Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Medan Terjal, Tim SAR Gabungan Evakuasi Jasad Toriq Secara Estafet

Medan Terjal, Tim SAR Gabungan Evakuasi Jasad Toriq Secara Estafet Ilustrasi. ©2019 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Proses evakuasi terhadap jenazah yang diduga sebagai Toriq Rizki Maulidan, pelajar yang hilang saat mendaki Gunung Piramid di Bondowoso saat ini tengah berlangsung. Tim SAR gabungan berjumlah sekitar 80 personel yang terdiri dari tim Basarnas, SAR OPA Jember, TNI dan Polri, pun dikerahkan untuk proses evakuasi.

Komandan Tim Operasi Bukit Piramid, Basarnas Pos Jember Rudi Prahara mengatakan, saat ini sudah ada tim yang terbagi dalam pos 1, Pos 2 dan TKP (tempat kejadian perkara) tempat ditemukannya jenazah.

"Saat ini proses evakuasi masih berlangsung. Tim sudah ada di masing-masing pos. Kira-kira ada sekitar 60 sampai 80 personel gabungan," ujarnya saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (6/7).

Ia menambahkan, mengingat sulitnya medan yang ditempuh untuk proses evakuasi, maka tim gabungan akan melakukan estafet terhadap jenazah yang ditemukan.

Ia menjelaskan, dari pos dua ke tempat penemuan jenazah, tim harus melewati jalan setapak yang memiliki lebar kurang dari satu meter. Sisi kanan dan kiri jalan, diakuinya adalah jurang yang cukup curam. Menuju titik temu jenazah, tim harus turun jurang yang kondisinya seperti padang ilalang, dengan tanah pasir berbatu.

"Dari pos 2 menuju titik temu jenazah, kondisi medannya sangat berat. Untuk itu, kami juga masih menunggu kabar, bagaimanakah proses evakuasi saat ini berjalan. Kira-kira masih 2 jam an lagi untuk sampai di pos 2 (jenazah)," tegasnya.

Dikonfirmasi mengenai identitas maupun ciri-ciri jenazah yang ditemukan, Rudi mengaku belum mendapatkan kabar kepastian dari tim evakuasi. Termasuk kepastian soal apakah jenazah yang ditemukan itu adalah pendaki yang hilang bernama Rizky. "Saya mohon maaf, saya belum mendapatkan informasi mengenai hal itu," tegasnya.

Sebelumnya, 12 hari sudah, Thoriq Rizky Maulidan, seorang pelajar yang pendaki Gunung Piramid Kabupaten Bondowoso dinyatakan hilang. Terhitung sejak Minggu (23/6) lalu, keberadaan Thoriq hingga kini tak kunjung ketemu. Ia diketahui hendak berburu sunset bersama teman-temannya.

Saat itu, Thoriq diketahui mendaki bersama dengan 3 temannya di Gunung Piramid pada Minggu (23/7) lalu. Namun sebelum puncak, satu teman korban memutuskan turun karena kelelahan.

Ia lalu melanjutkan pendakian bersama dua orang temannya. Tetapi sebelum sampai puncak, mereka mengurungkan niat dan memutuskan turun.

Saksi melihat dua orang teman korban turun dengan berlari sambil memberi peringatan jalur di atas licin. Ternyata dua teman korban turun sudah tanpa Thoriq Rizki Maulidan. Sesampainya di bawah, kedua teman korban tidak berhasil menemukan Thoriq.

Mereka kemudian bergegas melaporkan kejadian kepada warga sekitar dan langsung dilakukan pencarian.Pencarian Thoriq kemudian dilakukan oleh PMI Kabupaten Bondowoso, Basarnas, TNI dan warga sekitar.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
'Jebolan' Istana & Surakarta, Mayjen Widi Melesat Bakal Jadi Bintang Tiga Termuda di TNI AD

'Jebolan' Istana & Surakarta, Mayjen Widi Melesat Bakal Jadi Bintang Tiga Termuda di TNI AD

Mayjen Widi Prasetijono baru saja mendapatkan kenaikan pangkat sebagai letnan jenderal dan memakai bintang tiga di pundak. Ia akan menjadi bintang tiga termuda

Baca Selengkapnya
Berjibaku dengan Banjir, Tim SAR Evakuasi Ratusan Warga Padang dan Pesisir Selatan

Berjibaku dengan Banjir, Tim SAR Evakuasi Ratusan Warga Padang dan Pesisir Selatan

Sejumlah masyarakat di Kota Padang saat ini sudah dievakuasi tim SAR gabungan.

Baca Selengkapnya
Jelang Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

Jelang Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

Angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas dari 4 Gerbang Tol Utama Jasa Marga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Catat! Ruas Jalan Ditutup dan Dialihkan Saat Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta

Catat! Ruas Jalan Ditutup dan Dialihkan Saat Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta

Khusus di Jalan Jenderal Sudirman - MH Thamrin, penutupan jalan dilakukan mulai hari ini, Minggu (31/12) dari pukul 19.00 Wib sampai Senin (1/1) pukul 01.00 Wib

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Polisi ungkap detik-detik peristiwa tewasnya eks calon siswa Bintara Iwan oleh anggota TNI AL Serda Adan.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Sejumlah ruas jalan di Jakarta Utara tergenang banjir akibat hujan deras yang melanda wilayah ibu kota.

Baca Selengkapnya
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap pembakaran jerami sangat berbahaya untuk pengguna jalan tol. Pemandangan pengemudi sangat terbatas terhalang asap.

Baca Selengkapnya
Momen Haru Tim SAR Berhasil Evakuasi Balita Korban Banjir di Demak, Tiga Hari Bertahan di Rumah

Momen Haru Tim SAR Berhasil Evakuasi Balita Korban Banjir di Demak, Tiga Hari Bertahan di Rumah

Balita ini terjebak selama 3 hari. Proses evakuasi ini dilakukan pada Minggu (11/2) lalu.

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya