Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kera putih Gunung Agung ternyata milik Asram yang dievakuasi

Kera putih Gunung Agung ternyata milik Asram yang dievakuasi Kera Putih turun dari Gunung Agung. ©2017 merdeka.com/gede nadi jaya

Merdeka.com - Seekor Wenara Petak (kera putih) disebut turun gunung dari Gunung Agung yang tengah dalam status awas. Turun gunungnya kera putih tersebut awalnya dianggap sebagai pertanda bahwa Gunung Agung segera meletus.

Namun ternyata, kera putih itu merupakan peliharaan milik Asram Ratu Bagus yang ingin dievakuasi untuk penanganan selanjutnya di Bali RUSS (Rumah Singgah Satwa).

"Monyet putih itu milik kami. Kami evakuasi dari Asram bukan turun dari gunung. Ada kesalahan informasi dalam hal ini. Sekarang pihak Bali RUSS dapat kepercayaan untuk merawat dengan baik monyet putih tersebut," kata Ibu Tio selaku Founder sekaligus pemilik Bali RUSS saat dihubungi, Sabtu (30/9).

Ditegaskan dia, bahwa kera putih itu memang benar adanya. Namun ditekankan olehnya bahwa kera putih yang selama ini peliharaan Asram tersebut dalam penanganan dan perawatan di Bali RUSS.

Di sisi lain, pihak JAAN (Jakarta Animal Aid Network) yang datang khusus ke Bali, mengakui berhasil menyelamatkan seekor kera di areal gunung Agung pasca ditetapkannya status awas.

Amank salah seorang staff JAAN memastikan kera yang didapatnya itu dalam kondisi sudah 'dikarantinakan'. Dipastikan dia, kera yang didapatnya adalah kera biasa penghuni satwa gunung agung.

"Kera biasa. kita akan tes medis sekalian lengkap dengan tes darah," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, kera putih tersebut dianggap turun dari Gunung Agung. Turun gunungnya sang kera dianggap sebagai pertanda bahwa Gunung Agung bakal segera meletus. Hal itu banyak dituturkan oleh para tetua di Karangasem, Bali. Salah satunya, Made Nyadeg (92) meyakini seperti saat tahun 1963 di mana saat itu kera putih memunculkan diri dan kemudian hanya dalam hitungan hampir sehari gunung langsung meletus.

"Tandanya sang wenara petak tedun (kera putih turun). Itu berarti mau meletus. Dulu begitu wenara petak terlihat, saat itu pagi dan malam dini hari langsung meletus," kenangnya di pengungsian Gunung Agung di Denpasar, Jumat (29/9).

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mendaki Tanpa Pemandu, WNA Ditemukan Tewas di Puncak Gunung Agung
Mendaki Tanpa Pemandu, WNA Ditemukan Tewas di Puncak Gunung Agung

Padahal, di hari ini ada larangan pendakian ke Gunung Agung karena ada upacara keagamaan "Ida Batara Turun Kabeh".

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Keluarkan 7 Kali Awan Panas Guguran dalam 30 Menit
Gunung Merapi Keluarkan 7 Kali Awan Panas Guguran dalam 30 Menit

Gunung Merapi kembali mengeluarkan rentetan awan panas guguran pada Senin (4/2) sore.

Baca Selengkapnya
Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran Siang Ini
Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran Siang Ini

Gunung Merapi Dua Kali Luncurkan Awan Panas Guguran

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Semeru Erupsi Lagi, Begini Sejarah Letusan Gunung Tertinggi di Pulau Jawa
Semeru Erupsi Lagi, Begini Sejarah Letusan Gunung Tertinggi di Pulau Jawa

Teramati kolom abu setinggi 800 meter dari puncak gunung dan guguran material ke arah Besuk Kobokan.

Baca Selengkapnya
Alami Erupsi, Ini 5 Fakta Gunung Ili Lewotolok yang Kawahnya Berbentuk Bulan Sabit
Alami Erupsi, Ini 5 Fakta Gunung Ili Lewotolok yang Kawahnya Berbentuk Bulan Sabit

Letusan pertama gunung api ini terjadi pada tahun 1640

Baca Selengkapnya
Medannya Sulit Ditaklukkan, Ini Fakta Menarik Gunung Bandahara di Provinsi Aceh
Medannya Sulit Ditaklukkan, Ini Fakta Menarik Gunung Bandahara di Provinsi Aceh

Berlokasi di ujung barat Indonesia, pemandangan yang tersaji di gunung ini tidak kalah indah dari gunung-gunung lainnya.

Baca Selengkapnya
Asyiknya Berkemah di Bukit Kanaga Cikijing, Pemandangan Kabut dan Hutan Pinusnya Bikin Nagih
Asyiknya Berkemah di Bukit Kanaga Cikijing, Pemandangan Kabut dan Hutan Pinusnya Bikin Nagih

Bukit ini berada di atas ketinggian, dengan hamparan pohon pinus yang berjajar rapi.

Baca Selengkapnya
Nahas, Pendaki Gunung Cikuray Meninggal Tersambar Petir saat Berteduh
Nahas, Pendaki Gunung Cikuray Meninggal Tersambar Petir saat Berteduh

Anas menjelaskan bahwa saat itu korban diketahui melakukan pendakian bersama beberapa orang rekannya

Baca Selengkapnya
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Ini 4 Fakta di Baliknya
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Ini 4 Fakta di Baliknya

Warga diminta waspada terhadap bencana susulan akibat letusan Semeru.

Baca Selengkapnya