita tersebut.

Baca Selengkapnya
Polisi Mulai Kirim Surat Tilang ke Pemudik yang Langgar Ganjil Genap di Tol
Polisi Mulai Kirim Surat Tilang ke Pemudik yang Langgar Ganjil Genap di Tol

Pengiriman surat tilang akan dilakukan secara berkala.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kasus Pengeroyokan Pengunjung hingga Tewas, Polisi Tangkap MC dan Sekuriti Kafe MB Kemang Jaksel
Kasus Pengeroyokan Pengunjung hingga Tewas, Polisi Tangkap MC dan Sekuriti Kafe MB Kemang Jaksel

AM sebelumnya tewas usai mengalami luka tusuk pada tangan kanan dan pinggang kiri, setelah dikeroyok lima orang di Kafe MB, Kemang, Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya
Polisi Ancam Pidanakan Keluarga yang Sembunyikan Buronan Pemerkosa dan Penyekap Siswi SMP
Polisi Ancam Pidanakan Keluarga yang Sembunyikan Buronan Pemerkosa dan Penyekap Siswi SMP

Dari 10 tersangka pelaku pemerkosaan, empat orang masih belum tertangkap.

Baca Selengkapnya
Syok Malah jadi Tersangka Usai Lawan Pencuri, Penggembala Kambing Jatuh Sakit & Tak Mau Makan
Syok Malah jadi Tersangka Usai Lawan Pencuri, Penggembala Kambing Jatuh Sakit & Tak Mau Makan

Sakit Paru-Paru yang diderita Muhyani kembali kambuh. Dia batuk tak henti-henti.

Baca Selengkapnya
Polisi Tetapkan Kepala Puskesmas Bojong Tersangka Korupsi, Potong & Lakukan Pungutan dari Anggaran
Polisi Tetapkan Kepala Puskesmas Bojong Tersangka Korupsi, Potong & Lakukan Pungutan dari Anggaran

Sebanyak 48 orang saksi diperiksa sebelum penetapan tersangka

Baca Selengkapnya
Bawaslu Tangani 46 Dugaan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024
Bawaslu Tangani 46 Dugaan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024

40 berkas dinyatakan pelanggaran dan 4 bukan pelanggaran pidana pemilu.

Baca Selengkapnya
Tujuh Pelaku Tawuran di Bekasi Ditangkap Polisi, Satu Masih di Bawah Umur
Tujuh Pelaku Tawuran di Bekasi Ditangkap Polisi, Satu Masih di Bawah Umur

Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Narogong Kelurahan Bojong Menteng Kecamatan Bekasi Timur, pada Sabtu (9/3) subuh.

Baca Selengkapnya