Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hadirkan Varian Baru, Mitsubishi Fuso Siap Puaskan Pelanggan dengan Fighter

Hadirkan Varian Baru, Mitsubishi Fuso Siap Puaskan Pelanggan dengan Fighter Hadirkan Varian Baru, Mitsubishi Fuso Siap Puaskan Pelanggan dengan Fighter. ©Mitsubishi

Merdeka.com - Kabar baik datang untuk konsumen Mitsubishi Fuso. Pasalnya, baru-baru ini PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso di Indonesia, meluncurkan sembilan varian baru Fighter secara nasional.

Kesembilan varian baru Fighter ini merupakan model medium duty truck (MDT) terbaru dari Mitsubishi Fuso. Kesembilan varian tersebut, antara lain FM65FS HiGear (4x2), FM65FS (4x2), FM65FL HiGear (4x2), FM65FL (4x2), FN61FM HD (6x2), FN61FS (6x2), FN62F (6x4), FN62F HD (6x4), FN62FTH (6x4).

Menanggapi hal tersebut, Atsushi Kurita mengatakan jika Fighter banyak sekali menerima tanggapan positif dari konsumen. “Fighter pertama kali dipasarkan secara terbatas di area Sumatera selama tahun 2018 lalu dan kami menerima banyak sekali tanggapan positif. Saat ini Fighter siap dipasarkan ke seluruh Indonesia,” ungkap President Direktur KTB tersebut.

Menariknya, seluruh varian Fighter dapat disesuaikan dengan beragam tipe karoseri dari berbagai sector industry. Sebut saja kargo, logistic, perkebunan, pertambangan hingga infrastruktur. Bukan itu saja, Fighter dirancang sebagai generasi terbaru dari model FUSO, membawa serta DNA dan performa handal Mitsubishi Fuso, dengan pembaruan dan penyempurnaan yang dapat menyesuaikan berbagai kebutuhan bisnis.

Hadirnya produk baru ini diharapkan dapat memenuhi ambisi KTB dalam meningkatkan pangsa pasar Mitsubishi Fuso di segmen MDT, sebagaimana pencapaian pangsa pasar mutlak di segmen LDT.

Pada tahun 2018, Mitsubishi Fuso berhasil meraih pencapaian mutlak dengan 43,9% pangsa pasar dengan jumlah penjualan sebanyak 51.132 unit. Hal ini menunjukkan dominasi Mitsubishi Fuso sebagai market leader di segmen kendaraan niaga. KTB pun bertekad untuk senantiasa meningkatkan dominasinya dengan menyediakan produk, layanan, dan komunikasi profesional.

Fighter sendiri dilengkapi beragam keunggulan yang dapat menunjang bisnis. Mulai keunggulan pada performa kuat dan tetap efisien. Dengan tipe mesin 6M60 dengan power berkisar 240-270 PS, daya tanjak kuat meski membawa beban berat.

Selain itu, Standarisasi Euro III dengan sistem common rail pada mesin menjadikan pembakaran bahan bakar lebih sempurna dan efisien. Hal ini berimbas pada kualitas lingkungan yang lebih baik.

Lebih lanjut, Fighter juga dapat menyesuaikan dengan Biodiesel B20, karena sudah dilengkapi dengan double filter untuk bahan bakar. Sedangkan untuk sistem pengelolaan fleet, RUNNER Telematics akan memudahkan konsumen mengelola armada secara real-time di manapun dan kapanpun.

Keunggulan lainnya, terdapat pada sisi kenyamanan superior dengan ruang dan kabin yang lebih luas. Selain itu, hadirnya suspensi kursi pengemudi yang dapat disesuaikan, manuver mudah, kabin kedap suara bising dan getaran, menjadi keunggulan tambahan yang kian memanjakan pengguna Fighter.

Tak ketinggalan, chassis Fighter mudah disesuaikan dengan berbagai tipe karoseri. Fighter juga memiliki DNA FUSO yang telah terbukti kehandalan dan kualitasnya. Bahkan, performa Fighter juga telah terbukti dan diterima dengan baik oleh para pengguna profesional di Jepang. Lebih lanjut, ketahui informasi tentang Fighter lewat www.ktbfuso.co.id/fighter.

(mdk/wri)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mitsubishi Berbenah di Awal 2024: Fuso Punya Presdir Baru, MMKSI Ganti Dua Direktur
Mitsubishi Berbenah di Awal 2024: Fuso Punya Presdir Baru, MMKSI Ganti Dua Direktur

Mitsubishi menganti direksi di Indonesia awal 2024. Melalui PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia dan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB).

Baca Selengkapnya
Manjakan Konsumen, Mitsubishi Fuso Relokasi Dealer di Bukittinggi
Manjakan Konsumen, Mitsubishi Fuso Relokasi Dealer di Bukittinggi

Lokasi Dealer 3S (Sales, Service, Spare Part) ini berada di lokasi yang lebih strategis dan lengkap.

Baca Selengkapnya
Mitsubishi Fuso Bawa Cuan di Danau Maninjau
Mitsubishi Fuso Bawa Cuan di Danau Maninjau

Sekali angkut 2,1 ton ikan hidup dari Danau Maninjau dibawa ke Riau dan Jambi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Beli Mobil Sport Mewah, Ini Deretan Sumber Kekayaan Fuji
Beli Mobil Sport Mewah, Ini Deretan Sumber Kekayaan Fuji

Fuji baru saja membeli mobil sport mewah. Ini deretan sumber kekayaannya.

Baca Selengkapnya
Daftar Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp 50 Juta
Daftar Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp 50 Juta

10 mobil bekas di bawah Rp50 juta yang bisa dijadikan alternatif pilihan Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Gebrakan MG Indonesia 2024:  Punya Bos Baru dan Lokalisasi Model Mobil Listrik
Gebrakan MG Indonesia 2024: Punya Bos Baru dan Lokalisasi Model Mobil Listrik

MG Motor Indonesia mengawali 2024 dengan berani: punya bos baru dan dua mobil listriknya dirakit lokal.

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mulai produksi New Minicab EV, mobil listrik niaga kelas kei-car di pabrik Mitsubishi Motors di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Segini Jumlah Wuling BinguoEV yang Dipesan dalam Waktu Sebulan
Segini Jumlah Wuling BinguoEV yang Dipesan dalam Waktu Sebulan

Wuling Indonesia meraih volume pemesanan mobil listrik terbaru, BinguoEV, sebanyak 3.000 unit dalam waktu satu bulan sejak pre-sale dibuka 16 November.

Baca Selengkapnya