Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lokasi Risiko Tinggi, Pencarian Satu Keluarga Korban Longsor Majene Dihentikan

Lokasi Risiko Tinggi, Pencarian Satu Keluarga Korban Longsor Majene Dihentikan SAR gabungan melakukan pencarian korban longsor di Majene. ©2021 Basarnas Makassar

Merdeka.com - Pencarian tiga korban longsor yang diduga masih tertimbun di Dusun Aholeang, Desa Mekkatta, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat akhirnya dihentikan. Keputusan tim SAR gabungan menghentikan pencarian karena lokasinya yang berisiko tinggi. Keputusan ini diambil setelah empat hari pencarian.

Tiga korban yang dicari ini berdasarkan laporan warga adalah ayah dan ibu bernama Ahmad, (55), Nurliah, (31) dan putrinya yang masih balita, Fatma, (3). Mereka diduga tertimbun material longsoran saat gempa besar terjadi, Jumat, (15/1) berkekuatan 6,2 Magnitudo. Longsoran menimbun rumah-rumah warga yang ada di area perbukitan, termasuk rumah korban.

sar gabungan melakukan pencarian korban longsor di majene©2021 Basarnas Makassar

Direktur kesiapsiagaan Basarnas Makassar, Didi Hamzar menjelaskan, pencarian telah dilakukan selama empat hari dengan menurunkan personel SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, Tni/Polri dan Potensi Sar lainnya. Juga menurunkan anjing pelacak K-9 milik Polri.

Material longsoran berupa tanah dan batu-batu berukuran besar. Oleh karena itu lokasi pencarian memiliki risiko sangat tinggi. Sebab material seperti tanah dan bebatuan labil memungkinkan terjadinya longsor susulan.

Komandan Tim Urban Search and Rescue (Usar), Aswandi menambahkan, ketinggian longsoran bisa mencapai 30 meter dengan material batu yang sangat labil.

sar gabungan melakukan pencarian korban longsor di majene©2021 Basarnas Makassar

"Dikhawatirkan gempa dan longsor susulan membahayakan tim SAR Gabungan pada saat pelaksanaan pencarian. Setelah dilaksanakan musyawarah dengan pihak keluarga disaksikan oleh aparat desa, pihak kepolisian dan Babinsa setempat, dinyatakan operasi pencarian dan pertolongan di Desa Mekkatta, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene dinyatakan selesai," kata Aswandi.

Ditambahkan, keluarga korban telah menerima kejadian ini dengan ikhlas sebagai suatu musibah yang menimpa mereka.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Warga Garut Tertimbun Longsor Ditemukan Meninggal, Satu Belum Ditemukan
Dua Warga Garut Tertimbun Longsor Ditemukan Meninggal, Satu Belum Ditemukan

Kedua korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Jumat (26/4).

Baca Selengkapnya
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, Total 25 Meninggal dan 4 Dalam Pencarian
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, Total 25 Meninggal dan 4 Dalam Pencarian

Total korban meninggal dunia akibat banjir dan longsor yang terjadi di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) bertambah pada hari ke 9 pencarian.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah
Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah

Bencana longsor di Sragen menyebabkan seorang ayah dan anak perempuannya tewas tertimbun tanah

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
16 Korban Banjir Bandang dan Longsor di Pesisir Selatan Ditemukan Meninggal Dunia
16 Korban Banjir Bandang dan Longsor di Pesisir Selatan Ditemukan Meninggal Dunia

Tim gabungan masih berjibaku di lapangan untuk mencari korban yang masih belum ditemukan hingga sore ini.

Baca Selengkapnya
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar

Bencana banjir dan longsor di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) diperkirakan menimbulkan kerugian hingga Rp157 miliar.

Baca Selengkapnya
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang

Ernawati (47) warga Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang tertimbun longsor

Baca Selengkapnya
Operasi SAR Dihentikan, 3 Korban Masih Tertimbun Longsor di Cipongkor Bandung
Operasi SAR Dihentikan, 3 Korban Masih Tertimbun Longsor di Cipongkor Bandung

Tim SAR hanya menemukan 7 dari 10 korban longsor tersebut

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil
Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil

Terekam akibat kecelakaan tersebut sejumlah kendaraan nampak ringsek dan berada di sisi-sisi jalan.

Baca Selengkapnya
Kasus Sekeluarga Bunuh Diri Bersama-sama Lompat dari Lantai 22 Apartemen, Tangan Saling Terikat
Kasus Sekeluarga Bunuh Diri Bersama-sama Lompat dari Lantai 22 Apartemen, Tangan Saling Terikat

Hasil pemeriksaan tim identifikasi terhadap keempat jenazah ditemukan adanya tali yang mengikat antar satu korban dengan korban lain.

Baca Selengkapnya