Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peringati Hari HAM sedunia, LBH Jakarta nobar film Senyap

Peringati Hari HAM sedunia, LBH Jakarta nobar film Senyap Nobar film Senyap di LBH Jakarta. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - LBH Jakarta mengadakan acara malam puncak peringatan Hari HAM Internasional yang jatuh pada hari ini, Rabu (10/12), di Gedung LBH Jakarta, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

Rangakaian acara yang dimulai sejak pukul 17.00 WIB itu, turut menayangkan film berjudul "Senyap- The Look of Silence", garapan Joshua Oppenheimer, seorang sineas asal Copenhagen, Denmark.

Film Senyap ini berisi tayangan dokumenter yang diambil Joshua pada medio 2003-2004, di wilayah Sumatera Utara. Isi film menggambarkan kesaksian seorang adik korban pembantaian tragedi '65, bernama Adi (44), yang hendak menemui semua orang yang terlibat pembantaian kakaknya, Ramli pada era 1965 silam.

Selama puluhan tahun, Adi harus bertahan hidup bersama ibu dan ayahnya yang telah berumur 100 tahun lebih, dengan para tetangganya yang dahulu ikut membantai Ramli, pada saat kerusuhan sosial politik tahun 1965 silam.

Setelah pemutaran film Senyap ini, dilangsungkanlah diskusi interaktif dengan Joshua Oppenheimer, yang melakukan live streaming dari Kanada menggunakan fasilitas layanan Skype, dengan koordinasi dan persiapan dari panitia di LBH Jakarta.

Ketika Joshua ditanya apakah dirinya menyesal telah membuka kenangan-kenangan pahit para keluarga korban dan keluarga pelaku pembantaian itu, Joshua mengaku bahwa apa yang ia lakukan, merupakan upaya untuk rekonsiliasi antara keluarga korban dan keluarga pelaku.

"Saya diminta oleh Adi, yang kakaknya dulu menjadi korban, untuk menemui semua orang yang pernah terlibat membantai Ramli, kakaknya. Adi mengatakan kepada saya, jika setidaknya para pelaku atau keluarganya menyesal, maka dia akan memaafkan mereka. Tujuannya tak lain adalah untuk mendamaikan kedua belah pihak atas kejadian pada masa orangtua mereka dulu, dan melanjutkan hidup saat ini dengan damai," kata Joshua dalam live streaming dari Kanada di kantor LBH Jakarta, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/12).

Joshua mengaku bahwa selama menjalani proses pengambilan gambar pada tahun 2003-2004 lalu, dirinya kerap mendapat tekanan dan bayang-bayang rasa bersalah atas tanggung jawab dan beban sosial serta moral atas dampak film Senyap tersebut.

Namun, dengan keyakinan bahwa apa yang dilakukannya adalah sebuah usaha demi membuka salah satu tabir gelap sejarah masa lalu, Joshua berharap banyak agar para penikmat karyanya sadar, jika rasa kemanusiaan itu lebih utama daripada heroisme jenis apapun, apalagi yang dipahami dengan gelap mata.

"Saya mengalami masa-masa berat saat memproduksi materi film ini. Bahkan, saya sampai pernah diancam oleh pihak Koramil sana, untuk menghentikan proses pembuatan film ini. Tapi masa-masa itu sudah berhasil saya lewati, dengan harapan bahwa film ini bisa mengajarkan kita bagaimana menghargai sesama manusia, terutama mereka yang berada di lingkungan sekitar kita," ujar Joshua.

Setelah sesi diskusi live streaming tersebut, rangkaian acara pun diakhiri dengan mengheningkan cipta oleh panitia bersama para undangan, atas matinya keadilan karena pembebasan bersyarat Pollycarpus.

Tepat pada pukul 21.30 WIB, penyelenggaraan yang dilaksanakan pihak LBH Jakarta dengan tujuan untuk menghimpun dukungan, demi meminta Negara segera menyelesaikan kasus-kasus pelanggaran HAM masa lalu itu, berakhir dengan sukses.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Akrabnya Prabowo dan Ganjar di Acara Sufi Internasional, Tertawa-Gandengan Tangan Depan Jokowi
Akrabnya Prabowo dan Ganjar di Acara Sufi Internasional, Tertawa-Gandengan Tangan Depan Jokowi

Momen itu terjadi usai Ganjar dan Prabowo itu mendampingi Jokowi memukul beduk, sebagai tanda dibukanya Muktamar Sufi Internasional.

Baca Selengkapnya
Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta
Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta

Ia mengajak para jemaahnya menjadi 100% Katolik sekaligus 100% Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hampir 10 Tahun Oposisi, Demokrat Luluh Gabung Jokowi & AHY Jadi Menteri
VIDEO: Hampir 10 Tahun Oposisi, Demokrat Luluh Gabung Jokowi & AHY Jadi Menteri

Dilantiknya AHY sebagai Menteri ATR/BPN pada Rabu pagi kemarin, menjadi tanda Demokrat meninggalkan barisan oposisi

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
SBY akan Mencoblos di Pacitan, AHY di Cipete Jaksel
SBY akan Mencoblos di Pacitan, AHY di Cipete Jaksel

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijadwalkan akan mencoblos di kampung halamannya di Pacitan, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan AHY Sarapan Gudeg di Yogyakarta, Bahas Apa?
Jokowi dan AHY Sarapan Gudeg di Yogyakarta, Bahas Apa?

Juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra membenarkan pertemuan Presiden Jokowi dan AHY tersebut.

Baca Selengkapnya
NasDem Minta Ari KSP Tak Ikut Campur Pertemuan Paloh-Jokowi: Ada Masalah sama Bapak Saya?
NasDem Minta Ari KSP Tak Ikut Campur Pertemuan Paloh-Jokowi: Ada Masalah sama Bapak Saya?

Ia membantah pernyataan bahwa Paloh yang memohon bertemu Jokowi.

Baca Selengkapnya
Cerita AHY saat Ditawari Jadi Menteri ATR, Selasa Bertemu Jokowi dan Rabu Resmi Dilantik
Cerita AHY saat Ditawari Jadi Menteri ATR, Selasa Bertemu Jokowi dan Rabu Resmi Dilantik

"Saya katakan ke beliau terima kasih bapak, ini kehormatan dan insya Allah bisa saya jalankan dengan baik, walaupun waktunya singkat 8 bulan," kata AHY

Baca Selengkapnya
AHY Bocorkan Obrolan saat Makan Gudeg Bareng Jokowi di Yogyakarta
AHY Bocorkan Obrolan saat Makan Gudeg Bareng Jokowi di Yogyakarta

Sebelum diajak sarapan gudeg, AHY mengatakan lebih dulu menggowes sepeda bareng Presiden Jokowi mengelilingi alun-alun Yogyakarta.

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla Undang Anies-Muhaimin dan Surya Paloh Bukber, Bahas Apa?
Jusuf Kalla Undang Anies-Muhaimin dan Surya Paloh Bukber, Bahas Apa?

Menurut JK, tidak ada arahan secara khusus kedua pasangan tersebut.

Baca Selengkapnya