Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gedung Eks Kodim Kalideres Kembali Jadi Lokasi Penampungan Pencari Suaka

Gedung Eks Kodim Kalideres Kembali Jadi Lokasi Penampungan Pencari Suaka Pencari suaka kembali duduki trotoar di Jalan Kebon Sirih. ©2019 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta, Taufan Bakri menyatakan gedung eks Kodim Kalideres, Jakarta Barat kembali menjadi tempat penampungan sementara para pencari suaka. Dia menyebut lokasi tersebut telah disepakati bersama Pemprov DKI Jakarta dengan Kemenko Polhukam, Kementerian Sosial dan Kementerian Luar Negeri.

"Mungkin sementara (eks Kodim), kita kan berkoordinasi dengan Kementerian Sosial. Kalau Kementerian Sosial sudah siap, iya kita lihat siapnya itu, tempatnya itu menampung atau tidak," kata Taufan saat dihubungi, Kamis (19/9).

Kendati begitu, Taufan mengaku telah mempunyai sejumlah lokasi alternatif lainnya bila pihaknya diminta untuk mencari tempat penampungan.

"Saya punya beberapa tempat, karena enggak diminta, saya simpan. Konsumsi saya kan khusus untuk Gubernur saya dong. Tinggal bilang, ada beberapa tempat," paparnya.

Sebelumnya, pencari suaka yang menempati trotoar di Kebon Sirih, Jakarta Pusat menolak kembali ke gedung penampungan eks Kodim Kalideres Jakarta Barat. "Keadaan kami di sana (Kalideres) tidak beda jauh, untuk air dan makanan kami kesusahan. Kami tidak akan kembali ke sana," kata Syukria.

Syukria dan 52 pencari suaka lainnya kembali menempati trotoar Kebon Sirih karena telah menandatangani perjanjian dengan UNHCR (Komisaris Tinggi PBB Untuk Pengungsi). "Kami menandatangani perjanjian dengan UNHCR karena mereka bilang tanggal 31 Agustus penampungan Kalideres harus dikosongkan," kata Syukria.

Lewat perjanjian tersebut Syukria yang memiliki 5 anggota keluarga mendapatkan uang sebesar Rp1.600.000 untuk kebutuhan hidup setelah bersedia keluar dari gedung eks Kodim Kalideres.

Namun rupanya uang tersebut tidak cukup untuk kebutuhan lima orang dalam waktu satu bulan.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolres Inhu Beri Fasilitas Pengawalan Gratis untuk Pemudik
Kapolres Inhu Beri Fasilitas Pengawalan Gratis untuk Pemudik

Fasilitas pengawalan gratis diberikan untuk pemudik yang takut melewati tempat rawan kejahatan

Baca Selengkapnya
Tengkorak Zaman Romawi Dikubur Bersama Perhiasan Emas dan Sepatu Kulit Mahal, Sosoknya Bukan Orang Sembarangan
Tengkorak Zaman Romawi Dikubur Bersama Perhiasan Emas dan Sepatu Kulit Mahal, Sosoknya Bukan Orang Sembarangan

Tengkorak Zaman Romawi Dikubur Bersama Perhiasan Emas dan Sepatu Kulit Mahal, Sosoknya Bukan Orang Sembarangan

Baca Selengkapnya
Rumah di Kalideres Terbakar Diduga karena Kompor Meledak, Seorang Lansia Tewas Terpanggang
Rumah di Kalideres Terbakar Diduga karena Kompor Meledak, Seorang Lansia Tewas Terpanggang

Mengenai penyebab pasti kebakaran masih akan ditelusuri kembali.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kapolres Rokan Hulu Cek Harga Sembako dan Sampaikan Pesan Pemilu Damai
Kapolres Rokan Hulu Cek Harga Sembako dan Sampaikan Pesan Pemilu Damai

Aksi yang dilakukan ini harapannya bisa membuat Pemilu 2024 berjalan damai.

Baca Selengkapnya
Penghuni Kos Bagikan Keseruan Anak-Anak Main Kesenian Reak, Jadi Normal Day di Bandung Timur
Penghuni Kos Bagikan Keseruan Anak-Anak Main Kesenian Reak, Jadi Normal Day di Bandung Timur

Seorang warganet mengabadikan keseruan itu dari jendela kamar kosnya.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Saat Hari Pencoblosan, Airlangga: Pertanda Enak Buat Tidur
Jakarta Diguyur Hujan Saat Hari Pencoblosan, Airlangga: Pertanda Enak Buat Tidur

Airlangga menyalurkan hak pilihnya di TPS 05 yang berlokasi di SMKN 6, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,

Baca Selengkapnya
Sederhana Berlapis Kayu & Berlantai Semen Namun Kini Hangus dan Jadi Abu, Ini 8 Potret Rumah Masa Kecil Fikoh LIDA Sebelum Terbakar
Sederhana Berlapis Kayu & Berlantai Semen Namun Kini Hangus dan Jadi Abu, Ini 8 Potret Rumah Masa Kecil Fikoh LIDA Sebelum Terbakar

Simak potret rumah masa kecil Fikoh LIDa sebelum terbakar!

Baca Selengkapnya
Bahaya Ulang Tahun saat Bertugas, Prajurit TNI Ini Dapat Kejutan Tapi Enggan Terima
Bahaya Ulang Tahun saat Bertugas, Prajurit TNI Ini Dapat Kejutan Tapi Enggan Terima

Tengah berulang tahun di lokasi tugas, sosoknya mendapat kejutan.

Baca Selengkapnya
Kuota Masih Tersedia, Pemprov Jakarta Kembali Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2024
Kuota Masih Tersedia, Pemprov Jakarta Kembali Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2024

Pendaftaran mudik gratis dibuka untuk 10 kota/kabupaten tujuan

Baca Selengkapnya