Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Undang Tokoh Adat Papua, Moeldoko Bilang 'Komunikasi Tak Boleh Terputus'

Jokowi Undang Tokoh Adat Papua, Moeldoko Bilang 'Komunikasi Tak Boleh Terputus' Jokowi di Papua. ©Setpres RI

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo berencana akan mengundang para tokoh adat, tokoh agama dan masyarakat Papua serta Papua Barat ke Istana Kepresidenan. Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menjelaskan nantinya Jokowi akan mendengarkan aspirasi dan kondisi di Papua.

"Nanti ya Presiden akan mendengarkan intinya. Selalu mendengarkan aspirasi dengan baik," kata Moeldoko di Komplek Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (23/8).

Dia menjelaskan bentuk pertemuan tersebut adalah cara Jokowi untuk tetap menjaga komunikasi dengan masyarakat Papua. Menurut Moeldoko, komunikasi harus terbangun agar tanah cendrawasa tetap berjalan.

"Intinya bahwa komunikasi tidak boleh terputus, komunikasi harus terbangun terus agar karena dalam proses komunikasi pasti ada faktor lingkungan yang mempengaruhi," lanjut Moeldoko.

Sebelumnya Presiden Jokowi akan mengundang para tokoh adat, tokoh agama dan masyarakat Papua serta Papua Barat ke Istana Kepresidenan. Dia mengungkapkan, alasan mengundang mereka untuk membicarakan masalah percepatan kesejahteraan di Tanah Papua.

"Minggu depan saya akan undang Tokoh Papua, Papua barat baik tokoh adat, masyarakat dan agama untuk datang ke Istana. Bicara masalah percepatan kesejahteraan di tanah Papua," katanya di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat, Kamis (22/8).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengaku, selalu memantau kondisi keamanan di Papua dan Papua Barat, pasca kerusuhan. Menurutnya, kondisi di dua wilayah tersebut telah kembali normal.

"Permintaan maaf sudah dilakukan, dan ini menunjukkan kebesaran hati kita bersama untuk saling menghormati, untuk saling menghargai sebagai saudara sebangsa dan setanah air," ujarnya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Moeldoko Nilai Pernyataan Jokowi Bukan Semerta-merta Mempersiapkan Diri untuk Kampanye
Moeldoko Nilai Pernyataan Jokowi Bukan Semerta-merta Mempersiapkan Diri untuk Kampanye

Jokowi mengatakan, seorang presiden boleh memihak juga melakukan kampanye. Pernyataan Jokowi itu menuai pro dan kontra.

Baca Selengkapnya
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!

Jokowi meminta KPU dan para penyelenggara Pemilu memastikan tata kelola pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya
Isu Pemakzulan Jokowi Jelang Pemilu Tak Produktif, Moeldoko: Kepemimpinannya Diapresiasi Masyarakat
Isu Pemakzulan Jokowi Jelang Pemilu Tak Produktif, Moeldoko: Kepemimpinannya Diapresiasi Masyarakat

Menurutnya, isu pemakzulan presiden di tengah proses pemilu sangat tak produktif bagi masyarakat dan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Wajar jika Presiden Jokowi akan mendapat peran penting di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rencana Pemakzulan Jokowi, Mulai Peringatan untuk Presiden Sampai Pasang Badan Eks Panglima
VIDEO: Rencana Pemakzulan Jokowi, Mulai Peringatan untuk Presiden Sampai Pasang Badan Eks Panglima

Justru menurut Moeldoko, saat ini Jokowi mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat.

Baca Selengkapnya
Pemakzulan Jokowi Dianggap Pengalihan Isu Pihak yang Takut Kalah, Begini Kata Sekjen PDIP
Pemakzulan Jokowi Dianggap Pengalihan Isu Pihak yang Takut Kalah, Begini Kata Sekjen PDIP

Hasto menyampaikan, hal serupa juga telah disampaikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Hari Ulang Tahun PDIP beberapa waktu yang lalu.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Biasanya Jokowi dengan Megawati Bisa Komunikasi Langsung Tanpa Perantara
Ganjar: Biasanya Jokowi dengan Megawati Bisa Komunikasi Langsung Tanpa Perantara

Sri Sultan Hamengku Buwono X mengonfirmasi bahwa Presiden Joko Widodo memintanya untuk menjembatani pertemuan dengan Megawati.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas

Jokowi mengumpulkan Aliansi Lintas Asosiasi Kepala Desa di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (29/12).

Baca Selengkapnya
Ditanya Sudah Temui Gibran dan Kaesang Jelang Pencblosan, Ini Kata Jokowi
Ditanya Sudah Temui Gibran dan Kaesang Jelang Pencblosan, Ini Kata Jokowi

Jokowi mengungkap komunikasinya dengan Gibran dan Kaesang sebelum pencoblosan.

Baca Selengkapnya