Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Juta batang rokok ilegal senilai Rp 1,6 miliar di Malang dibakar

6 Juta batang rokok ilegal senilai Rp 1,6 miliar di Malang dibakar Menkeu musnahkan rokok ilegal. ©2015 merdeka.com/darmadi sasongko

Merdeka.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brojonegoro ikut memusnahkan 6.172.315 batang rokok ilegal, serta 1,6 ton tembakau iris ilegal. Barang-barang tersebut merupakan hasil sitaan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa Timur II.

"Nilai kerugian negara memang tidak begitu besar sekitar Rp 1,6 milliar, tetapi yang terpenting pemusnahan ini membantu industri rokok yang legal," kata Bambang Brojonegoro di Kantor Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa Timur II Malang, Selasa (3/11).

Peredaran rokok ilegal, kata Bambang, mengurangi hak pasar rokok legal. Karena itu, pemusnahan barang bukti merupakan prestasi yang patut diapresiasi oleh industri rokok.

Bambang dalam pernyataannya berjanji akan menjaga pasar rokok legal di Indonesia. Pihaknya juga mendukung industri rokok untuk melakukan ekspor.

"Kita akan dorong agar Industri rokok di Malang bisa mengekspor produknya, tidak harus dijual di dalam negeri. Tapi bisa menjual juga ke luar negeri," katanya.

Guna mendorong bangkitnya ekspor produk rokok, Menkeu menjanjikan kemudahan persyaratan ekspor produk rokok.

"Kami akan memberikan kemudahan-kemudahan ekspor dan impor untuk industri rokok tersebut," tegasnya.

Direktur Jenderal (Dirjen) Bea Cukai, Heru Pambudi mengungkapkan, barang yang musnahkan adalah hasil sitaan seluruh unit di Jawa Timur II yang meliputi Malang, Kediri, Tulungagung, Blitar, Madiun, Panarukan, Banyuwangi, Probolinggo dan Banyuwangi.

"Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari fair threatment bagi Industri rokok yang telah mematuhi segala ketentuan dan membayar cukai sesuai kewajiban," ungkapnya.

Penindakan dilakukan dengan harapan tidak ada lagi rokok ilegal yang tidak membayar cukai, di mana kemudian pasar akan diisi oleh industri rokok yang taat aturan. Selain juga untuk meningkatkan penerimaan negara dari sektor cukai, dan melindungi masyarakat dari dampak yang ditimbulkan oleh peredaran rokok ilegal.

"Bea cukai secara aktif melakukan pengawasan dalam upaya menjalankan fungsi community protection dengan melakukan penindakan-penindakan terhadap jenis barang lain, di antaranya air softgun, obat-obatan atau suplemen, seks toys dan lain-lain," tegasnya.

Pembakaran barang bukti dilakukan pada kantor Pos dengan modus barang kiriman dari luar negeri.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Bangunan Pabrik Rokok Ilegal Terbongkar di Jepara
Dua Bangunan Pabrik Rokok Ilegal Terbongkar di Jepara

Petugas menemukan dua bangunan tempat produksi rokok ilegal dengan potensi kerugian Rp233 Juta

Baca Selengkapnya
Mobil Pembawa 500 Ribu Batang Rokok Ilegal Digerebek di Salatiga
Mobil Pembawa 500 Ribu Batang Rokok Ilegal Digerebek di Salatiga

Penggagalan distribusi rokok ilegal tersebut berawal dari laporan intelijen

Baca Selengkapnya
Ribuan Bungkus Rokok Ilegal Tak Bertuan Diselundupkan Lewat Cargo Pesawat di Palembang
Ribuan Bungkus Rokok Ilegal Tak Bertuan Diselundupkan Lewat Cargo Pesawat di Palembang

Pemeriksaan sementara, rokok ilegal tersebut dijual melalui marketplace.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Musnahkan Barang Impor Ilegal Senilai Rp 174,81 Miliar selama 2023
Pemerintah Musnahkan Barang Impor Ilegal Senilai Rp 174,81 Miliar selama 2023

Kemendag sepanjang tahun 2023 telah memusnahkan ratusan miliar barang impor ilegal.

Baca Selengkapnya
Begini Modus Pengiriman Rokok Ilegal dari Jepara ke Pangkalan Bun
Begini Modus Pengiriman Rokok Ilegal dari Jepara ke Pangkalan Bun

Bea Cukai kembali menindak ribuan batang rokok ilegal

Baca Selengkapnya
Kejar-Kejaran Mobil Pembawa Ratusan Ribu Rokok Ilegal di Tol Transjawa Berakhir Kecelakaan
Kejar-Kejaran Mobil Pembawa Ratusan Ribu Rokok Ilegal di Tol Transjawa Berakhir Kecelakaan

Bukannya berhenti, sopir pembawa rokok ilegal malah kabur saat diberhentikan petugas

Baca Selengkapnya
Bus Antarkota Diadang Bea Cukai saat Melintas di Malang, Ternyata Bawa Barang Ilegal Ini
Bus Antarkota Diadang Bea Cukai saat Melintas di Malang, Ternyata Bawa Barang Ilegal Ini

Bea Cukai Malang melakukan serangkaian penindakan terhadap peredaran barang ilegal

Baca Selengkapnya
Ribuan Obat Kuat Ilegal Ditemukan di Bali, Mereknya Bikin Heboh
Ribuan Obat Kuat Ilegal Ditemukan di Bali, Mereknya Bikin Heboh

Selain obat kuat, petugas juga mendapatkan kemasan jamu kesehatan yang ilegal dan totalnya seluruhnya ada 3.799 kotak dari 44 merek.

Baca Selengkapnya
Patroli Darat, Peredaran Ratusan Ribu Rokok Ilegal dan Miras di Malang Dibongkar
Patroli Darat, Peredaran Ratusan Ribu Rokok Ilegal dan Miras di Malang Dibongkar

Petugas menggelar patroli darat ke jasa ekspedisi wilayah Kabupaten Malang

Baca Selengkapnya