Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hyundai Latih Skill Para Pengawal Presiden Jokowi Jelang G20 Summit di Bali

Hyundai Latih Skill Para Pengawal Presiden Jokowi Jelang G20 Summit di Bali Hyundai Indonesia menggelar G20 Driver Training untuk KTT G20 di Bali.. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menggelar pelatihan G20 Driver Training menyambut acara G20 Summit di Bali pada November tahun ini.

Acara diikuti para personel yang akan bertugas untuk mengemudikan lini produk mobil listrik Hyundai. Kegiatan pelatihan ini berlangsung selama lima hari, 19-23 September, di Hyundai Training Academy, Cikarang, Bekasi.

Pelatihan ini bertujuan untuk pengenalan fungsi kendaraan dan meningkatkan pengalaman berkendara di beberapa unit Hyundai yang menjadi kendaraan resmi G20, yaitu mobil listrik Genesis Electrified G80 dan Ioniq 5.

Pelatihan ini memberikan pembekalan mendalam bagi tim Paspampres yang diperbantukan oleh tim gabungan Paspampres, Sekretariat Negara, dan TNI yang akan membawa Genesis Electrified G80, Hyundai Ioniq 5, dan Hyundai Ioniq Electric.

Woojune Cha, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia, mengatakan Hyundai sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia sangat mendukung era elektrifikasi, yang sudah dimulai oleh pemerintah Indonesia. Hal ini sesuai dengan kelanjutan komitmen kami untuk mobilitas yang lebih bersih.

“Melalui program G20 Driver Training, kami ingin turut mendukung dan memastikan kelancaran gelaran G20 Summit agar berjalan secara maksimal. Peserta pelatihan akan merasakan secara langsung teknologi, pengalaman berkendara, hingga pelatihan untuk kondisi darurat dari kendaraan listrik Hyundai,” ujar Cha dalam keterangan resminya, kemarin.

Lebih 450 Mobil Listrik Hyundai

hyundai indonesia menggelar g20 driver training untuk ktt g20 di bali

©2022 Merdeka.com

Pada gelaran G20 Summit di Bali, Hyundai akan mendukung penuh perhelatan tersebut. Total ada lebih 450 unit kendaraan listrik yang akan digunakan selama acara, terdiri dari Genesis Electrified G80, Hyundai Ioniq 5, dan Ioniq Electric.

Kegiatan di Hyundai Training Academy, akan memberikan pelatihan komprehensif bagi para peserta. Hyundai Training Academy sendiri memiliki beragam fasilitas dan beragam tempat pelatihan berstandar tinggi bagi perwakilan dari diler Hyundai. Area pelatihan mencakup tim sales dan area before service yang dapat meningkatkan kualitas skill para anggota diler.

Hyundai Training Academy (HTA) memiliki luas 1.134 meter persegi, memiliki tujuh area ruang pelatihan dan memiliki kapasitas harian mencapai 168 orang per hari. Hyundai Training Academy ada 3 Sales Coach & 5 Technical Trainer, serta 1 Non-Technical Trainer. HTA juga menyediakan para pelatih bersertifikat untuk teknologi kendaraan mobil listrik.

Selama mengikuti program pelatihan ini, peserta akan mendapatkan materi dan praktik langsung berupa pengetahuan produk, baik dari fitur hingga beragam fungsi teknologi terbaru dari unit yang akan digunakan selama acara.

Peserta juga akan diberikan pelatihan mengenai pencegahan insiden darurat yang terjadi pada mobil dan bagaimana cara mengatasinya.

Lebih lanjut, peserta juga akan mendapat kesempatan untuk mengendarai unit yang akan digunakan guna merasakan langsung performa, kenyamanan, dan keamanan pada saat berkendara.

Pada setiap sesi teori akan diakhiri dengan peninjauan ulang, sesi sharing antara pemateri dan peserta, serta post-test untuk mengevaluasi pemahaman peserta terhadap materi yang telah diperoleh.

Para peserta akan dibagi menjadi delapan batch dan menggunakan sembilan unit EV: tiga unit Genesis Electrified G80, tiga unit IONIQ 5 dan tiga unit IONIQ Electric selama sesi pelatihan.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar
Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar

Teknologi mobil saat ini sudah semakin canggih, apalagi sekarang sistem pembakarannya sudah menggunakan injeksi yang dikendalikan komputer.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya
Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya

Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Masyarakat Gadaikan Sertifikat Tanah ke Bank: Jangan Beli Mobil, Dihitung Bisa Cicil Tidak
Jokowi soal Masyarakat Gadaikan Sertifikat Tanah ke Bank: Jangan Beli Mobil, Dihitung Bisa Cicil Tidak

Jokowi soal Masyarakat Gadaikan Sertifikat Tanah ke Bank: Jangan Beli Mobil, Dihitung Bisa Cicil Tidak

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Honda HR-V Listrik Mulai Produksi, Sebentar Lagi Dipasarkan di Indonesia?
Honda HR-V Listrik Mulai Produksi, Sebentar Lagi Dipasarkan di Indonesia?

Honda resmi memulai produksi model SUV listrik e:N1 di Thailand, kemarin.Mobil yang juga sering disebut Honda HR-V listrik.

Baca Selengkapnya
Saat Jokowi Mendarat di Australia: Dijemput Mobil Listrik dan Didoakan WNI Usai Selfie
Saat Jokowi Mendarat di Australia: Dijemput Mobil Listrik dan Didoakan WNI Usai Selfie

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini tengah berada di Melbourne, Australia guna menghadiri Konfrensi Tingkat Tinggi atau KTT ASEAN-Australia.

Baca Selengkapnya
Hyundai Tarik 500 Ribu Mobil Listriknya di Korsel dan Eropa, Bagaimana di Indonesia?
Hyundai Tarik 500 Ribu Mobil Listriknya di Korsel dan Eropa, Bagaimana di Indonesia?

Sebab, ditemukan masalah sistem baterai, model terpengaruh menggunakan platform e-GMP

Baca Selengkapnya
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024

IIMS 2024 siap digelar dan menandai kemajuan yang signifikan dalam pertumbuhan positif industri otomotif di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024
Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024

Pola Batik Kawung ini mencerminkan persatuan dan harmoni sejalan dengan visi global Hyundai.

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Terlaris di Indonesia 2023, Ada Pemain Baru Mentas
Mobil Listrik Terlaris di Indonesia 2023, Ada Pemain Baru Mentas

Penjualan mobil listrik berbasis baterai di Indonesia terus bertumbuh, sejak insentif PPN dari pemerintah bagi BEV yang dirakit lokal.

Baca Selengkapnya