Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lebaran di Desa Kelahiran, Bupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama

Lebaran di Desa Kelahiran, Bupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama Bupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Open house hari pertama Lebaran yang digelar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas di kampung halamannya, Desa Karangdoro, berlangsung semarak. Selain warga yang menyemut berdatangan, di rumah kelahiran Anas yang butuh perjalanan 80 menit dari pusat kota Banyuwangi, ramai didatangi para tokoh lintas agama.

Tampak hadir para pastor dari gereja-gereja Katolik yang terhimpun dalam Dekenat Banyuwangi yang dipimpin Romo Fajar Soekarno. Hadir pula perwakilan dari Parisada Hindu Dharma Indonesia, Badan Musyawarah Antar-Gereja (BAMAG), umat Konghucu, dan umat Buddha.

disambangi pastor dan tokoh lintas agamaBupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama. ©2019 Merdeka.com

Para tokoh lintas iman tersebut mengucapkan selamat Idul Fitri kepada Anas dan warga yang hadir di rumah pribadi Anas. Mereka bersalaman akrab dan saling melempar canda.

"Selamat Lebaran ya Bapak dan Ibu semua. Semoga selalu sehat dan diberkahi Tuhan," ujar Romo Fajar sambil menyalami Anas.

Keakraban tampak terjalin diiringi dengan suguhan beragam jajanan khas Banyuwangi, seperti bagiak, bolu, rengginang, pia glenmore, dan rempeyek kacang. Anas juga melayani para tokoh lintas iman tersebut dengan mengupaskan sendiri jeruk Banyuwangi yang lantas diberikan kepada para pemuka agama.

disambangi pastor dan tokoh lintas agamaBupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama. ©2019 Merdeka.com

"Saya, keluarga, dan atas nama pemerintah daerah mohon maaf untuk semua kesalahan dan kekurangan," kata Anas kepada para pemuka agama.

Para tokoh lintas agama itu kemudian berfoto bersama dengan Bupati Anas dan istri, Ipuk Fiestiandani. "Inilah cermin kerukunan umat beragama di Banyuwangi. Saling mengunjungi dengan kebahagiaan," kata Romo Fajar.

Bupati Azwar Anas mengatakan, kerukunan umat beragama adalah hal strategis untuk membangun daerah. Perbedaan yang ada tidak boleh dijadikan awal perpecahan, justru modal untuk memajukan Banyuwangi.

disambangi pastor dan tokoh lintas agamaBupati Anas Disambangi Pastor dan Tokoh Lintas Agama. ©2019 Merdeka.com

"Perbedaan itu rahmat, kita bisa saling menghormati. Perbedaan justru menjadi modal untuk bikin Banyuwangi lebih maju. Syaratnya, semua rukun. Kerukunan ini modal sosial yang tak terhitung nilainya," kata Anas.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran

Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran

Tujuannya untuk memastikan seluruh pelayanan sudah aktif dan pengunjung dapat terlayani dengan baik.

Baca Selengkapnya
Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Sosok Ratna Ani Lestari, Bupati Perempuan Pertama Banyuwangi yang Memutuskan Berhenti dari Dunia Politik

Selama menjadi bupati, ia diterjang cobaan besar akibat melanjutkan program bupati pendahulunya yang bermasalah

Baca Selengkapnya
Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya Berkat Pengembangan Sektor Kelautan

Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya Berkat Pengembangan Sektor Kelautan

Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya dari Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Teguhkan Keragaman, Upacara HUT Banyuwangi Diwarnai Busana Khas Suku Nusantara

Teguhkan Keragaman, Upacara HUT Banyuwangi Diwarnai Busana Khas Suku Nusantara

Bupati Ipuk dalam upacara tersebut mengenakan busana adat suku Bugis.

Baca Selengkapnya
Geliatkan Pasar Takjil Ramadan, Banyuwangi Gelar Festival Ngrandu Buko

Geliatkan Pasar Takjil Ramadan, Banyuwangi Gelar Festival Ngrandu Buko

Bulan Ramadan menjadi momentum untuk menggeliatkan perekonomian warga dan para pelaku UMKM.

Baca Selengkapnya
Diangkat jadi Film Layar Lebar, Begini Potret Kelam Perebutan Kekuasaan di Banyuwangi Tahun 1965

Diangkat jadi Film Layar Lebar, Begini Potret Kelam Perebutan Kekuasaan di Banyuwangi Tahun 1965

Terpilihnya Suwarno Kanapi sebagai Bupati Banyuwangi yang diusung PKI membuat lawan-lawan politiknya tidak puas.

Baca Selengkapnya
Berkantor di Desa Bumiharjo, Bupati Ipuk Gali Berbagai Potensi Pertanian

Berkantor di Desa Bumiharjo, Bupati Ipuk Gali Berbagai Potensi Pertanian

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, kembali melaksanakan program Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa).

Baca Selengkapnya
Menhub Larang Warga Terbangkan Balon Udara Saat Lebaran, Ini Sanksinya Jika Melanggar

Menhub Larang Warga Terbangkan Balon Udara Saat Lebaran, Ini Sanksinya Jika Melanggar

Masyarakat di sejumlah daerah diminta untuk tidak menerbangkan balon udara sebagai bagian budaya dan tradisi keagamaan.

Baca Selengkapnya
Penangkapan Terduga Teroris Dinilai Beri Rasa Aman Bagi Masyarakat

Penangkapan Terduga Teroris Dinilai Beri Rasa Aman Bagi Masyarakat

Penangkapan di beberapa tampat baru-baru ini semakin menguatkan rasa aman bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya