Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tuhan saja tidak mau diduakan

Tuhan saja tidak mau diduakan Luthfi Hasan Ishaaq. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Allah mengajarkan lewat Al-Quran dalam surat Ali Imran: manusia itu memiliki nafsu terhadap dua hal, yakni harta dan wanita.

Karena itu, Islam pun tidak menutup pintu bagi lelaki muslim untuk mempunyai lebih dari satu istri. Ada dua dalil membolehkan mereka menikahi lebih dari satu kali, yaitu Surat An-Nisa ayat 4 dan sunnah Nabi Muhammad.

Namun, Allah juga mengingatkan tidak sembarang orang bisa berpoligami, seperti disebut dalam Surat An-Nisa ayat 129: Dan kamu sekali-sekali tidak akan dapat berlaku adil di antara istri-istrimu walau kamu sangat ingin berbuat demikian.

Rasulullah pun mengisyaratkan beratnya berbuat adil bagi orang berpoligami, seperti dalam hadis riwayat Abu Dawud, At-Tirmidzi, An-Nasal, dan Ibnu Majah serta disahihkan oleh Ibnu Hibban dan Al-Hakim. "Beliau biasa membagi hak diantara istri-istrinya lalu beliau berdoa: ‘Ya Allah, inilah usahaku membagi terhadap apa yang aku mampu, maka janganlah Engkau cela aku terhadap apa yang Engkau mampu sedangkan aku tidak mampu."

Karena itu, pendiri Partai Keadilan Ysuuf Supendi saat menjabat wakil ketua Dewan Syariah Pusat Partai Keadilan Sejahtera (PKS), menerapkan syarat ketat bagi kader ingin berpoligami. "Siapapun mau berpoligami harus melengkapi dua hal, sesuai syariat (memakai wali yang sah) dan melengkapi peraturan negara," kata Yusuf saat ditemui merdeka.com Selasa pekan lalu di rumah mertuanya, kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Islam memang tidak mewajibkan suami meminta izin dari istri kalau ingin menikah lagi. Namun, kata, Yusuf, untuk melengkapi aturan negara, maka perlu izin istri pertama sehingga tidak terjadi nikah siri.

Untuk menghindari nikah siri ini penting untuk mengantisipasi terjadinya sengketa warisan. "Sengketa warisan perlu fatwa dari pengadilan agama. Jika tidak ada akta nikah, pengadilan agama tidak akan memproses hal itu," ujarnya.

Meski begitu, banyak pria muslim menikahi lebih dari satu perempuan lantaran hawa nafsu. Sunah nabi dan Al-Quran cuma sekadar alasan. Perlu diingat, dari sembilan istri Rasulullah, hanya Aisyah yang gadis. Menurut Syekh Muqbil bin Hadi al-Wadi'i, berpoligami hukumnya jaiz (boleh), bukan sunah.

Barangkali salah satu syair Arab ini bisa menjadi rem bagi orang ingin kawin lagi:

Aku menikahi dua wanita karena kebodohanku yang sangat

Dengan apa yang justru mendatangkan sengsara

Tadinya aku berkata, aku akan menjadi seekor domba jantan di antara keduanya

Merasakan kenikmatan di antara dua biri-biri betina pilihan

Namun kenyataannya, aku laksana seekor biri-biri betina yang berputar di pagi dan sore hari diantara dua serigala

Membuat rida istri yang satu ternyata mengobarkan amarah istri yang lain

Hingga aku tak pernah selamat dari satu diantara dua kemurkaan

Aku terperosok ke dalam kehidupan nan penuh kemudlaratan

Demikianlah mudlarat yang ditimbulkan di antara dua madu

Malam ini untuk istri yang satu, malam berikutnya untuk istri yang lain, selalu sarat dengan cercaan dalam dua malam

Maka bila engkau suka untuk tetap mulia dari kebaikan yang memenuhi kedua tanganmu hiduplah membujang

Namun bila kau tak mampu, cukup satu wanita, hingga mencukupimu dari beroleh kejelekan dua madu

Kaum lelaki juga mesti sadar tidak pernah ada wanita rela dimadu. Jangankan manusia, Tuhan saja tidak mau diduakan.

(mdk/fas)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bacaan Istighfar 100 Kali Sesuai Ajaran Rasulullah dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan
Bacaan Istighfar 100 Kali Sesuai Ajaran Rasulullah dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

Bacaan istighfar 100 kali bisa diamalkan umat Muslim karena memiliki banyak keutamaan.

Baca Selengkapnya
Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, Eks Kapolri Idham Azis Berduka Cita para Jenderal Polisi Datangi Rumahnya
Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, Eks Kapolri Idham Azis Berduka Cita para Jenderal Polisi Datangi Rumahnya

Kabar duka datang dari keluarga eks Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis.

Baca Selengkapnya
Jumlah Ayat dalam Alquran dan Urutannya, Umat Muslim Wajib Tahu
Jumlah Ayat dalam Alquran dan Urutannya, Umat Muslim Wajib Tahu

Membaca Al-Quran merupakan kegiatan yang memegang peranan sentral dalam kehidupan umat Islam.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Keutamaan & Pahala Dijanjikan Allah SWT pada Mereka yang Mengerjakan Salat Tepat Waktu
Keutamaan & Pahala Dijanjikan Allah SWT pada Mereka yang Mengerjakan Salat Tepat Waktu

"Saya bertanya kepada Rasulullah: “Apakah amal yang paling dicintai oleh Allah SWT?” Beliau bersabda: “Salat pada waktunya."

Baca Selengkapnya
Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Kapolsek Jatinegara Kompol Entong Meninggal Dunia Usai Salat Zuhur
Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Kapolsek Jatinegara Kompol Entong Meninggal Dunia Usai Salat Zuhur

Meninggal karena serangan jantung. Ketika salat sunnah sesudah salat Zuhur berjamaah

Baca Selengkapnya
Waktu Sholat Subuh dan Hukumnya Jika Kesiangan, Wajib Dipahami
Waktu Sholat Subuh dan Hukumnya Jika Kesiangan, Wajib Dipahami

Sholat subuh menjadi salah satu sholat 5 waktu dengan keutamaan besar. Namun, kita juga harus tahu kapan waktu dimulainya subuh dan batas waktu sholat ini.

Baca Selengkapnya