Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Trauma, warga Rusunawa Penjaringan tolak revitalisasi jika tak direlokasi

Trauma, warga Rusunawa Penjaringan tolak revitalisasi jika tak direlokasi Warga Rusunawa Penjaringan tolak revitalisasi. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sepuluh blok Rusunawa di RW 6, Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara, akan direvitalisasi tahun depan karena bangunan sudah tidak layak. Namun, warga menolak revitalisasi tersebut jika sebelumnya tidak dilakukan relokasi.

Ketua RW 6, Hartoyo, menjelaskan pada prinsipnya warga mendukung Pemprov DKI Jakarta mendukung revitalisasi 10 blok yang sudah berusia 30-an tahun tersebut.

"Tapi kami trauma, karena pada revitalisasi tahap pertama pada 2017, warga dibiarkan begitu saja. Dulu itu 3 blok, apalagi sekarang 10 blok," kata Hartoyo di Jakarta, Jumat (28/9).

"Apabila relokasi belum terealisasi, maka warga kami menolak untuk revitalisasi," tegasnya.

Hartoyo mengenang, pembiaran saat revitalisasi 2017 sangat menyusahkan karena warga harus menyewa kontrakan yang tarifnya sangat tinggi. Belum lagi, kala itu warga harus mengosongkan Rusunawa saat masa sekolah anak dan sebelum Lebaran 2017.

"Itu sangat memberatkan. Belum lagi para pemilik kontrakan di sekitar Rusunawa pada aji mumpung dengan menaikkan harga sewanya," kata Hartoyo.

Dalam revitalisasi pada 2017 yang memakan waktu 1,5 tahun, kata Hartoyo, warga harus membayar kontrakan sekaligus per tahun dengan harga yang cukup tinggi.

"Bayangkan, di Rusunawa warga cuma bayar Rp 40 ribu per bulan, di kontrakan harus bayar Rp 10-15 juta per tahun," katanya.

Relokasi, kata Hartoyo, pasti sangat meringankan 4.160 jiwa yang menghuni 978 unit di 10 blok yang akan direvitalisasi.

"Kan masih ada Rusunawa Kemayoran dan Tegalalur yang kosong. Kami bukan minta gratis ya, kami tetap mau membayar sewa selama revitalisasi, tapi kalau harus cari kontrakan sendiri itu sangat memberatkan," ujarnya.

Seperti diketahui, revitalisasi tahap II Rusunawa RW 06 Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, akan dilakukan pada 2019. Sosialisasi revitalisasi terhadap 10 blok (A, B, C, D, H, I, J, K, L, M) ini juga sudah dilakukan.

Rencananya, program revitalisasi ini akan membangun 4 tower Rusunawa dengan masing-masing 20 lantai. Luas unit pun akan ditambah, dari 18 meter persegi, menjadi 36 meter persegi.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Minta Dukungan Warga Riau, Prabowo: Jangan Tersesat dengan Orang yang Hidupnya Menyesatkan

Minta Dukungan Warga Riau, Prabowo: Jangan Tersesat dengan Orang yang Hidupnya Menyesatkan

Prabowo berharap semua warga Riau yang hadir untuk memilihnya.

Baca Selengkapnya
Warga Jakarta Mulai Padati Kawasan Bundaran HI jelang Perayaan Tahun Baru

Warga Jakarta Mulai Padati Kawasan Bundaran HI jelang Perayaan Tahun Baru

Pemprov DKI Jakarta bakal menggelar perayaan malam tahun baru menuju 2024 di kawasan Bundaran HI

Baca Selengkapnya
Habiskan Rp1,25 Triliun, Irigasi Gumbasa di Sulteng Diresmikan Jokowi

Habiskan Rp1,25 Triliun, Irigasi Gumbasa di Sulteng Diresmikan Jokowi

Jokowi pun bersyukur rehabilitasi irigasi Gumbasa kini telah rampung

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tinjau RSUD Kumpulan Pane Tebing Tinggi, Jokowi Janjikan Renovasi dan Tambah Kapasitas Bangunan

Tinjau RSUD Kumpulan Pane Tebing Tinggi, Jokowi Janjikan Renovasi dan Tambah Kapasitas Bangunan

Alasannya karena RSUD Kumpulan Pane menjadi tempat tujuan berobat masyarakat di kabupaten/kota sekitar Kota Tebing Tinggi.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

BPBD melaporkan sejumlah wilayah terdampak banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Ibu Kota semalam.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan

Pemprov DKI Ingatkan Warga Balik Mudik Tak Bawa Saudara ke Jakarta Tanpa Jaminan Pekerjaan

Pemprov DKI Jakarta mencatat 80 persen sudah kembali ke ibu kota.

Baca Selengkapnya
20 Ribu Warga Karanganyar Demak Belum Mencoblos karena TPS Terendam Banjir

20 Ribu Warga Karanganyar Demak Belum Mencoblos karena TPS Terendam Banjir

Direncanakan, pencoblosan dilakukan maksimal pada 24 Februari 2024, atau 10 hari pasca Pemilu.

Baca Selengkapnya
Pembunuhan Mahasiswi Cantik di Depok, Argiyan Kini Berpeci & Tertunduk Jalani 25 Adegan Rekonstruksi

Pembunuhan Mahasiswi Cantik di Depok, Argiyan Kini Berpeci & Tertunduk Jalani 25 Adegan Rekonstruksi

Rekonstruksi ini digelar dengan pengawalan ketat. Sebanyak 45 personel gabungan berjaga.

Baca Selengkapnya
Pendukungnya di Sampang Ditembak Orang Tak Dikenal, Begini Reaksi Prabowo

Pendukungnya di Sampang Ditembak Orang Tak Dikenal, Begini Reaksi Prabowo

Prabowo Subianto prihatin relawannya ditembak oleh orang tidak dikenal.

Baca Selengkapnya