Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berusaha kabur, residivis kasus pencurian motor dibedil polisi

Berusaha kabur, residivis kasus pencurian motor dibedil polisi borgol. shutterstock

Merdeka.com - Pelaku pencurian sepeda motor, I Gede Suardipa alias Bejo (23) diringkus kepolisian Polresta Denpasar, pada Minggu (4/11) sekitar pukul 14.30 Wita di tempat indekosnya di Jalan Tangkuban Perahu, nomor 15 B, Desa Padang Sambian, Denpasar Barat. Saat dilakukan penangkapan, pelaku melakukan perlawanan dan berusaha kabur saat polisi meminta menunjukkan lokasi tempatnya beraksi.

Sehingga, polisi memberikan tindakan tegas dengan memberikan timah panas pada kedua betis pelaku. Tertangkapnya pelaku, berawal dari laporan para korban, yakni Suci Pinanggih Rahayu (26) yang kehilangan sepeda motornya merek Honda Scoopy yang saat itu di parkir di tempat indekosnya di Jalan Gunung Tangkuban Perahu nomor 162 Padang Sambian, Denpasar Barat, pada Senin (29/10) lalu sekitar pukul 20.00 Wita.

Tak sampai di situ, pada Sabtu (3/11) juga ada laporan dari korban bernama Ni Ketut Windari (25) yang kehilangan sepeda motornya meerk Honda Scoopy di tempat indekosnya di Jalan Tukad Balian, Gang Cobra, nomor 1 Renon, Denpasar Selatan, sekitar pukul 15.30 Wita.

Kasat Reskrim Polresta Denpasar Kompol I Wayan Arta Ariawan menyampaikan, bahwa modus pelaku adalah menyasar sepeda motor yang kuncinya tertinggal.

"Modus yang bersangkutan yakni menyasar sepeda motor yang kuncinya masih nyantol dan lupa diambil oleh pemilik kendaraan," ucapnya, Selasa (6/11).

Selain itu, pelaku merupakan residivis kasus pencurian sepeda motor yang keluar dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kerobokan Denpasar pada bulan Mei 2018 lalu. Pelaku juga sempat kabur ke Kabupaten Buleleng karena tau bahwa dirinya sedang diburu polisi.

"Saat diperiksa yang bersangkutan mengakui telah mencuri dua sepada motor milik penghuni kamar kos. Kami kenakan pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara," tutup Wayan.

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung

Kesal Motor Sering Digadaikan Diam-Diam, Ayah di Palembang Penjarakan Anak Kandung

Kesabaran BH (69) habis karena putranya RN (26) kerap menggadaikan sepeda motor diam-diam. Dia melapor ke polisi dan anak kandungnya itu pun ditangkap.

Baca Selengkapnya
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
Belum Genap Sehari Pencuri Ini Kembalikan Motor yang Dicuri, Aksinya Malah Bikin Bingung

Belum Genap Sehari Pencuri Ini Kembalikan Motor yang Dicuri, Aksinya Malah Bikin Bingung

Pencuri sepeda motor di Tangerang Selatan, Banten berhasil membuat korbannya bingung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wanita Diseret Motor Ratusan Meter di Bekasi Ternyata Korban Curanmor, Begini Kronologinya

Wanita Diseret Motor Ratusan Meter di Bekasi Ternyata Korban Curanmor, Begini Kronologinya

Namun saat itu korban lupa mencabut kunci sepeda motor dari kontaknya.

Baca Selengkapnya
Ini Rute Polisi Kawal Pemotor Pulang Mudik ke Lampung

Ini Rute Polisi Kawal Pemotor Pulang Mudik ke Lampung

Pengawalan ini dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik sepeda motor.

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya
Angka Kecelakaan Tinggi, Polisi Minta Masyarakat Tak Mudik Pakai Motor

Angka Kecelakaan Tinggi, Polisi Minta Masyarakat Tak Mudik Pakai Motor

Polisi menyampaikan, tidak ada larangan mudik menggunakan sepeda motor. Namun, sebaiknya dihindari.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.

Baca Selengkapnya