Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Longsor di Tapanuli Selatan, Edy Rahmayadi Minta Bupati Bangun Pos Pantau

Longsor di Tapanuli Selatan, Edy Rahmayadi Minta Bupati Bangun Pos Pantau Gubernur Edy Rahmayadi tinjau lokasi banjir. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan telah menetapkan Status Tanggap Darurat bencana tanah longsor selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 30 April hingga 13 Mei 2021.

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi meminta seluruh pemangku kebijakan di wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan untuk mendirikan pos pantau serta memasang rambu di setiap titik yang rawan terjadinya pergerakan tanah atau longsor.

"Dirikan pos pantau agar bila sewaktu waktu akan terjadi longsor dapat dihindari,” ujar Edy dari keterangan tertulisnya, Senin (3/5).

Upaya pencarian dan pertolongan korban serta pembersihan jalan dari material longsoran masih terus dilakukan menggunakan alat berat dan peralatan seadanya.

Saat meninjau langsung lokasi gempabumi, Edy mengingatkan agar dalam pencarian korban, keselamatan para tim gabungan dan masyarakat setempat juga harus menjadi perhatian yang utama. Dia mengatakan, upaya mitigasi, pencegahan serta meningkatkan kesiapsiagaan menjadi hal penting yang harus dilakukan.

"Keselamatan yang utama," pesannya.

Secara terpisah, Kepala Pusdatin Komunikasi Kebencanaan Raditya Jati mengatakan bahwa BPBD Kabupaten Tapsel telah mendirikan posko bersama tim gabungan lainnya di Kecamatan Marancar, tidak jauh dari lokasi kejadian.

Dia mengatakan bahwa pihaknya masih mendapati kendala yang sama seperti hari kemarin misalnya keterbatasan alat, kondisi cuaca yang kurang baik, serta medan yang berat. Diketahui, hingga esok hari, Wilayah Kabupaten Tapsel masih berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga disertai petir.

"Namun Tim Reaksi Cepat BNPB hadir untuk terus melakukan pendampingan terkait posko tanggap darurat, rapat koordinasi dan evaluasi setiap hari," katanya.

Dia mengaku bahwa pihaknya juga sudah mensosialisasikan terkait imbauan warga yang tinggal di daerah rawan longsor. Sebelumnya BNPB menyatakan bahwa 14 Kecamatan di Kabupaten Tapsel termasuk dalam kawasan yang memiliki potensi kerawanan tanah longsor, dengan kategori sedang hingga tinggi.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Bencana tanah longsor di Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu menyebabkan empat orang warga meninggal dan jalan provinsi terputus.

Baca Selengkapnya
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, 24 Meninggal Dunia dan Lima Masih Dicari Tim SAR
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, 24 Meninggal Dunia dan Lima Masih Dicari Tim SAR

Untuk diketahui, 9 dari 19 Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat terdampak bencana akibat intensitas hujan tinggi mengguyur wilayah tersebut pada Kamis (7/3).

Baca Selengkapnya
Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong
Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong

Ini dilakukan karena sedang dilakukan perbaikan pasca peristiwa longsor yang terjadi akibat curah hujan tinggi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

BPBD meminta pengendara selalu waspada jika melintasi jalan tersebut.

Baca Selengkapnya
Ribuan TPS Garut di Bawah Bayang-Bayang Ancaman Bencana
Ribuan TPS Garut di Bawah Bayang-Bayang Ancaman Bencana

Untuk ancaman bencana longsor, disebutnya mengancam 22 kecamatan.

Baca Selengkapnya
Status Tanggap Darurat Diaktifkan Pascagempa, Sumedang Dihadapkan Potensi Banjir dan Longsor
Status Tanggap Darurat Diaktifkan Pascagempa, Sumedang Dihadapkan Potensi Banjir dan Longsor

Ratusan pasien terpaksa dievakuasi untuk memastikan bangunan rumah sakit aman dihuni pasca gempa.

Baca Selengkapnya
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar

Bencana banjir dan longsor di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) diperkirakan menimbulkan kerugian hingga Rp157 miliar.

Baca Selengkapnya
Dua Warga Toraja Utara Meninggal Tersapu Tanah Longsor, Satu Masih Hilang
Dua Warga Toraja Utara Meninggal Tersapu Tanah Longsor, Satu Masih Hilang

Dua Warga Toraja Utara Meninggal Tersapu Tanah Longsor, Satu Masih Hilang

Baca Selengkapnya
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang

Ernawati (47) warga Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang tertimbun longsor

Baca Selengkapnya